Selamati Pratama Arhan yang Sabet Medali Emas SEA Games 2023, Kode Tokyo Verdy Bakal Berikan Menit Bermain?

Tokyo Verdy berikan selamat khusus ke Arhan.

Arif Budi Setyanto
Rabu, 24 Mei 2023 | 14:50 WIB
Bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan. (Instagram/@pratamaarhan8)

Bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan. (Instagram/@pratamaarhan8)

Bolatimes.com - Klub Jepang, Tokyo Verdy memberikan selamat untuk pemainnya Pratama Arhan yang baru meraih prestasi dengan menyabet medali emas bersama timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023.

Pratama Arhan merupakan salah satu pemain andalan Indra Sjafri di SEA Games 2023. Sayangnya ia gagal tampil di final karena terkena akumulasi kartu merah.

Walau begitu, pemain asal Blora ini tetap mendapatkan medali emas. Setelah sukses di SEA Games 2023, Arhan kembali fokus bersama timnya Tokyo Verdy.

Baca Juga: Dapat Medali Buangan Jonathan Khemdee, Bocah Kamboja Ditawari Uang Miliaran

Kini bek kiri berusia 21 tahun ini sudah tiba di Jepang. Ia telah bergabung dalam latihan Tokyo Verdy.

"Halo saya sekarang sudah kembali di Tokyo Verdy dan sekarang saya kembali fokus ke tim lagi," ucap Arhan.

Nah, Pratama Arhan sendiri mendapatkan selamat khusus dari tim J2 League tersebut. Tokyo Verdy turut bangga dengan pencapaian pemainna

Baca Juga: Lagu Jawa yang Dinyanyikan Happy Asmara Mendadak Digandrungi Gadis Kamboja, Efek Marselino Ferdinan?

"Selamat. Timnas Indonesia U-22 yang diperkuat Arhan memenangkan SEA Games 2023 di Asia Tenggara. Arhan kembali ke rumah dan bergabung dalam latihan!" tulis Tokyo Verdy dalam narasi postingannya.

Unggahan ini lantas mendapatkan atensi dari warganet Indonesia. Banyak netizen yang menyebut bahwa klub harus memberikan kesempatan bermain untuk Arhan.

"Coba dia di 15 menit dan biarkan dia melakukan lemparan jauhnya. Jika kalian tahu menggunakan dia, Arhan akan menjadi senjata mematikan," komentar sob***

Baca Juga: Bakal Duel dengan Argentina, Masyarakat Kamboja Sebut Indonesia Keren Banget

"Jadiin starting lah," seru b32***

"Tolong dimainkan," tulis dra***

Memang Pratama Arhan sendiri kurang mendapatkan menit bermain di Tokyo Verdy. Sejak ia bergabung, eks PSIS Semarang ini baru tampil sekali, bahkan di musim ini sama sekali belum diturunkan.

Baca Juga: Komentar Menyentuh Bocah Kamboja usai Dapat Medali Buangan Jonathan Khemde, Sampai Direspons Atlet Top

Adapun Tokyo Verdy sedang dalam performa yang apik di J2 League. Klub Arhan menempati posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi 32 poin dari 17 pertandingan yang sudah dilakoni.

Berita Terkait

TERKINI

Inilah 11 aksi lawan Harry Maguire selama memperkuat Manchester United
bolaindonesia | 14:51 WIB
PSSI bakal bikin aturan ketat untuk pembelian tiket Timnas Indonesia vs Argentina demi memberantas calo.
bolaindonesia | 13:48 WIB
Intip jadwal kedatangan skuat Timnas Argentina di Indonesia.
bolaindonesia | 13:38 WIB
Timnas Indonesia U-23 sudah dijagokan jadi juara.
bolaindonesia | 12:06 WIB
Borneo FC resmi memboyong bek tangguh dari Liga Portugal
bolaindonesia | 10:50 WIB
Kapten Madura United janjikan ini.
bolaindonesia | 10:34 WIB
Tiga pelatih klub Liga 1 ini memiliki kemampuan mumpuni untuk menjadi penerus Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
bolaindonesia | 10:21 WIB
Sandy Walsh latihan mandiri jelang debut di Timnas Indonesia.
bolaindonesia | 10:17 WIB
Mourinho ucapkan selamat ulang tahun ke Erick Thohir.
bolaindonesia | 10:12 WIB
Inilah tata cara beli tiket Timnas Indonesia vs Argentina
bolaindonesia | 09:41 WIB
Netizen komentari soal agenda Argentina di Indonesia yang dirahasiakan.
bolaindonesia | 09:29 WIB
Sebanyak 10 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk melawan Argantina adalah pemain yang berkarier di luar negeri
bolaindonesia | 09:27 WIB
Erick Thohir menyayangkan pemain idolanya tak masuk skuad Argentina.
bolaindonesia | 09:04 WIB
Timnas Indonesia U-23 akan semakin sangar saat berlaga di Piala AFF U-23 2023
bolaindonesia | 08:33 WIB
Saking takutnya 'disiksa' latihan fisik, ada pemain yang tak mau dipanggil Sin Tae-yong
bolaindonesia | 08:11 WIB
Pratama Arhan tak tinggal diam, lihat Marselino Ferdinan healing.
bolaindonesia | 07:47 WIB
Tiket Timnas Indonesia vs Argentina dalam FIFA Matchday Juni 2023 dipatok PSSI dengan harga yang relatif tinggi.
bolaindonesia | 07:32 WIB
Gadis Kamboja lakukan ini usai harga tiket Timnas Indonesia vs Argentina.
bolaindonesia | 07:29 WIB
Tampilkan lebih banyak