Persija Siapkan Kado Spesial di Hari Ulang Tahun Bambang Pamungkas

Tepat harini Bepe berusia 41 tahun.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Kamis, 10 Juni 2021 | 12:52 WIB
Bambang Pamungkas resmi ditunjuk sebagai manajer baru Persija Jakarta. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)

Bambang Pamungkas resmi ditunjuk sebagai manajer baru Persija Jakarta. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)

Bolatimes.com - Tepat hari ini, Kamis (10/6/2021), Bambang Pamungkas berulang tahun ke-41. Persija Jakarta pun akan memberikan hadiah spesial.

Lewat akun Twitter resminya, Persija mengucapkan selamat ulang tahun kepada Bambang Pamungkas seraya menuliskan 'Hadiahnya hari ini kan ya'.

Kalimat terakhir Persija itu kemungkinan besar berkaitan dengan agenda tim yang dijadwalkan akan memperkenalkan pelatih anyar pada Kamis (10/6/2021) sore.

Baca Juga: Meski Jadi Juru Kunci Grup, UAE Enggan Pandang Remeh Timnas Indonesia

Hingga detik ini, Persija menutup rapat terkait identitas pelatih anyar mereka untuk gelaran Liga 1 2021/2022. Namun rumor yang beredar, calon arsitek baru tim ibu kota itu antara Luis Milla atau Alexandre Gama.

"Hari Kamis adalah waktu yang kami pilih untuk secara resmi mengumumkan siapa pelatih kepala yang akan menjadi komandan perang Persija dalam mengarungi Liga 1 musim 2021/2022," kata Presiden Persija, Mohamad Prapanca, dikutip dari Suara.com.

Persija akan mengumumkan sosok pelatih baru yang akan menggantikan Sudirman secara daring. Hal itu dilakukan sebagai pencegahan penyebaran Covid-19 di Tanah Air.

Baca Juga: Doakan Ronaldo Sukses di Euro 2020, Georgina Cantik Kenakan Jersey Portugal

Terlepas dari rumor yang beredar, sebagian warganet dalam kolom komentar unggahan Persija di Twitter, justru berspekulasi bahwa pelatih anyar Persija untuk mengarungi Liga 1 musim ini adalah Bambang Pamungkas itu sendiri, yang tengah merayakan hari ulang tahun.

Sebelumnya, Mohamad Prapanca berharap Jakmania dan segenap pendukung Persija untuk bersabar dan terus memberikan dukungan kepada tim. Manajemen dan segenap anggota tim disebutnya punya tekad kuat untuk menorehkan prestasi di sepakbola nasional.

Persija Jakarta sendiri mengincar gelar juara Liga 1 2021. Kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air itu akan bergulir pada 10 Juli mendatang.

Baca Juga: Bagikan Tips Olahraga, Body Goals Fanny Ghassani Bikin Warganet Gagal Fokus

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Otu Abang Banatao mengaku sudah tak sabar untuk menghadapi Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025.

bolaindonesia | 22:21 WIB

Pendukung Malaysia mencak-mencak ke Indonesia pasca kekalahan Malaysia U-23 dari Filipina di Piala Asia U-23 2025.

bolaindonesia | 21:08 WIB

Timnas Indonesia U-23 akan memulai kiprah mereka di ajang Piala AFF U-23 2025 malam ini

bolaindonesia | 20:08 WIB

Meski baru akan bertanding dengan Timnas Indonesia pada matchday ketiga grup A Piala AFF U-23 2025, pelatih Malaysia, Nafuzi Zain mengaku sudah tidak sabar.

bolaindonesia | 22:48 WIB

Berapa gol yang tercipta di pertandingan Timnas Indonesia vs Brunei pada matchday pertama Piala AFF U-23 2025?

bolaindonesia | 22:39 WIB

Kapan kick off Timnas Indonesia vs Brunei di Piala AFF U-23 2025? Berikut ulasannya.

bolaindonesia | 21:30 WIB

Gerald Vanenburg tegas mengatakan bahwa Jens Raven harus bisa membuktikkan diri di Bali United.

bolaindonesia | 21:21 WIB

Dewa United resmi merekrut striker Timnas Indonesia, Rafael Struick.

bolaindonesia | 19:30 WIB

Klub Super League, Bali United resmi mendapatkan tambahan amunisi dari Eropa.

bolaindonesia | 19:22 WIB

Satu pemain Timnas Indonesia yang sempat dicoret untuk Piala AFF U-23 2025 kembali dipanggil oleh pelatih Gerald Vanenburg

bolaindonesia | 18:14 WIB

Persis Solo resmi memulai era baru di bawah asuhan pelatih asal Belanda, Peter de Roo

bolaindonesia | 14:28 WIB

Alex de Aguiar Gomes, penyerang asal Brasil berusia 31 tahun yang dikenal dengan julukan Alex Tanque bakal jadi andalan buat PSM di musim depan.

bolaindonesia | 14:20 WIB

Salah satu yang menjadi sorotan utama adalah meningkatnya jumlah pelatih asal Belanda yang kini menangani klub-klub elite Tanah Air.

bolaindonesia | 00:00 WIB

Bali United FC membuat gebrakan di bursa transfer dengan resmi mendatangkan Jens Raven

bolaindonesia | 23:53 WIB

Persik Kediri kembali membuat gebrakan di bursa transfer dengan merekrut Imanol Garcia

bolaindonesia | 23:27 WIB

Persis Solo resmi mendatangkan gelandang bertahan asal Irlandia-Nigeria, Fuad Sule

bolaindonesia | 21:57 WIB

Meski berstatus pemain anyar di Liga Indonesia, Paulinho sudah mendapat cap buruk dari publik sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 22:31 WIB

Pemain anyar Arema FC Paulinho Moccelin jadi sasaran kemarahan publik sepak bola Indonesia pasca melakukan tekel brutal kepada striker Oxford United, Ole Romeny.

bolaindonesia | 22:20 WIB
Tampilkan lebih banyak