Dua Rekor Cristiano Ronaldo yang Kini Terancam Dilewati Lionel Messi

Berikut rekor Ronaldo yang kini terancam dilangkahi Messi.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Kamis, 27 Oktober 2022 | 16:00 WIB
Messi dan Ronaldo/Twitter

Messi dan Ronaldo/Twitter

Bolatimes.com - Berikut dua rekor Cristiano Ronaldo yang terancam dilewati oleh rival abadinya, Lionel Messi yang tampil apik bersama Paris Saint-Germain.

Musim 2022/2023 tampaknya menjadi musim yang bersahabat bagi Lionel Messi. Pasalnya, ia seakan menemukan sentuhan terbaiknya di musim ini bersama Paris Saint-Germain atau PSG.

Sebagaimana diketahui, Messi sempat kesulitan beradaptasi di musim perdananya bersama PSG sejak hijrah dari Barcelona pada musim panas 2021 lalu.

Baca Juga: Usai Dilibas Turki U-20, Timnas Indonesia U-19 Bakal Lawan Moldova

Di musim pertamanya, pemain berjuluk La Pulga ini menjadi bahan olok-olok karena hanya mencetak 11 gol dan 15 assist dari 34 penampilan di segala ajang.

Banyak yang menyebut Messi pun telah habis karena torehannya yang minim kendati berada di klub bertabur bintang dan di liga yang lebih lemah sekelas Ligue 1 Prancis.

Namun olok-olok itu menjadi pujian di musim ini. Apalagi sejak Messi mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya bersama PSG di Ligue 1 dan Liga Champions.

Baca Juga: Curhat Pelatih Tokyo Verdy yang Gagal Bawa Timnya Promosi, Netizen Indonesia Pertanyakan Keberadaan Pratama Arhan

Hingga artikel ini dibuat, Messi mampu mencetak 11 gol dan 12 assist dari 17 pertandingan saja. Teranyar, ia mampu mencetak dua gol dan dua assist saat PSG melumat Maccabi Haifa 7-2, Rabu (26/10) malam WIB.

Moncernya penampilan Messi bersama PSG musim ini pun tak ayal membuat Cristiano Ronaldo selaku rival ketar-ketir.

Apalagi, Ronaldo saat ini tengah terpuruk bersama Manchester United sejak kedatangan pelatih baru, yakni Erik ten Hag.

Baca Juga: Profil Manny Ott, Gelandang Filipina Disebut Netizen Malaysia Lebih Hebat Ketimbang Ricky Kambuaya

Dengan makin moncernya Messi bersama PSG di segala ajang, setidaknya ada dua rekor Ronaldo yang bisa dilampaui oleh rivalnya itu.

Kira-kira, rekor apa saja itu? Berikut ulasannya.

1. Rekor Terbanyak Liga Champions

Baca Juga: Deretan Pemain Kelahiran Belanda yang Bakal Ramaikan Persaingan Grup A Piala Asia U-20 2023, Ada Justin Hubner

Rekor gol terbanyak Liga Champions yang dipegang Cristiano Ronaldo bisa saja dilewati oleh Messi yang baru saja menambah pundi-pundinya di ajang ini.

Saat ini, Ronaldo masih duduk di puncak pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Liga Champions dengan torehan 140 gol.

Namun karena Ronaldo tak bermain di Liga Champions, catatannya itu bisa saja dilewati Messi yang sejauh ini telah mencetak 129 gol.

2. Terbanyak bagi Klub dan Timnas

Di tengah moncernya Messi, Cristiano Ronaldo malah tengah berjibaku untuk mendapat tempat di Starting Line Up Manchester United.

Tak ayal kesulitan ini membuat Ronaldo bisa saja memperpanjang rekornya sebagai pencetak gol terbanyak bagi klub dan tim nasional yang saat ini berada di angka 700 gol.

Bahkan Ronaldo pun harus siap-siap rekornya itu dilewati Messi yang kembali ke performa terbaiknya, karena sejauh ini telah mencetak 694 gol.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Salah satu media Denmark ungkap fakta lain kegagalan pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On bergabung ke Lyngby

boladunia | 14:03 WIB

Vinicius Jr dikabarkan dibidik klub Arab Saudi.

boladunia | 02:53 WIB

Spekulasi masa depan Vinicius Jr bersama Real Madrid memasuki babak mengejutkan.

boladunia | 02:39 WIB

Berada satu grup dengan Arab Saudi dan Irak, sejumlah media di kawasan Timur Tengah, terkesan meremehkan kekuatan Timnas Indonesia.

boladunia | 01:50 WIB

Bagi para pecinta sepak bola di seluruh dunia termasuk Indonesia kini saatnya bersiap!

boladunia | 01:44 WIB

Kabar gembira bagi para pencinta sepak bola, pendaftaran pembelian tiket Piala Dunia 2026 akan dibuka mulai 10 September 2025

boladunia | 01:37 WIB

Donald Trump, kembali mencuri perhatian dunia sepak bola.

boladunia | 22:59 WIB

Bintang muda Barcelona, Lamine Yamal, tengah menjadi sorotan tajam publik dan pemerintah Spanyol

boladunia | 23:35 WIB

Enzo Maresca dikenal sebagai penggila catur.

boladunia | 23:01 WIB

Presiden kehormatan FAM, Sri Hamidin Mohd Amin optimis Harimau Malaya dalam waktu tiga tahun akan tembus 100 besar ranking FIFA.

boladunia | 20:39 WIB

Malaysia U-23 telan pil pahit pada laga perdana grup A Piala AFF U-23 2025.

boladunia | 19:57 WIB

Chelsea sukses mengukir sejarah baru dengan menjuarai Piala Dunia Antarklub 2025 usai mengalahkan PSG.

boladunia | 18:52 WIB

Joao Pedro langsung catatkan sejarah bersama Chelsea dengan menjadi juara Piala Dunia Antarklub 2025.

boladunia | 18:44 WIB

Luis Enrique langsung memberikan klarifikasi dan melakukan pembelaan diri.

boladunia | 14:41 WIB

Berikut daftar Pemain Argentina U-17 di Turnamen U-20 LAlcudia

boladunia | 14:11 WIB

Mantan pelatih top dunia asal Belanda, Louis van Gaal, mengungkapkan bahwa dirinya telah berhasil melewati masa sulit melawan kanker

boladunia | 22:51 WIB

Eliano Reijnders dkk telah melakoni dua laga uji coba dengan meraih hasil imbang dan kemenangan.

boladunia | 22:44 WIB

Calvin Verdonk, bek Timnas Indonesia itu awalnya dirumorkan akan hengkang daru NEC di bursa transfer musim panas ini.

boladunia | 22:30 WIB
Tampilkan lebih banyak