Cari Pelatih yang Mirip Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia U-20, PSSI Rekrut Lagi dari Korea Selatan?

PSSI sedang mencari pelatih untuk menangani Timnas Indonesia U-20

Sabtu, 29 April 2023 | 15:42 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan Ketum PSSI Erick Thohir. (Instagram/@erickthohir)

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan Ketum PSSI Erick Thohir. (Instagram/@erickthohir)

Bolatimes.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, akan mencari pelatih baru untuk Timnas Indonesia U-20. Pelatih Shin Tae-yong akan fokus menukangi Timnas Indonesia U-23 dan senior sampai kontraknya selesai pada Desember 2023.

Adapun Shin Tae-yong seharusnya masih bertanggung jawab terhadap Timnas Indonesia U-20. Pelatih asal Korea Selatan itu pun tadinya fokus bersama Timnas U-20 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2023.

Namun, FIFA telah mencabut status tuan rumah Indonesia yang artinya Timnas U-20 tak lagi bermain dalam kejuaraan tersebut. Kejuaraan tersebut pun bersamaan dengan SEA Games untuk Timnas Indonesia U-22 di mana sudah lebih dahulu diberi kepercayaan kepada Indra Sjafri.

Baca Juga: Profil Veddriq Leonardo, Atlet Panjat Tebing Indonesia yang Raih Emas dan Pecahkan Rekor Dunia

"Kemarin (Timnas Indonesia U-20) itu kami siapkan dengan pelatih Shin Tae-yong bersamaan SEA Games 'kan tidak mungkin. Pelatih pecah fokus itu sulit. Ke depannya, sesuai pembicaraan coach Shin memegang U-23 dan tim senior sesuai jadwal," kata Erick Thohir di GBK Arena, Jumat (28/4/2023).

Lantas, bagaimana dengan Timnas Indonesia kelompok umur seperti U-20? Sementara untuk U-16 dan U-17 sudah diberi isyarat dipercayakan kepada Bima Sakti.

Erick Thohir menjelaskan akan ada pengumuman mengenai pelatih Timnas Indonesia U-20. Bahkan, eks presiden Inter Milan itu mengaku akan ada kejutan yang diberikan pada Mei nanti.

Baca Juga: Gokil! FIFA Ajak Pencinta Sepak Bola Dukung Timnas Indonesia Di SEA Games 2023

Namun, yang pasti pelatih terpilih nanti bisa sesuai dengan tim nasional lainnya. Artinya berkesinambungan satu sama lain.

"Nanti akan ada kejutan di bulan Mei, tetapi tunggu dulu, jangan buru-buru. Target saya ke depan, antara timnas senior, muda, pembinaan, harus punya gaya permainan yang sama," terangnya.

"Bukan ganti pelatih jadi ganti gaya, nanti pemain bingung. Itu yang kita harus punya, tidak mudah. Perlu ada standarisasi direktur teknik. Ini yang kita mau pelan-pelan standarisasi. Ini yang tidak boleh kita lengah, sebagai manajemen menggampangkan, tanpa melihat agenda," pungkasnya.

Baca Juga: 3 Alasan Rizky Ridho Memang Pantas Jadi Kapten Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Mulai musim 2025/2026, Liga 1yang kini berganti nama menjadi Super Leagueakan menerapkan kebijakan kontroversial

bolaindonesia | 23:21 WIB

Meski begitu, ada kompetisi untuk pesepak bola Putri di Indonesia. Salah satunya ialah turnamen HYDROPLUS Piala Pertiwi 2025.

bolaindonesia | 11:55 WIB

Jordi Amat, resmi memulai langkah perdananya bersama Macan Kemayoran pada sesi latihan yang digelar di Persija Training Ground, Bojongsari

bolaindonesia | 10:45 WIB

Pelatih yang akrab disapa Coach RD itu percaya bahwa suatu saat nanti, level permainan Indonesia bisa menyamai atau bahkan melampaui tim-tim dari kasta kedua Liga Inggris

bolaindonesia | 21:22 WIB

Memasuki Liga 1 musim 2025/2026, pemain PSM Makassar dipersiapkan dengan matang oleh pelatih Bernardo Tavares.

bolaindonesia | 21:15 WIB

PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunjuk Takeyuki Oya sebagai General Manager (GM) Competition dan Operation.

bolaindonesia | 20:58 WIB

Salah satu media di Korea menyoroti perihal kritikan tajam yang disampaikan Andre Rosiade kepada Patrick Kluivert.

bolaindonesia | 20:39 WIB

Rekrutan anyar Persib, Alfeandra Dewangga gusar pasca kekalahan Maung Bandung di laga perdana Piala Presiden 2025.

bolaindonesia | 20:52 WIB

Persib Bandung keok saat menghadapi wakil Thailand, Port FC di laga perdana Piala Presiden 2025, Minggu (6/7).

bolaindonesia | 20:44 WIB

Rahmad Darmawan, mengaku telah melakukan analisis menyeluruh terhadap calon lawan pertama mereka di Grup A, yakni klub asal Inggris Oxford United.

bolaindonesia | 22:17 WIB

Jordi Amat penggawa Timnas Indonesia resmi bergabung ke tim Macan Kemayoran dan akan aruingi Liga Indonesia 2025/2026.

bolaindonesia | 21:17 WIB

Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat dikabarkan resmi bergabung ke Persija Jakarta.

bolaindonesia | 20:57 WIB

Nama Jordi Amat kini tidak hanya dikenal sebagai pemain sepak bola naturalisasi Timnas Indonesia, tetapi juga sebagai sosok dengan garis keturunan bangsawan dari tanah Sulawesi.

bolaindonesia | 20:47 WIB

Spekulasi akan berlabuh ke mana Jordi Amat di musim depan terjawab sudah.

bolaindonesia | 19:59 WIB

Pemain anyar Persib Bandung, Luciano Guaycochea, mengungkapkan rasa bahagianya setelah mendapat sambutan hangat dari rekan-rekan barunya.

bolaindonesia | 20:08 WIB

Erick Thohir, mengonfirmasi bahwa Timnas Indonesia akan segera kedatangan satu pemain keturunan baru, yakni Mauro Zijlstra.

bolaindonesia | 19:59 WIB

Melawan Pakistan, Timnas Indonesia kalah 0-2 di laga kedua kualifikasi Piala Asia Putri 2026 Grup D, di Indomilk Arena.

bolaindonesia | 12:38 WIB

Terbaru, Maung Bandung resmi mendatangkan bek tengah asal Argentina, Patricio Martin Matricardi

bolaindonesia | 22:32 WIB
Tampilkan lebih banyak