Hanif Sjahbandi Incar Nomor Punggung 19, Tapi Sudah Dipakai Pemain Lain di Persija

Hanif Sjahbandi tak masalah pakai nomor punggung selain 19.

Kamis, 21 April 2022 | 13:00 WIB
Hanif Sjahbandi saat dikenalkan sebagai pemain baru Persija (dok. Persija).

Hanif Sjahbandi saat dikenalkan sebagai pemain baru Persija (dok. Persija).

Bolatimes.com - Persija Jakarta resmi mengenalkan Hanif Sjahbandi sebagai rekrutan baru jelang Liga 1 musim 2022/2023 yang menurut wacana akan digelar Juli mendatang.

Hanif Sjahbandi meninggalkan Arema FC untuk bergabung ke Persija Jakarta. Ia pun mengungkap nomor punggung favorit.

Seperti di klub lama, Hanif Sjahbandi ingin memakai nomor punggung 19. Tetapi, nomor tersebut sudah ada yang menggunakannya.

Dikutip dari laman resmi klub, jersey bernomor punggung 19 sudah dimiliki oleh Braif Fatari. Kemungkinan, pemain asal Papua itu bertahan musim ini bersama Macan Kemayoran cukup besar.

Apalagi, Braif masih muda dan memiliki prospek yang cerah hingga langganan tim nasional. Oleh sebab itu, cukup sulit bagi Hanif bisa memakai nomor 19.

"Saya sebenarnya tak terlalu kepikiran soal itu. Kalau saya bisa menggunakan nomor punggung sebelumnya, alhamdulillah," kata Hanif dalam keterangan resmi klub.

"Tapi kalau tidak bisa juga tidak masalah," sambung pemain yang juga sempat berbaju tim nasional Indonesia tersebut.

Hanif menjadi salah satu pemain yang didatangkan Persija jelang Liga 1 musim depan. Selain itu ada lagi Hamsamu Yama dan Firza Andika.

"Target saya tetap ingin memberikan yang terbaik dan memberikan gelar untuk Persija. Kapan pun saya bermain untuk Persija saya pasti ingin membawa Persija juara," pungkas Hanif Sjahbandi.

Baca Juga: Tim Bulu Tangkis Indonesia Diminta Tampil Mati-matian di SEA Games 2021

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pekan pembuka BRI Super League 2025/26 menyajikan kejutan dari kiper Persik Kediri, Leo Navacchio, yang dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga melawan Bali United

bolaindonesia | 23:16 WIB

Kiper andalan PSM Makassar, Reza Arya Pratama, baru saja mengukir rekor pribadi yang membanggakan.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Persib Bandung memulai perjalanan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Semen Padang

bolaindonesia | 22:00 WIB

Polemik rumput JIS kembali mencuri perhatian penggemar sepak bola Indonesia, mempertanyakan mengapa stadion megah berbiaya Rp2 triliun ini terus bermasalah.

bolaindonesia | 12:18 WIB

Persita Tangerang memulai BRI Super League 2025/26 dengan kekalahan telak 0-4 dari Persija Jakarta di Jakarta International Stadium

bolaindonesia | 12:09 WIB

Persija Jakarta memulai petualangan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Persita

bolaindonesia | 10:08 WIB

Persija Jakarta mengawali BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan gemilang 4-0 atas Persita Tangerang

bolaindonesia | 01:21 WIB

Kodai Tanaka, striker asal Jepang, menjadi bintang kemenangan Laskar Sambernyawa dengan gol krusialnya, menandai debut impresif di sepak bola Indonesia.

bolaindonesia | 01:13 WIB

Saya yakin kami bisa menang, tapi banyak peluang gagal jadi gol, ujar pelatih asal Belanda itu.

bolaindonesia | 01:08 WIB

Persib Bandung memulai langkah mereka di BRI Super League 2025/26 dengan hasil gemilang.

bolaindonesia | 00:57 WIB