Say Good Bye Indonesia, Lionel Messi Menuju ke Barcelona usai Laga Melawan Australia

Say Good Bye Indonesia, Lionel Messi Menuju ke Barcelona usai Laga Melawan Australia.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Jum'at, 16 Juni 2023 | 13:26 WIB
Aksi Lionel Messi saat Argentina kalahkan Australia di FIFA Matchday Juni 2023. (Instagram/@afaseleccion)

Aksi Lionel Messi saat Argentina kalahkan Australia di FIFA Matchday Juni 2023. (Instagram/@afaseleccion)

Bolatimes.com - Lionel Messi dikabarkan menuju ke Barcelona usai laga FIFA Matchday Juni 2023 melawan Australia. Say Good Bye Indonesia.

Kabar Lionel Messi yang batal hadir ke Indonesia ternyata membuat fans Tanah Air sedikit kecewa.

Pasalnya, mega bintang Argentina ini sudah paling getol ditunggu para fans Tanah Air yang sudah mendapatkan tiket menonton laga Timnas Indonesia vs Argentina.

Kini, kabar dari media Argentina, La Nacion menyebutkan kalau Lionel Messi sudah menuju ke Barcelona usai laga melawan Australia.

Ia langsung OTW ke Barcelona dan menyusul keluarganya yang sudah berada di Catalunya.

Bahkan pelatih Argentina, Lionel Scaloni menyebutkan kalau Lionel Messi dan dua pemain lainnya, Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi tak akan terbang ke Indonesia.

Menurut Lionel Scaloni, ketiganya layak mendapatkan waktu libur lebih awal setelah menyelesaikan pertandingan lawan Australia di Beijing, China, Kamis (15/6/2023).

"Kami yakin (keputusan) tersebut adil. Ini adalah keputusan saya, mereka tidak meminta kepada saya jatah libur, jadi adil bagi mereka untuk istirahat dan liburan bersama keluarga," ujar Scaloni disadur dari Tyc Sports.

Lionel Scaloni menambahkan, jatah libur yang diberikannya kepada tiga pemain Albiceleste berterima bagi penggawa lain, sehingga tak menjadi persoalan.

"Mereka pantas mendapatkannya dibanding pemain lain. Logikanya semua pemain pasti ingin pulang, tapi tidak ada pemain yang protes dengan keputusan ini, jadi artinya mereka ingin berada dengan tim. Itu hal yang bagus," sambungnya.

Baca Juga: Argentina Kalahkan Australia, Emiliano Martinez Tebar Ancaman untuk Timnas Indonesia

Terlepas dari hal tersebut, Argentina dijadwalkan akan melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/6/2023).

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Kapan pertandingan Piala Super Eropa 2025 akan digelar?

boladunia | 22:40 WIB

Bagi Rafael, kebiasaan ini terasa mengganggu.

boladunia | 22:16 WIB

Ronaldinho, yang bermain untuk Barcelona antara 2003 hingga 2008, memang fenomena.

boladunia | 21:14 WIB

Striker Uruguay, Darwin Nunez, resmi meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan raksasa Liga Pro Saudi, Al-Hilal,

boladunia | 19:35 WIB

Bayern Munich tampil superior dalam laga persahabatan internasional melawan Tottenham Hotspur, Jumat (8/8/2025) dini hari WIB.

boladunia | 21:20 WIB

Legenda sepak bola Belanda, Ronald Koeman, akan menerima Eredivisie Oeuvre Award

boladunia | 22:45 WIB

Rekan Kevin Diks di Gladbach itu secara tegas menyatakan hanya ingin bergabung dengan Ajax Amsterdam.

boladunia | 22:34 WIB

Fortuna Sittard buat gebrakan jelang kick off Eredivisie 2025.

boladunia | 22:30 WIB

Jamory L., pelatih asal Belanda berusia 44 tahun, ditahan oleh otoritas di Siprus atas dugaan kasus pelecehan seksual

boladunia | 22:24 WIB

Dunia sepak bola berduka atas kepergian Jorge Costa, direktur sepak bola dan mantan kapten legendaris FC Porto, yang meninggal dunia

boladunia | 11:07 WIB