Imbas Dapat Medali yang Dibuang Jonathan Khemdee, Bocah Kamboja Bernasib Tak Terduga

Ini sosok yang dapat medali perak dari Jonathan Khemdee.

Arif Budi Setyanto
Selasa, 23 Mei 2023 | 12:53 WIB
Bocah Kamboja yang dapat medali perak Joanthan Khemdee. (Dok.Chhay Sathya)

Bocah Kamboja yang dapat medali perak Joanthan Khemdee. (Dok.Chhay Sathya)

Bolatimes.com - Seorang bocah dari Kamboja, Chhay Sathya merupakan sosok yang mendapatkan medali perak yang dibuang oleh Jonathan Khemdee usai final SEA Games 2023.

Thailand mengalami kekalahan dari timnas Indonesia U-22 di final SEA Games 2023 dengan skor 2-5. Hasil pertandingan ini membuat tim Gajah Perang harus puas mendapatkan medali perak.

Akan tetapi, Jonathan Khemdee menjadi sorotan. Aksinya viral karena membuang medali perak serta boneka suvenir ke tribune penonton.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Argentina Jika Didominasi Pemain Naturalisasi

Nah, medali perak itu didapatan oleh Chhay Sathya yang merupakan bocah dari Kamboja. Ia kemudian membagikan potretnya memegang medali yang dibuang Khemdee.

"Medali perak pemain Thailand, Jonathan Khemdee bersama saya. Saya suka medali ini karena punya simbol negara yang menonjol. Meskipun dibuang, tapi saya tidak membiarkan itu karena mewakili semangat masyarkat Kamboja,"tulisnya di keterangan media sosial, seperti dikutip dari Soha.vn Selasa (23/5/2023).

Siapa sangka unggahan Chhay Sathya mendapatkan sorotan. Nasibnya berubah drastis yang mengakibatkannya terkenal di media sosial.

Baca Juga: Jordi Amat Disebut-sebut Bakal Tutup Pergerakan Lionel Messi pada Laga Timnas Indonesia vs Argentina, Ini Sebabnya

Bahkan postingan bocah Kamboja tersebut dikomentari oleh atlet Taekwondo, Lyna Chhoeung serta vlogger Choen Chork.

"Medali yang diinginkan semua orang, tolong simpan baik-baik," komentar atlet taekwondo Kamboja.

"Silahkan melelang untuk mendapatkan uang demi amal. Saya jamin harganya akan mahal," imbuh netizen lainnya.

Baca Juga: Duel Timnas Indonesia vs Argentina, Shin Tae-yong Segera Kumpulkan Pemain

Sementara itu, Jonathan Khemdee sudah memberikan klarifikasi terkait ia membuang medali emas usai final SEA Games 2023.

"Halo semuanya. Aku memberikan medali silver dan boneka (maskot) ke pendukung karena aku ingin berterima kasih kepada fans sepak bola yang mendukung saya di SEA Games terakhir kali," tulisnya.

Khemdee sendiri disebutkan akan pensiun sementara di timnas Thailand usai gagal meraih medali emas di SEA Games 2023.

Baca Juga: 3 Negara Asia yang Pernah Dibantai Argentina, Ada Tetangga Indonesia

Berita Terkait

TERKINI

Arhan jadi pahlawan kemenangan Tokyo Verdy.
boladunia | 19:31 WIB
Lemparan jauh ke dalam Arhan bantu Tokyo Verdy menang.
boladunia | 18:47 WIB
Palestina memang tidak akan diperkuat pemain terbaik.
boladunia | 17:36 WIB
Harry Maguire masuk daftar jual Manchester United musim panas ini.
boladunia | 16:00 WIB
Fiorentina lawan West Ham malam ini.
boladunia | 15:55 WIB
Pratama Arhan masuk starter laga terbaru Tokyo Verdy.
boladunia | 15:35 WIB
Pelatih Lionel Scaloni menyebut kalau Australia menjadi lawan paling sulit di FIFA Matchday Juni 2023.
boladunia | 14:55 WIB
Netizen ajak rekan Marselino Ferdinan di KMSK Deinze untuk jadi WNI.
boladunia | 13:40 WIB
Ambisi Sandy Walsh di FIFA Matchday Juni 2023 diungkap oleh KV Mechelen.
boladunia | 12:50 WIB
Media Argentina merasa syok dengan kabar penjualan tiket Timnas Indonesia vs Argentina ludes dalam waktu 5 menit saja.
boladunia | 11:41 WIB
Gaji Karim Benzema di klub barunya fanstastis.
boladunia | 11:35 WIB
Media Vietnam Soroti Tiket Timnas Indonesia vs Argentina yang Ludes Terjual dalam Hitungan Menit.
boladunia | 11:17 WIB
Media Malaysia memuji Jordi Amat dan menyebut KDT beruntung punya dia.
boladunia | 10:32 WIB
Suporter Ipswich Town girang bukan kepalang mendengar kabar kalau Elkan Baggot dipanggil Timnas Indonesia untuk lawan Argentina.
boladunia | 10:15 WIB
Liga Arab Saudi diprediksi akan menjadi destinasi favorite para pemain muslim di Eropa
boladunia | 10:12 WIB
Ataa Jaber adalah kapten Israel U-21. Tapi kini, dia membela Palestina untuk melawan Timnas Indonesia
boladunia | 09:58 WIB
Liga Arab Saudi bukan kaleng-kaleng. Kini pemain-pemain yang pernah juara Liga Champions mulai berdatangan
boladunia | 09:33 WIB
Malaysia mengejek duel Timnas Indonesia cuma cari popularitas. Bintang Argentina berikan bantahan telak. Malu enggak, tuh?
boladunia | 09:11 WIB
Tampilkan lebih banyak