Pandang Remeh Timnas Indonesia U-22, Media Vietnam Sebut Kamboja yang Jadi Ancaman di SEA Games 2023

Alih-alih Indonesia, media Vietnam sebut Kamboja lebih berbahaya.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Senin, 01 Mei 2023 | 11:07 WIB
Kamboja kalahkan Timor Leste di laga perdana SEA Games 2023. (Instagram/cambodia_2023)

Kamboja kalahkan Timor Leste di laga perdana SEA Games 2023. (Instagram/cambodia_2023)

Bolatimes.com - Media Vietnam menyoroti kemenangan telak Kamboja atas Timor Leste di laga perdana SEA Games 2023, Sabtu (29/4/2023). Tim yang dipimpin Keisuke Honda itu dianggap penantang serius ketimbang timnas Indonesia U-22.

Sebagai tuan rumah, Kamboja tampil apik di laga pembuka SEA Games 2023. Skuad yang dilatih Ryu Hirose menang telak 4-0 atas Timor Leste.

Kemenangan itu tak luput dari sorotan media Vietnam. Mereka menyebut Kamboja menjadi ancaman serius bagi Vietnam serta Thailand di grup lainya.

"Meraih kemenangan besar, Kamboja mengirimkan genderang perang yang sulit untuk Vietnam dan Thailand," tulis laporan Soha.vn disadur Senin (1/5/2023).

"Dengan kemenangan mudah lawan Timor Leste, Kamboja membuka peluang maju ke babak semifinal. Secara tidak langsung sudah mengirimkan tanda perang bagi grup B seperti Vietnam dan Thailand," imbuhnya.

Laporan media Vietnam tersebut tampak menganggap remeh timnas Indonesia U-22. Padahal anak asuh Indra Sjafri juga berhasil menang di laga perdana.

Timnas Indonesia U-22 menang 3-0 melawan Filipina. Namun, malah Kamboja yang dianggap menjadi ancaman serius karena status juga sebagai tuan rumah.

Adapun saat ini Kamboja memimpin klasemen grup A SEA Games 2023 karena unggul selisih gol dari timnas Indonesia U-22, meski mengumpulkan poin sama dari satu kemenangan.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Kapan pertandingan Piala Super Eropa 2025 akan digelar?

boladunia | 22:40 WIB

Bagi Rafael, kebiasaan ini terasa mengganggu.

boladunia | 22:16 WIB

Ronaldinho, yang bermain untuk Barcelona antara 2003 hingga 2008, memang fenomena.

boladunia | 21:14 WIB

Striker Uruguay, Darwin Nunez, resmi meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan raksasa Liga Pro Saudi, Al-Hilal,

boladunia | 19:35 WIB

Bayern Munich tampil superior dalam laga persahabatan internasional melawan Tottenham Hotspur, Jumat (8/8/2025) dini hari WIB.

boladunia | 21:20 WIB

Legenda sepak bola Belanda, Ronald Koeman, akan menerima Eredivisie Oeuvre Award

boladunia | 22:45 WIB

Rekan Kevin Diks di Gladbach itu secara tegas menyatakan hanya ingin bergabung dengan Ajax Amsterdam.

boladunia | 22:34 WIB

Fortuna Sittard buat gebrakan jelang kick off Eredivisie 2025.

boladunia | 22:30 WIB

Jamory L., pelatih asal Belanda berusia 44 tahun, ditahan oleh otoritas di Siprus atas dugaan kasus pelecehan seksual

boladunia | 22:24 WIB

Dunia sepak bola berduka atas kepergian Jorge Costa, direktur sepak bola dan mantan kapten legendaris FC Porto, yang meninggal dunia

boladunia | 11:07 WIB