Bernd Leno Resmi Tinggalkan Arsenal, Gabung Klub Promosi Fulham

Bernd Leno dikontrak Fulham selama tiga tahun dengan opsi perpajangan setahun.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 03 Agustus 2022 | 12:23 WIB
Kiper Arsenal, Bernd Leno (Jonathan Nackstrand/AFP)

Kiper Arsenal, Bernd Leno (Jonathan Nackstrand/AFP)

Bolatimes.com - Bernd Leno akhirnya resmi tinggalkan Arsenal setelah empat tahun mengabdi. Kiper asal Jerman itu kini hijrah ke klub promosi Fulham pada Rabu (3/8/2022) WIB.

Meski demikian, Fulham tak mengungkapkan rincian transfer Leno, tapi media-media Inggris melaporkan mereka menebus kiper berusia 30 tahun tersebut seharga 8 juta poundsterling (sekira Rp145,15 miliar) dari Arsenal.

Leno menuntaskan kepindahannya dengan menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun yang menyertakan opsi perpanjangan satu tahun bersama Fulham.

Baca Juga: Alarm Bahaya, Presiden FAT Bantah Thailand Kirim Timnas U-23 ke Piala AFF 2022

"Sungguh menyenangkan akhirnya berada di sini. Saya tak sabar untuk bergabung dengan tim, berlatih, dan bermain bersama-sama," kata Leno dikutip dari situs resmi Fulham seperti dimuat Antara.

"Saya lega prosesnya sudah selesai. Saya hanya senang bisa berada di sini. Cukup memakan waktu, tapi pada akhirnya ini rampung, dan itulah yang terpenting," ujarnya menambahkan.

Pemilik Fulham Tony Khan menyampaikan kelegaan yang sama bahwa klubnya bisa merampungkan proses kepindahan Leno, yang menjadi target utama mereka sepanjang bursa transfer musim panas ini.

"Dia sudah bermain di level tertinggi, dan datang ke sini membawa pengalaman serta aspek kepemimpinan. Dia akan menjadi tambahan hebat untuk skuad Marco Silva, yang tak sabar menyongsong musim baru," katanya.

Baca Juga: Bela Timnas Kanada, Alphonso Davies Sumbangkan Gajinya di Piala Dunia 2022 untuk Amal

Leno menjadi pemain ketujuh yang didatangkan permanen oleh Fulham setelah gelandang Joao Palhinha, gelandang serang Kristian Sekularac, penyerang Callum McFarlane, gelandang serang Andreas Pereira, dan bek sayap Kevin Mbabu.

Fulham juga sebelumnya telah menyepakati peminjaman penyerang sayap Manor Solomon dari klub Ukraina Shakhtar Donetsk.

Leno merupakan produk akademi VfL Stuttgart yang memainkan debut seniornya sebagai pemain pinjaman di Bayer Leverkusen dalam usia 19 tahun pada 14 Agustus 2011.

Baca Juga: Sempat Bertemu Presiden Jokowi di Korea, Shin Tae-yong Dipuji Selangit

Setengah musim sebagai pemain pinjaman, Leno yang bisa merebut posisi kiper utama Leverkusen langsung dipermanenkan kepindahannya dari Stuttgart.

Tujuh musim bermarkas di BayArena, Leno kemudian diboyong Arsenal ke Inggris pada musim panas 2018 dan langsung sukses menggusur Petr Cech sebagai kiper utama serta menutup musim pertamanya di London dengan medali runner-up Liga Europa.

Sayangnya posisi Leno mulai tergusur sejak kedatangan Aaron Ramsdale dan musim lalu ia hanya mencatatkan delapan penampilan untuk Arsenal di semua kompetisi.

Baca Juga: 4 Negara Amerika Latin Ajukan Bidding Tuan Rumah Bersama Piala Dunia 2030, Termasuk Uruguay

Sejak melakoni debut di level senior, Leno telah menorehkan 152 catatan nirbobol dalam 591 penampilan di berbagai kompetisi.

Keberadaan Manuel Neuer membuat banyak kiper kesulitan menggantikannya di tim nasional Jerman, kendati demikian Leno telah mencatatkan sembilan penampilan untuk Der Panzer serta masuk dalam skuad Euro 2020 lalu.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Presiden kehormatan FAM, Sri Hamidin Mohd Amin optimis Harimau Malaya dalam waktu tiga tahun akan tembus 100 besar ranking FIFA.

boladunia | 20:39 WIB

Malaysia U-23 telan pil pahit pada laga perdana grup A Piala AFF U-23 2025.

boladunia | 19:57 WIB

Chelsea sukses mengukir sejarah baru dengan menjuarai Piala Dunia Antarklub 2025 usai mengalahkan PSG.

boladunia | 18:52 WIB

Joao Pedro langsung catatkan sejarah bersama Chelsea dengan menjadi juara Piala Dunia Antarklub 2025.

boladunia | 18:44 WIB

Luis Enrique langsung memberikan klarifikasi dan melakukan pembelaan diri.

boladunia | 14:41 WIB

Berikut daftar Pemain Argentina U-17 di Turnamen U-20 LAlcudia

boladunia | 14:11 WIB

Mantan pelatih top dunia asal Belanda, Louis van Gaal, mengungkapkan bahwa dirinya telah berhasil melewati masa sulit melawan kanker

boladunia | 22:51 WIB

Eliano Reijnders dkk telah melakoni dua laga uji coba dengan meraih hasil imbang dan kemenangan.

boladunia | 22:44 WIB

Calvin Verdonk, bek Timnas Indonesia itu awalnya dirumorkan akan hengkang daru NEC di bursa transfer musim panas ini.

boladunia | 22:30 WIB

Enzo Fernandez mengaku sempat jatuh ke tanah karena pusing akibat suhu panas ekstrem yang disebutnya sangat berbahaya.

boladunia | 16:29 WIB

Lionel Messi dikabarkan akan kembali ke markas Barcelona, Nou Camp. Namun, La Pulga kembali bukan sebagai pemain.

boladunia | 15:56 WIB

Nahuel Molina dan keluarga menjadi korban perampokan bersenjata.

boladunia | 23:21 WIB

Berbeda dengan Liga Indonesia--Super League yang akan menerapkan kebijakan 11 pemain asing di musim depan, negara tetangga Malaysia justru sebaliknya.

boladunia | 20:54 WIB

Malaysia dikabarkan ingin bisa menaturalisasi pemain muda berdarah Inggris-Malaysia

boladunia | 20:45 WIB

Meski mencetak kemenangan besar, Malaysia masih harus puas menjadi tim keempat terbaik di Asia Tenggara

boladunia | 19:36 WIB

Timnas U-23 Vietnam tengah memasuki tahap akhir persiapan jelang keberangkatan ke Indonesia untuk mengikuti Piala AFF U-23 2025

boladunia | 23:29 WIB

Kylian Mbappe, yang kini mengenakan seragam putih khas Madrid, punya peluang besar untuk bergabung dalam deretan bintang yang pernah "menyakiti" mantan

boladunia | 22:51 WIB

Diogo Jota, penyerang Liverpool asal Portugal, meninggal dunia dalam kecelakaan mobil yang mengerikan bersama adik laki-lakinya, Andr Silva.

boladunia | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak