Incar Frenkie de Jong, Man City Siap Tukar dengan Raheem Sterling

Guardiola merupakan penggemar Frenkie de Jong

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Selasa, 09 November 2021 | 11:22 WIB
Gelandang anyar Barcelona, Frenkie de Jong. (JOSEP LAGO / AFP)

Gelandang anyar Barcelona, Frenkie de Jong. (JOSEP LAGO / AFP)

Bolatimes.com - Raksasa Liga Inggris, Manchester City, dikabarkan tengah mengincar Frenkie de Jong dari Barcelona. Bahkan, untuk mempermudah transfer, kubu The Citizens siap menukar dengan Raheem Sterling.

Sebelumnya, Barcelona telah dikaitkan dengan kepindahan Sterling ke Camp Nou pada 2022, menyusul tersingkirnya winger 26 tahun itu dalam starting XI pasukan Pep Guardiola.

Guardiola telah mengakui bahwa dia tidak akan menghalangi jika Sterling ingin hengkang dari Stadion Etihad untuk mencari peruntungan di klub lain.

Baca Juga: Body Goals Ideal di Usia 40-an, Tamara Bleszynski Bongkar Resep Tetap Bugar

Menurut laporan dari El Nacional, bos anyar Barcelona, Xavi Hernandez, menginginkan pemain sayap baru dan Guardiola bisa menggoda Blaugrana untuk menukar De Jong dengan Sterling.

Guardiola adalah penggemar dari Frenkie de Jong, bahkan saat sang gelandang masih berseragam Ajax Amsterdam.

Laporan itu menyatakan Xavi tidak memprioritaskan penjualan untuk De Jong, tetapi kesempatan untuk mengontrak Sterling dapat mengubah keputusannya, di mana Barcelona bisa menerima bayaran 20 juta euro dari pertukaran itu.

Baca Juga: Profil Edo Febriansyah, Bek Persita Calon Pesaing Pratama Arhan di Timnas

Frenkie de Jong telah menjadi motor lini tengah Barcelona semenjak mendarat di Camp Nou pada Juli 2019.

Musim ini De Jong telah bermain sembilan kali di La lIga dan empat kali di Liga Champions dengan torehan dua assist.

Sementara Raheem Sterling tengah menjalani masa-masa sulit di Manchester City. Setelah tampil luar biasa musim lalu dengan torehan 14 gol dan 12 assist, pemain kelahiran Kingston, Jamaika itu kehilangan tempatnya di skuad utama City.

Baca Juga: Soal Desakan Pecat Dejan Antonic, Dirut PT PSS: Tunggu 3 Hari Lagi

Sejauh ini Sterling telah bermain 15 kali tetapi lebih banyak dari bangku cadangan. Dia baru menorehkan dua gol dan dua assist di semua kompetisi.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pertemuan emosional terjadi di Mercedes-Benz Stadium, Atlanta, saat Lionel Messi dan Luis Enrique kembali berjumpa

boladunia | 12:12 WIB

Cristiano Ronaldo belum habis di usia 40 tahun

boladunia | 06:52 WIB

Mantan pemain timnas Prancis, Jerome Rothen, melontarkan kritik pedas terhadap Lionel Messi.

boladunia | 20:37 WIB

Barcelona resmi mencapai kesepakatan dengan FC Kopenhagen untuk mendatangkan Roony Bardghji

boladunia | 19:38 WIB

Daiki Hashioka ikut andil saat Timnas Indonesia dikalahkan Jepang 0-4 di Stadion GBK pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

boladunia | 17:32 WIB

Wayne Rooney, membuat pernyataan mengejutkan saat ditanya siapa rekan duet favoritnya selama berkarier sebagai penyerang.

boladunia | 17:15 WIB

Sejarah terukir di Piala Dunia Antarklub 2025 saat pertandingan Auckland City kontra Boca Juniors.

boladunia | 15:59 WIB

Gianluigi Donnarumma, mengungkapkan kegembiraannya atas penunjukan Gennaro Gattuso sebagai pelatih baru Timnas Italia.

boladunia | 12:31 WIB

Piala Dunia Antarklub 2025 di Amerika Serikat kembali diterpa kekacauan.

boladunia | 12:22 WIB

Skandal seputar kematian legenda sepak bola dunia, Diego Armando Maradona, kembali mengguncang Argentina.

boladunia | 00:28 WIB

Inter Miami memastikan tempat di babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025

boladunia | 13:21 WIB

Klub Liga Inggris, Chelsea menghadapi tantangan besar jelang laga penentu Grup D Piala Dunia Antarklub 2025.

boladunia | 12:50 WIB

Fase grup Piala Dunia Antarklub 2025 resmi berakhir setelah serangkaian laga penentu di matchday ketiga.

boladunia | 12:43 WIB

Inter Miami nyaris mencatat kemenangan besar, namun kebangkitan luar biasa Palmeiras di menit-menit akhir menggagalkan ambisi tersebut

boladunia | 12:35 WIB

PSG ke babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025 sebagai juara Grup B, usai menang 2-0 atas Seattle Sounders

boladunia | 11:06 WIB

Mimpi Atletico Madrid untuk melangkah lebih jauh di ajang Piala Dunia Antarklub 2025 resmi pupus.

boladunia | 09:38 WIB

Wonderkid Manchester City, Claudio Echeverri, langsung mencuri perhatian dunia setelah mencetak gol perdananya

boladunia | 21:30 WIB

Berikut 3 kiper yang mampu gagalkan 3 penalti di pertandingan Piala Dunia

boladunia | 21:12 WIB
Tampilkan lebih banyak