Robin van Persie Soroti Taktik Pelatih Arsenal di Liga Primer Inggris

Arsenal merengkuh dua kemenangan berturut-turut di Liga Primer Inggris setelah menundukkan Burnley dengan skor 2-1 di Stadion Emirates, Sabtu (17/8/2019).

Minggu, 18 Agustus 2019 | 19:00 WIB
Robin van Persie/Instagram

Robin van Persie/Instagram

Bolatimes.com - Legenda Arsenal, Robin van Persie menyoroti permainan pelatih Unai Emery yang diterapkan dalam skuat. Dia menilai, pelatih asal Spanyol itu tak menetapkan filosofi taktik yang sesuai untuk dirinya seperti yang dilakukan Arsene Wenger, Pep Guardiola dan Jurgen Klopp.

Arsenal, berhasil mengandaskan Burnley dengan skor 2-1 di Stadion Emirates, Sabtu (17/8/2019). Alexandre Lacazette dan Pierre-Emerick Aubameyang menjadi aktor kemenangan Meriam London untuk kedua kalinya di kompetisi Liga Primer Inggris 2019/20.

Walau sukses mencuri tripoin sempurna, Arsenal dinilai belum memiliki filosofi bermain yang sesuai menurut eks striker Meriam London, Robin ven Persie. Pelatih Unai Emery kerap memotong dan mengganti formasi. Bahkan mengganti pemain di tengah pertandingan agar segera beradaptasi seperti dikutip dari Metro, Minggu (18/8/2019).

Baca Juga: Legenda Arsenal Ini Ungkap Faktor Meredupnya Alexis Sanchez di Man United

"Aku tidak melihat filosofi (taktik bermain yang diterapka Arsenal). Memang sulit mengungkapkan karena jika melihat tim di bawah asuhan Arene Wenger, mereka bermain dari filosofi dari dirinya (Wenger)," ungkap mantan pemain bola yang saat ini menjadi pakar di BT Sport.

Legenda Arsenal, Robin van Persie berbincang dengan bintang Manchester United, Rio Ferdinand dalam sebuah tayangan di BT Sport. (Twitter/@Persie_Official)
Legenda Arsenal, Robin van Persie berbincang dengan bintang Manchester United, Rio Ferdinand dalam sebuah tayangan di BT Sport. (Twitter/@Persie_Official)

"Kamu akan melihat hal yang sama seperti yang dilakukan Jurgen Klopp dan Pep Guardiola di kedua tim asuhannya. Namun Emery?, aku tidak melihat filosofinya. Apa filosofinya?. Dia mengganti banyak taktik," jelas Van Persie.

"Saya melihat dia mengubah gaya bermain berdasar kemampuan lawan. Saya berpikir hal itu akan lebih baik jika membawa kekuatan dari basis utamanya dengan kekuatan yang dikeluarkan oleh para pemain sendiri," katanya.

Baca Juga: Bakal Reuni dengan Rio Ferdinand, Legenda Arsenal Ini Gabung BT Sport

Emery berhasil mengoleksi enam poin di dua laga pekan pertamanya. Sukses membuat keok Newcastle United dan mengalahkan Burnley.

Kedatangan pemain-pemain baru menjadi amunisi Meriam London menapaki Big Six di Liga Primer Inggris. Ditanya tentang harapan untuk mantan klubnya, Van Persie mengatakan permainan menyerang adalah yang dibutuhkan Arsenal seperti yang dilakukan di laga keduanya.

"Permainan menyerang akan terlihat lebih baik untuk dilakukan tim. Jika itu tak terjadi di babak pertama, hal itu berdampak di dalam permainan selanjutnya," pungkas mantan penyerang Manchester United itu.

Baca Juga: John Terry: Fernando Torres Pantas Jadi Legenda

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Mantan pelatih top dunia asal Belanda, Louis van Gaal, mengungkapkan bahwa dirinya telah berhasil melewati masa sulit melawan kanker

boladunia | 22:51 WIB

Eliano Reijnders dkk telah melakoni dua laga uji coba dengan meraih hasil imbang dan kemenangan.

boladunia | 22:44 WIB

Calvin Verdonk, bek Timnas Indonesia itu awalnya dirumorkan akan hengkang daru NEC di bursa transfer musim panas ini.

boladunia | 22:30 WIB

Enzo Fernandez mengaku sempat jatuh ke tanah karena pusing akibat suhu panas ekstrem yang disebutnya sangat berbahaya.

boladunia | 16:29 WIB

Lionel Messi dikabarkan akan kembali ke markas Barcelona, Nou Camp. Namun, La Pulga kembali bukan sebagai pemain.

boladunia | 15:56 WIB

Nahuel Molina dan keluarga menjadi korban perampokan bersenjata.

boladunia | 23:21 WIB

Berbeda dengan Liga Indonesia--Super League yang akan menerapkan kebijakan 11 pemain asing di musim depan, negara tetangga Malaysia justru sebaliknya.

boladunia | 20:54 WIB

Malaysia dikabarkan ingin bisa menaturalisasi pemain muda berdarah Inggris-Malaysia

boladunia | 20:45 WIB

Meski mencetak kemenangan besar, Malaysia masih harus puas menjadi tim keempat terbaik di Asia Tenggara

boladunia | 19:36 WIB

Timnas U-23 Vietnam tengah memasuki tahap akhir persiapan jelang keberangkatan ke Indonesia untuk mengikuti Piala AFF U-23 2025

boladunia | 23:29 WIB

Kylian Mbappe, yang kini mengenakan seragam putih khas Madrid, punya peluang besar untuk bergabung dalam deretan bintang yang pernah "menyakiti" mantan

boladunia | 22:51 WIB

Diogo Jota, penyerang Liverpool asal Portugal, meninggal dunia dalam kecelakaan mobil yang mengerikan bersama adik laki-lakinya, Andr Silva.

boladunia | 21:45 WIB

Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, mengungkapkan rasa bangga setelah timnya melaju ke final Piala Dunia Antarklub 2025

boladunia | 10:33 WIB

Timnas wanita Wales mengalami kecelakaan lalu lintas saat dalam perjalanan menuju stadion untuk sesi latihan melawan Prancis.

boladunia | 22:22 WIB

Salah satu nama yang mencuri perhatian dalam daftar tersebut adalah Can Armando Guner

boladunia | 22:00 WIB

Kepolisian Spanyol, Guardia Civil, pada Selasa (8/7) mengungkapkan hasil awal investigasi terkait kecelakaan maut Diogo Jota.

boladunia | 21:42 WIB

Bek muda Gabi Caschili (21 tahun) resmi tidak lagi menjadi bagian dari SC Cambuur.

boladunia | 20:06 WIB

Real Madrid akan menghadapi PSG di babak semifinal Piala Dunia Antarklub 2025, Kamis 10 Juli 2025.

boladunia | 09:55 WIB
Tampilkan lebih banyak