Mantan Awak Tim Bayer Leverkusen Ceritakan Persib pada Keluarganya, Responsnya Positif

Mantan awak tim Bayer Leverkusen menceritakan soal Persib kepada keluarganya. Keluarga pun memberikan respons positif akan hal itu. Kini Persib pun semakin dikenal luas oleh masyarakat.

H.M Permana | BolaTimes.com
Jum'at, 19 Januari 2024 | 08:00 WIB
Suasana pertandingan Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. (MO Persib)

Suasana pertandingan Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. (MO Persib)

Bolatimes.com - Persib Bandung semakin dikenal luas di masyarakat. Kini, satu keluarga di Kroasia mengetahui tentang klub sepak bola asal Kota Bandung tersebut.

Adalah mantan awak tim Bayer Leverkusen yang kini menjabat pelatih fisik Persib, Miro Petric, yang menceritakan kepada keluarganya.

Selain Persib, Miro Petric juga memberitahu tentang perbedaan Indonesia dengan beberapa negara yang pernah ditinggalinya selama bekerja, salah satunya Malaysia.

Baca Juga: Asnawi Tak Muncul di Konferensi Pers, Pemain Keturunan Ini Jadi Prioritas Shin Tae-yong saat Indonesia vs Vietnam

"Bersama keluarga, saya membicarakan hal-hal yang bagus. Mereka bertanya pada saya soal apa perbedaan dengan negara lain seperti Malaysia," ungkap pelatih yang didatangkan Persib pada Agustus 2023 lalu.

Miro Petric menjelaskan bahwa orang-orang di Indonesia lebih ramah. Ia juga menikmati beragam makanan yang ada di Bandung.

"Saya menjelaskan bahwa orang-orang di sini lebih ramah, saya sangat senang berada di sini dan makanannya lebih baik di sini. Jadi saya sangat menikmati berada di sini," ujar asisten pelatih Persib berusia 43 tahun tersebut.

Baca Juga: Australia Susul Tuan Rumah Lolos Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Miro juga mengaku bahwa keluarganya memberikan respons positif soal Persib.

"Iya karena saya sangat senang berada di sini. Ketika saya menunjukan foto-fotonya, saya terlihat sangat senang," ujar Miro Petric.

Miro Petric sendiri merupakan pelatih yang sudah malang melintang di kancah sepak bola dunia.

Baca Juga: Pelatih Vietnam Agap Lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 sebagai Ajang Pembuktian Siapa yang Terbaik di ASEAN

Sebelum menjadi bagian dari Persib, ia juga pernah memperkuat Bayern Munchen, VfB Stuttgart, hingga beberapa klub Malaysia.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak