Resmi Ditunjuk Tangani Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023, Bima Sakti Buka Suara

Bima Sakti angkat bicara.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Minggu, 25 Juni 2023 | 21:00 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, usai meraih trofi juara Piala AFF U-16 2022. (Bolatimes.com/Irwan Febri Rialdi)

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, usai meraih trofi juara Piala AFF U-16 2022. (Bolatimes.com/Irwan Febri Rialdi)

Bolatimes.com - Bima Sakti resmi ditunjuk PSSI menjadi pelatih timnas Indonesia U-17 yang dipersiapkan untuk mengikuti ajang Piala Dunia U-17 2023.

Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Kepastian ini dikabarkan langsung oleh FIFA selaku Badan Sepak Bola Dunia.

Nantinya Piala Dunia U-17 2023 akan digelar 10 November hingga 2 Desember. Menukil dari laporan PSSI, Erick Thohir memastikan Bima Sakti menjadi pelatih.

Baca Juga: Usai Lawan Timnas Indonesia, 3 Pemain Argentina Ini Pilih Liburan di Bali

"Erick juga memastikan Bima Sakti nanti akan didampingi tim pelatih. Siapa-siapa tim pelatih nanti akan dibicarakan dalam rapat Exco PSSI," tulis laporan di laman resmi PSSI.

"Pada Juli dan Agustus kita akan seleksi pemain yang pantas masuk tim U-17. Setelah itu akan kita kirim ke luar negeri untuk menjalani pemusatan latihan sekaligus melakukan uji coba dengan negara-negara Eropa, Asia, Afrika, dan lain-lain. Tujuannya agar mereka tidak kaget kalau nanti melawan tim-tim tangguh,” ucap Erick Thohir.

Bima Sakti yang ditunjuk sebagai pelatih timnas Indonesia U-17 mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, salah satunya Indra Sjafri.

Baca Juga: Cristian Romero Pamer Foto Liburan di Bali usai Lawan Timnas Indonesia, Pemain Argentina Beri Respons Tak Terduga

"Bismillah Coach Bima Sakti," tulis Indra Sjafri di Instagram Stories.

Unggahan itu lantas dibalas oleh pelatih berusia 46 tahun ini. Ia mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan terhadapnya.

Bima Sakti ucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Indra Sjafri usai dirinya ditunjuk jadi pelatih timnas Indonesia U-17. (Instagram/bimasakti_tukiman)
Bima Sakti ucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Indra Sjafri usai dirinya ditunjuk jadi pelatih timnas Indonesia U-17. (Instagram/bimasakti_tukiman)

"Bismillah terima kasih doa dan supportnya coach. Indonesia Bisa," balas Bima Sakti.

Baca Juga: Pemain Argentina Soroti Kualitas Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Sebut Levelnya Sama dengan Lokal

Sebelumnya Bima Sakti sendiri mampu mengantarkan timnas Indonesia U-16 menjuarai Piala AFF U-16 2022. Sayangnya setelah itu Garuda Asia gagal lolos di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Kendati demikian, timnas Indonesia dipastikan mengantongi satu tiket untuk tampil di Piala Dunia U-17 2023 karena berstatus tuan rumah.

Baca Juga: Lakukan Aksi Nekat, Penerobos Duel Timnas Indonesia vs Argentina Terancam Sanksi 'Blacklist' dari PSSI

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak