Liga 1 2022/2023 Dihentikan Sementara, Borneo FC Lakukan Latihan Secara Virtual

Borneo FC lakukan latihan virtual melalui zoom meeting.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Kamis, 20 Oktober 2022 | 15:08 WIB
Borneo FC kalahkan Dewa Unitd 3-0 pada pekan keenam Liga 1 2022. (Instagram/liga1match)

Borneo FC kalahkan Dewa Unitd 3-0 pada pekan keenam Liga 1 2022. (Instagram/liga1match)

Bolatimes.com - Kompetisi Liga 1 2022/2023 dihentikan sementara buntut dari Tragedi Kanjuruhan. Borneo FC tetap melakukan latihan tetapi secara virtual.

Borneo FC ingin para pemain tetap prima meskipun Liga 1 2022/2023 diliburkan. Asisten pelatih Borneo FC, Miftahuddin Mukson berinisiatif untuk menggelar latihan secara virtual.

Program diberikan pelatih kepada seluruh pemain untuk dijalankan, dengan harapan kondisi mereka tak turun saat kumpul kembali di Samarinda. Dan untuk memastikan program tetap jalan, tim pelatih akan memantau latihan pemain melalui zoom meeting.

"Kami sudah memberi program latihan yang harus dilakukan pemain selama masa libur ini. Nantinya bakal ada sesi latihan via zoom meeting untuk memantau latihan bersama. Ini kami lakukan agar pemain benar-benar bisa terus menjaga kondisi mereka,” ujar Miftahuddin Mukson dilansir dari laman resmu klub.

Dijelaskan pria berkacamata ini, saat libur diberikan selama sepekan saat kompetisi baru dihentikan, kondisi pemain terbilang sangat bagus.

Tak ada penurunan fisik secara drastis. Hal itu terlihat dalam latihan di Stadion Segiri, sebelum libur jilid kedua diberikan selama 10 hari.

Ia pun berharap hal serupa kembali dilakukan pemain. Artinya program yang diberikan, bisa dijalankan dengan baik.

"Kami mau nanti pemain setelah libur, mereka berada di kondisi yang tidak jatuh. Makanya kemarin ada tes sebelum mereka pulang dan akan di tes ulang sekembalinya mereka dari libur sebelum kami memulai latihan," terang Miftah.

Libur kompetisi ini bisa membawa dampak buruk untuk kebugaran para pemain. Oleh karena itu, ia dan jajaran pelatih tak mau para pemainnya leha-leha meski kompetisi diliburkan.

Baca Juga: Duel Chelsea vs Brentford Berakhir Tanpa Gol, Kepa Arrizabalaga Kecewa Berat

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pekan pembuka BRI Super League 2025/26 menyajikan kejutan dari kiper Persik Kediri, Leo Navacchio, yang dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga melawan Bali United

bolaindonesia | 23:16 WIB

Kiper andalan PSM Makassar, Reza Arya Pratama, baru saja mengukir rekor pribadi yang membanggakan.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Persib Bandung memulai perjalanan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Semen Padang

bolaindonesia | 22:00 WIB

Polemik rumput JIS kembali mencuri perhatian penggemar sepak bola Indonesia, mempertanyakan mengapa stadion megah berbiaya Rp2 triliun ini terus bermasalah.

bolaindonesia | 12:18 WIB

Persita Tangerang memulai BRI Super League 2025/26 dengan kekalahan telak 0-4 dari Persija Jakarta di Jakarta International Stadium

bolaindonesia | 12:09 WIB

Persija Jakarta memulai petualangan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Persita

bolaindonesia | 10:08 WIB

Persija Jakarta mengawali BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan gemilang 4-0 atas Persita Tangerang

bolaindonesia | 01:21 WIB

Kodai Tanaka, striker asal Jepang, menjadi bintang kemenangan Laskar Sambernyawa dengan gol krusialnya, menandai debut impresif di sepak bola Indonesia.

bolaindonesia | 01:13 WIB

Saya yakin kami bisa menang, tapi banyak peluang gagal jadi gol, ujar pelatih asal Belanda itu.

bolaindonesia | 01:08 WIB

Persib Bandung memulai langkah mereka di BRI Super League 2025/26 dengan hasil gemilang.

bolaindonesia | 00:57 WIB