Momen Mesra Luis Milla dengan Umuh Muchtar usai Persib Kalahkan RANS, Bak Adegan di Drama Korea

Luis Milla memegang wajah Umuh Muchtar, seperti hendak ...

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Senin, 05 September 2022 | 20:00 WIB
Umuh Muchtar dan Luis Milla. (Twitter/@indosupporter)

Umuh Muchtar dan Luis Milla. (Twitter/@indosupporter)

Bolatimes.com - Umuh Muchtar menjadi sosok yang begitu lekat dengan Luis Milla sejak pelatih asal Spanyol tersebut diumumkan sebagai nakhoda anyar Persib Bandung.

Kedekatan sang Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) tersebut sudah terlihat sejak pertama kali Luis Milla diperkenalkan ke publik, dua pekan lalu.

Sosok yang akrab disapa Wa Umuh itu terlihat begitu 'nempel' dengan Luis Milla, eks pelatih Timnas Indonesia dan U-23 Indonesia tersebut.

Nah, debut Luis Milla sebagai Persib Bandung sendiri baru saja terjadi pada Minggu (4/9/2022) kemarin, di laga Liga 1 2022/23 pekan ke-8.

Melawan tim promosi RANS Nusantara FC, Milla sukses memberi kemenangan 2-1 buat Persib. gol Persib Bandung dicetak David Da Silva menit 26 dan Ciro Alves (45+1). Sedangkan gol RANS Nusantara dicetak Wander Luiz (83).

Kemenangan ini begitu berarti buat Pangeran Biru karena memutus rentetan hasil buruk. Sebelumnya, Persib menelan dua kekalahan beruntun.

Debut Milla yang berakhir manis ini pun bikin Persib untuk sementara naik ke peringkat ke-11 klasemen dengan koleksi 10 poin.

Kemenangan ini tak cuma berarti manis buat Milla, tetapi juga bagi semua elemen yang terkait dengan Persib. Mulai dari suporter, pemain, staf, hingga manajemen macam Umuh Muchtar.

Fragmen itu begitu nyata terlihat setelah peluit panjang dibunyikan oleh wasit. Bench Persib Bandung sekeita langsung berhamburan merayakan kemenangan.

Luis Milla sendiri nampak langsung menghampiri para staf pelatih dan pemain yang ada di bench untuk bersalaman atau saling merangkul.

Tidak terkecuali dengan Umuh Muchtar yang saat itu juga ada di bench pemain. Umuh terlihat menghampiri Milla yang kemudian disambut rangkulan dari pelatih 56 tahun itu.

Tak hanya itu, momen mesra antara Umuh dengan Milla juga sempat terekam kamera.

Milla memegang kepala Umuh Muchtar sembari melontarkan beberapa kata, yang bisa diprediksi merupakan luapan euforia atas kemenangan.

Umuh Muchtar dan Luis Milla. (Twitter/@indosupporter)
Umuh Muchtar dan Luis Milla. (Twitter/@indosupporter)

Momen manis antara Luis Milla dan Umuh Muchtar tersebut diharapkan dapat kembali terlihat seiring tren positif Persib yang terus berlanjut.

Tantangan sesungguhnya buat Luis Milla akan datang di laga pekan ke-9 Liga 1 2022/23 saat Persib bertandang ke markas Arema FC, Minggu (11/9/2022).

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak