Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Hajar Persita Tangerang 4-0

Persebaya ngamuk, hajar Persita 4-0 di Stadion Maguwoharjo.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 24 November 2021 | 21:33 WIB
Persebaya Surabaya. (Dok. Persebaya)

Persebaya Surabaya. (Dok. Persebaya)

Bolatimes.com - Persebaya Surabaya tampil perkasa melawan Persita Tangerang. Bajul Ijo menang telak dengan skor 4-0 pada pekan ke-13 Liga 1 2021 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/11/2021).

Hasil kemenangan ini membuat Persebaya merangsek naik ke peringkat lima klasemen sementara BRI Liga 1 dengan perolehan 23 poin. Sementara Persita kini ada di posisi delapan dengan 19 poin.

Persebaya tampil luar biasa dalam pertandingan ini. Tim asuhan Aji Santoso sudah unggul 1-0 saat pertandingan baru bergulir tiga menit.

Baca Juga: Fakta Menarik Kedatangan Ronaldo, Singkirkan 4 Pelatih dalam 4 tahun

pembuka Persebaya berawal dari umpan terobosan Marcelino Ferdinan yang mengarah ke sisi kanan pertahanan Persita. Taisei Marukawa kemudian menjemputnya dan lantas melepaskan tendangan yang mengarah ke pojok kiri atas gawang.

Try Hamdani yang berdiri sedikit ke depan gagal menjangkau bola sepakan pemain asal Jepang tersebut.

Unggul satu gol, Persebaya terus memberikan tekanan. Meski mendominasi, Persebaya sesekali direpotkan oleh Irsyad Maulana dan kawan-kawan. Namun, kedua tim tidak bisa mencetak gol tambahan hingga turun minum.

Baca Juga: Gagal Bawa Irak ke Piala Dunia 2022, Dick Advocaat Mundur dari Kursi Pelati

Bajul Ijo kembali mendominasi di babak kedua. Berbagai upaya dilakukan demi bisa kembali membobol gawang Persita.

Bruno Moreira membuat Persebaya unggul 2-0 lewat golnya pada menit ke-68, meneruskan umpan manis Jose Wilkson.

Unggul 2-0 Persebaya tidak mengendurkan serangan. Upaya Persebaya menerobos pertahanan Persita berbuah pelanggaran di kotak terlarang yang membuat wasit menghadiahi penalti.

Baca Juga: Prediksi Liverpool Vs Porto: The Reds Tancap Gas meski Lolos ke 16 Besar

Taise Marukawa yang dipercaya sebagai algojo tidak menyia nyiakan untuk membuat skor menjadi 3-0 pada menit 74.

Tidak selesai sampai di situ, Samsul Arif membuat skor berubah menjadi 4-0. Aksi individu sang pemain sampai melepas tendangan melengkung tidak bisa dipatahkan kiper Persita pada menit 80.

Selepas itu Persebaya seperti mengendurkan serangan. Hal itu menjadi kesempatan bagi Persita untuk memperkecil ketertinggalan.

Baca Juga: Hukum Berat Todd Ferre, Komdis PSSI: Ia Pukul dan Hina Wasit

Namun hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan, skor 4-0 untuk Persebaya tidak berubah.

Susunan pemain

Persebaya Surabaya: Ernando Ari (Andhika Ramadhani 27'); Alie Sesay Arif Satria, Ady Setiawan, Reva Adi Utama (Frank Rikhard 84'), Alwi Slamat (Rizky Ridho 83'), M Hidayat, Bruno, Taisei Marukawa, Marselino Ferdinan (Hambali Tolib 83'), Jose Wilkson (Samsul Arif 76').

Pelatih: Aji Santoso.

Persita Tangerang: Tri Hamdani; Herwin Tri, Kevin Gomes, M Toha, Syaeful Anwar, Harrison Cardoso (Raphael Maitimo 57'), Sin Yeong-bae, Taufiq Febrianto (Ade Jantra 56'), Nur Hardianto (Attalariq Ballah 71'), Irsyad Maulana (Billy Keraf 72'), Aldi Al Achya (Andre Agustiar 46').

Pelatih: Widodo Cahyono Putro.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Bek Persib Bandung Kakang Rudianto langsung terbang ke Dubai untuk bergabung bersama Tim Nasional U-23 Indonesia dalam ajang Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Timnas mengawalinya dengan pemusatan latihan di Dubai

bolaindonesia | 12:49 WIB

Pelatih Tim Nasional U-23 Indonesia Shin Tae-yong masih mempunyai pekerjaan rumah sebelum menjalani debut di Piala Asia U-23 2024 di Qatar

bolaindonesia | 14:34 WIB

Nathan Tjoe-A-On, pemain asal klub Eredivisie Belanda, SC Heerenveen menjadi nama terakhir yang dipanggil Shin Tae-yong bersama 27 pemain timnas Indonesia guna menjalani persiapan Piala Asia U23 2024 di Qatar.

bolaindonesia | 20:34 WIB

Pelatih timnas Indonesia U23, Shin Tae-yong memberi apresiasi bantuan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan para pemilik klub Liga 1 Indonesia.

bolaindonesia | 20:06 WIB

Pelatih Tim Nasional U-23 Indonesia, Shin Tae-yong sampaikan terimakasih kepada klub peserta Liga 1 yang sudah memberikan dukungan penuh untuk timnya tampil dalam Piala Asia U-23 Qatar 2024.

bolaindonesia | 16:37 WIB

Pemain Persib Beckham Putra Nugraha kembali batal memperkuat Tim Nasional Indonesia akibat cedera. Sebelumnya absen dalam ajang Asia Games 2023, kali ini tak tampil di Piala Asia U-23 di Qatar

bolaindonesia | 15:45 WIB

Pemain keturunan Seharga Rp31,29 Miliar mengaku sedang melakukan proses naturalisasi, bakal jadi amunisi baru timnas Indonesia kontra Irak?

bolaindonesia | 12:19 WIB

Gelandang Persib Bandung Beckham Putra Nugraha akan fokus untuk menghadapi Bhayangkara FC sebelum berkonsentrasi bersama Tim Nasional U-23 Indonesia dalam AFC U23 Cup 2024 di Qatar

bolaindonesia | 12:40 WIB

Pertandingan Persib kontra Bhayangkara akan jadi pertandingan alumni Seri A Italia

bolaindonesia | 20:34 WIB

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok mengalami cedera dan harus menjalani pemulihan di Singapura.Kondisi itu membuat Klok tak ikut dalam dalam rombongan Tim Nasional Indonesia untuk menghadapi Vietnam

bolaindonesia | 19:26 WIB

Setelah pemanggilan pada Sabtu (23/3/2024) pukul 02.44 WIB, hari ini Ernando Ari sudah terlihat ikut berlatih bersama rekan-rekan Timnas lainnya di Hanoi, Vietnam.

bolaindonesia | 09:19 WIB

Jelang laga lawan Vietnam, Timnas Indonesia hadapkan krisis pemain. Sehingga STY memanggil punggawa tambahan untuk terbang ke Vietnam.

bolaindonesia | 13:47 WIB

Dalam pertandingan putaran pertama, pada Jumat, (22/3/2024) berakhir imbang 1-1, Arkhan Kaka sama sekali tidak mencetak gol akibat rapatnya pertahanan timnas China.

bolaindonesia | 12:35 WIB

Kabarnya, Timnas Indonesia harus kehilangan lima pemain sekaligus lantaran kondisi kesehatan yang terganggu.

bolaindonesia | 08:45 WIB

Lama tak ada kabar soal kebersamaannya bersama Timnas Indonesia, gelandang Persib, Marck Klok tiba-tiba memberi kabar tak sedap.Pemain berdarah Belanda itu mengaku jika dirinya meninggalkan Timnas Indonesia karena alasan pribadi.

bolaindonesia | 07:15 WIB

Timnas U20 Indonesia bermain dengan formasi 4-3-3 di pertandingan ini. Indra Sjafri memposisikan Arkhan Kaka sebagai striker utama, didukung oleh Afrisal dan Ariansyah di sampingnya.

bolaindonesia | 06:15 WIB

ek tim nasional Indonesia, Jay Idzes dalam laga itu mendapat pujian netizen lantaran permainan yang apik.Dia mampu menunjukkan sikap rendah hati setelah mendapat pujian lantaran mampu memimpin lini belakang secara baik.

bolaindonesia | 16:39 WIB

Shin Tae-yong membuat kaget para fans Timnas Indonesia dengan memasang Hokky Caraka sebagai starter, ternyata dibalik semua itu ada ada alasan ini

bolaindonesia | 13:59 WIB
Tampilkan lebih banyak