Akhirnya, Timnas Indonesia Punya Jersey Ketiga setelah 22 Tahun

Warna hitam mendominasi jersey ketiga Timnas Indonesia

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 17 November 2020 | 17:34 WIB
Jersey ketiga Timnas Indonesia. (Dok. Antara).

Jersey ketiga Timnas Indonesia. (Dok. Antara).

Bolatimes.com - Setelah 22 tahun, Timnas Indonesia akhirnya memiliki jersey ketiga.  Hal ini setelah apparel resmi skuat Garuda, Mills, meluncurkannya secara resmi pada Selasa (17/11/2020).

Jersey ketiga Timnas Indonesia ini didominasi dengan warna hitam dipadu dengan emas di bagian ujung kerah dan lengan. Sementara jersey ketiga kiper berwarna kuning ditambah hitam di bagian kerah.

Yang membuat jersey ketiga Timnas Indonesia semakin keren adalah adanya lambang garuda pancasila di bagian depan yang dilindungi perisai segi lima. Design ini pun punya makna yang begitu bagus.

Baca Juga: Blunder di Timnas Ukraina, Zinchenko Dapat Ancaman Pembunuhan

PSSI dan Mills selaku apparel resmi Timnas Indonesia meluncurkan jersey ketiga skuat garuda (dok. PSSI).
PSSI dan Mills selaku apparel resmi Timnas Indonesia meluncurkan jersey ketiga skuat garuda (dok. PSSI).

"Di bagian depan kita berikan design garuda pancasila yang dibelakanganya perisai segi lima yang berarti lima sila dari pancasila itu, dengan harapan pemain kita bisa percaya diri dan punya identitas membela garuda agar terbang lebih tinggi," kata CEO Mills, Tjiao Kong Hou, saat sesi jumpa pers virtual, Selasa (17/11/2020).

"Kostum ketiga ini kita mengusung warna hitam dengan kombinasi emas. Warna hitam itu kita pilih karena tren sport dan emas itu melambangkan harapan kita kepada PSSI untuk melahirkan generasi emas pada timnas kita saat ini," ia menambahkan.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, bersyukur atas peluncuran jersey ketiga ini. Apalagi, skuat Garuda sudah 22 tahun tidak pernah meluncurkan jersey ketiga.

Baca Juga: Kasihan, Aubameyang dan Teman-teman Timnas Gabon Tidur di Lantai Bandara

"Ini ketiga kalinya Timnas Indonesia sudah meluncurkan jersey. Pertama warna merah (home), kedua warna putih dikombinasi hijau (away), dan sekarang yang ketiga setelah 22 tahun kita ada lagi jersey ketiga dengan warna hitam dan emas," ujar Iriawan.

"Saya atas nama ketua umum federasi mengucapkan terima kasih karena saya bangga kepada kalian. Karena ini baju buatan Indonesia dan kedua apapun yang dipinta oleh PSSI selalu dipenuhi."

"Sehingga pemain dari Timnas U-19 dan senior mereka sudah punya baju yang patut dibanggakan. Karena kemarin saat timnas main di Kroasia tim lain minta jersey kita," ucapnya.

Baca Juga: Rasa Bangga dan Tekad Kiper Borneo FC Usai Dipanggil TC Timnas U-19

Lelaki akrab disapa Iwan Bule itu juga kagum dengan filosofi yang ada di jersey ketiga ini. Ia berharap prestasi Timnas Indonesia makin moncer dengan adanya jersey ini.

"Baju yang diluncurkan ini punya filosofi luar biasa. Warna hitam adalah warna abadi dan warna hitam selalu masuk dengan warna apapun," jelasnya.

"Tinta emas adalah garuda mudah-mudahan pemain kita bisa menorehkan tinta emas," pungkas mantan Kapolda Metro Jaya itu.

Baca Juga: Tidak Perkuat Timnas Brasil Lawan Venezuela, Neymar Juga Absen vs Uruguay

Penulis: Adie Prasetyo

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Do Duy Manh bek Timnas Vietnam baru-baru ini turut mengomentari banyaknya pemain naturalisasi yang dilakukan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan respon seperti ini.

bolaindonesia | 10:12 WIB

Dalam pertarungan nanti, Persija Jakarta akan menjamu Persik Kediri Bali di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Sabtu, 16 Maret 2024 malam.

bolaindonesia | 21:57 WIB

Pertandingan Indonesia vs Vietnam akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, sekaligus menjadi debut empat pemain baru naturalisasi.

bolaindonesia | 19:46 WIB

Persib akan berjumpa Persibkabo pada pekan 29 Liga 1 2023/2024. Tagar Persibday pun ramai digaungkan oleh bobotoh di media sosial. Bahkan hastag tersebut bersaing dengan Rocky Gerung dan Pak Sumedi.

bolaindonesia | 11:31 WIB

Shin tae-yong coret 5 pemain skuad Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023, dengan berbagai alasan hingga akhirnya tak bisa tampil di Kualifikasi Piala Duni 2026 zona Asia.

bolaindonesia | 10:37 WIB

Shin Tae-yong pelatih Timnas Indonesia yang dikenal akan program naturalisasinya, kini STY merasa terteka dengan banyaknya pemain keturunan yang memperkuat Timnas Indonesia

bolaindonesia | 07:23 WIB

Shin Tae-yong bertemu dengan Erick Thohir menyampaikan perkembangan Timnas Indonesia dan siap menyapu 2 laga lawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

bolaindonesia | 20:44 WIB

Erick Thohir beberkan soal potensi pemain naturalisasi Nathan Tjoe-A-On untuk membela Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bisa bernafas lega banyak opsi pemain yang dipersipakan untuk melawan Vietnam.

bolaindonesia | 07:01 WIB

Bek Timnas Vietnam sebelum jumpa Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 nampak bercanda seolah lawan yang dihadapi ini Timnas Garuda atau Belanda

bolaindonesia | 10:35 WIB

Marc Klok akui ingin fokus membela Persib Bandung terlebih dahulu baru berjuang mati-matian membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:39 WIB

Pelatih Vietnam diminta untuk tiru taktik eks pelatih Real Madrid kala jumpa Indonesia mengingat catatan tak pernah menang lawan Timnas Garuda

bolaindonesia | 08:39 WIB

Rans Nusantara di pekan ke 28 BRI Liga satu masih belum meraih kemenangan dan tertahan di papan bawah klasmen, kini bertekad untuk bangkit saat jumpa Bali United.

bolaindonesia | 19:37 WIB

Pemain naturalisasi Marc Klok mengaku bangga bisa kembali membela Timnas Indonesia.

bolaindonesia | 19:06 WIB

Rafael Struick saat membela Ado Den Haag U-21 lawan Dordrecht U-21 mampu cetak gol dan turut disaksikan oleh Shin Tae-yong

bolaindonesia | 10:03 WIB

Shin Tae-yong telah memilih 28 pemain Timnas Indonesia, sayang 3 striker naturalisasi ini justru dianggurin STY.

bolaindonesia | 09:16 WIB

Marc Klok akui laga Persib Bandung vs Persija Jakarta hatinya bergetar bukan karena lawan mantan team melainkan karena ini

bolaindonesia | 12:43 WIB

Shin Tae-yong memperlihatkan kedekatannya dengan pemain abroad Timnas Indonesia, dengan makan bareng di Eropa

bolaindonesia | 19:44 WIB

Para pecinta Persib dapat mengikuti berita terbaru seputar tim kesayangan mereka. Informasi tentang transfer pemain, latihan terbaru, dan kondisi cedera menjadi sorotan utama. Sumber terpercaya akan memberikan Anda pembaruan terkini.

bolaindonesia | 11:00 WIB
Tampilkan lebih banyak