Potret Alexis Mac Allister dan Lionel Messi saat bela Argentina di Piala Dunia 2022. (Twitter)
Bolatimes.com - Timnas Indonesia disebut bakal menjadi target melawan Argentina di FIFA Matchday 2023. Nasib lawan Palestina bagaimana?
Timnas Indonesia saat ini diwacanakan untuk berhadapan dengan Argentina untuk agenda FIFA Matchday 2023 pada bulan Juni 2023.
Hal ini diungkapkan oleh salah satu media Spanyol, Relevo. dalam artikel yang dituliskan, mereka menyebut kalau Argentina berminat bertanding di negara Asia.
Ada dua negara yang bakal menjadi destinasi Argentina untuk FIFA Matchday 2023 mendatang, yakni China dan Indonesia.
“Melawat ke Asia bisa menjadi solusi Federasi Sepakbola Argentina menyelesaikan masalah ekonomi yang selama bertahun-tahun menimpa mereka. Juni mendatang menjadi ajang uji coba terakhir sebelum Argentina turun di Kualifikasi Piala Dunia 2026,” tulis Relevo.
“Argentina memiliki beberapa opsi, meski yang paling memungkinkan saat ini adalah pertandingan melawan China dan kedua melawan Indonesia,” lanjut Relevo.
Jika benar terealisasi, bagaimana nasib Timnas Palestina yang sudah lebih dahulu dijadwalkan melawan Timnas Indonesia?
Tentunya, jadwal Palestina vs Timnas Indonesia tetap akan digelar. Indonesia masih punya satu slot lagi untuk mengisi laga kedua di FIFA Matchday 2023.
"Untuk Indonesia, mereka dijadwalkan akan menghadapi Palestina (Indonesia mencari satu lawan lagi selain Palestina)," pungkas media tersebut.
Namun hingga saat ini belum ada informasi resmi dari PSSI terkait wacana Timnas Indonesia vs Argentina.
Baca Juga: Menang Tipis Lawan Timor Leste, Myanmar Ubah Strategi Lawan Timnas Indonesia U-22