Luis de La Fuente Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Spanyol

Luis de La Fuente menjadi pelatih baru Spanyol menggantikan Luis Enrique.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Jum'at, 09 Desember 2022 | 13:47 WIB
Pelatih baru Timnas Spanyol, Luis de La Fuente. (AFP)

Pelatih baru Timnas Spanyol, Luis de La Fuente. (AFP)

Bolatimes.com - Timnas Spanyol kini telah memiliki pelatih baru sepeninggal Luis Enrique yang mundur usai gagal di Piala Dunia 2022. Asosiasi Sepak Bola Spanyol (RFRF) menunjuk Luis de La Fuente sebagai juru taktik baru La Furia Roja.

"RFEF mempercayai Luis de la Fuente sebagai pelatih timnas [Spanyol] yang baru," tulis RFEF dalam rilisnya.

Sebelumnya, Luis Enrique memilih mundur dari kursi kepelatihan Timnas Spanyol setelah gagal total di Piala Dunia 2022.

Selang beberapa hari setelah Spanyol tersingkir di babak 16 besar, La Furia Roja dan Enrique akhirnya resmi bercerai, Kamis (8/12/2022) malam WIB.

Diketahui, PSSI-nya Spanyol telah menawari perpanjangan kontrak untuk Enrique sebelum Piala Dunia 2022, tetapi pelatih 52 tahun tersebut menunda keputusan itu sampai setelah turnamen.

Hanya saja Spanyol memang tersingkir mengecewakan di babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah kalah adu penalti lawan Maroko.

Meski telah berpisah, Presiden RFEF, Luis Rubiales memuji komitmen Enrique kepada La Furia Roja.

"Luis Enrique adalah manajer top, yang setuju untuk mengambil alih tawaran yang lemah secara finansial dan menolak tawaran menarik dari klub Inggris," ungkap Rubiales merujuk keputusan Enrique setia pada Spanyol ketimbang melatih tim Inggris.

"Kami sangat berterima kasih padanya. Dia memperbaharui darah timnas dengan pemain di bawah usia 20 tahun dan menyatukan kembali semua orang di sekitar tim Spanyol," imbuhnya seperti dilansir football-espana.

Baca Juga: Tak Seberuntung Elkan Baggott, Pemain Keturunan Malaysia Ini Justru Gagal Bantu Timnya Lolos ke Piala FA

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Kapan pertandingan Piala Super Eropa 2025 akan digelar?

boladunia | 22:40 WIB

Bagi Rafael, kebiasaan ini terasa mengganggu.

boladunia | 22:16 WIB

Ronaldinho, yang bermain untuk Barcelona antara 2003 hingga 2008, memang fenomena.

boladunia | 21:14 WIB

Striker Uruguay, Darwin Nunez, resmi meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan raksasa Liga Pro Saudi, Al-Hilal,

boladunia | 19:35 WIB

Bayern Munich tampil superior dalam laga persahabatan internasional melawan Tottenham Hotspur, Jumat (8/8/2025) dini hari WIB.

boladunia | 21:20 WIB

Legenda sepak bola Belanda, Ronald Koeman, akan menerima Eredivisie Oeuvre Award

boladunia | 22:45 WIB

Rekan Kevin Diks di Gladbach itu secara tegas menyatakan hanya ingin bergabung dengan Ajax Amsterdam.

boladunia | 22:34 WIB

Fortuna Sittard buat gebrakan jelang kick off Eredivisie 2025.

boladunia | 22:30 WIB

Jamory L., pelatih asal Belanda berusia 44 tahun, ditahan oleh otoritas di Siprus atas dugaan kasus pelecehan seksual

boladunia | 22:24 WIB

Dunia sepak bola berduka atas kepergian Jorge Costa, direktur sepak bola dan mantan kapten legendaris FC Porto, yang meninggal dunia

boladunia | 11:07 WIB