Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. (dok.PSSI)
Bolatimes.com - Media Vietnam menyoroti pernyataan Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia U-20 mengalahkan Moldova U-20
Timnas Indonesia U-20 berhasil mengalahkan Moldova U-20 dengan skor 3-1 dalam laga uji coba yang digelar di Stadion Manavgat Ataturk, Antalya, Turki, Selasa (1/10/2022).
Kemenangan ini tentunya membuat puas pelatih Shin Tae-yong. Namun ada beberapa hal yang disesali pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Ia menyebut para pemain kurang fokus sehingga harus rela kebobolan di menit awal babak pertama.
Hal ini membuat media Vietnam, The Thao 247 turut merespons tanggapan dari STY.
"Pelatih Shin Tae Yong mengatakan bahwa faktor eksternal mempengaruhi psikologi pemain Indonesia U-20 sehingga kehilangan fokus di paruh pertama pertandingan melawan Moldova U-20," tulis dalam artikel The Thao 247.
Salah satu masalah ketidakfokusan pemain antara lain masalah transportasi serta visa. STY menyebut kalau masalah tersebut membuat Timnas Indonesia U-20 kurang fokus.
"Banyak masalah hari ini, ada masalah bus, sama visa juga," ungkap Shin Tae-yong yang kemudian menjadi sorotan media Vietnam tersebut.
Meski begitu, STY cukup puas karena anak asuhnya berhasil mengalahkan Moldova U-20.
Timnas Indonesia sendiri akan kembali berhadapan dengan Moldova pada Jumat (4/11/2022). Akankah mereka akan kembali meraup kemenangan kembali?
Baca Juga: Liverpool Cukur Napoli, Jurgen Klopp Akui Andil Darwin Nunez