Louis van Gaal Sindir Manchester United Bukan Klub Bola, tapi Klub Komersial

Manchester United klub komersial?

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 29 Maret 2022 | 07:34 WIB
Louis van Gaal ketika masih menjadi manajer Manchester United (kanan). (Adrian Dennis/AFP).

Louis van Gaal ketika masih menjadi manajer Manchester United (kanan). (Adrian Dennis/AFP).

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Belanda, Louis van Gaal, mengimbau rekan senegaranya, Erik ten Hag, agar tak menjadi manajer Manchester United dan memilih klub lain saja.

Sumber-sumber mengatakan kepada ESPN bahwa Ten Hag sudah diwawancarai United untuk menjadi manajer baru mereka.

Namun van Gaal yang melatih United dari 2014 sampai 2016 meminta pelatih berusia 52 tahun itu agar berpikir dua kali.

Baca Juga: Marah Dianggap Segera Pensiun, Cristiano Ronaldo: Pertanyaannya Itu-itu Saja!

"Saya kira Ten Hag adalah pelatih hebat. Saya sudah mengatakan hal itu berkali-kali," kata Van Gaal dalam konferensi pers seperti dikutip laman ESPN, Senin.

"Pelatih hebat memang bagus untuk Man United. Tapi Man United itu klub komersial. Itu pilihan yang sulit bagi pelatih. Sebagai pelatih, Anda harus memilih klub sepak bola," sambung van Gaal

Van Gaal yang kembali menangani Belanda tahun lalu, mengkritik rencana tur pramusim United selama musim panas pertamanya sebagai pelatih pada 2014.

Baca Juga: Elkan Baggott 2 Kali Tembus Tim Utama, Ipswich Town Bisa Hemat Tak Belanja Pemain

Dia mengeluhkan United karena terlalu fokus menghasilkan uang dan tidak cukup mempersiapkan pemain menghadapi musim baru.

"Kita harus bersiap menghadapi musim baru dan ketika Anda melakukan kegiatan komersial dan jarak yang begitu mengerikan, dengan harus sering terbang dan jet lag, itu tidak positif untuk persiapan yang baik," kata dia saat itu.

Van Gaal kemudian menjuarai Piala FA pada 2016 tetapi dipecat segera setelah itu untuk digantikan oleh Jose Mourinho.

Baca Juga: Bukan Asnawi Mangkualam, Ini Sosok yang Bikin Shin Jae-hyuk Cemburu

Ten Hag adalah satu dari empat nama dalam daftar calon pelatih United, bersama Mauricio Pochettino, Luis Enrique dan Julen Lopetegui.

Sumber-sumber ESPN menyebutkan United percaya pelatih Belanda itu cocok melatih Old Trafford tetapi mereka belum memutuskan siapa calon yang pasti.

"Saya tidak akan menyamai kariernya," tambah Van Gaal. "Jika dia menginginkan itu, dia akan menelepon saya. Kami bercakap satu sama lain. Dia harus memilih klub sepak bola, bukan klub komersial."

Baca Juga: Usai Kalahkan Daegu University, Shin Tae-yong Lakukan Evaluasi Unik untuk Timnas Indonesia U-19

(Antara)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Enzo Fernandez mengaku sempat jatuh ke tanah karena pusing akibat suhu panas ekstrem yang disebutnya sangat berbahaya.

boladunia | 16:29 WIB

Lionel Messi dikabarkan akan kembali ke markas Barcelona, Nou Camp. Namun, La Pulga kembali bukan sebagai pemain.

boladunia | 15:56 WIB

Nahuel Molina dan keluarga menjadi korban perampokan bersenjata.

boladunia | 23:21 WIB

Berbeda dengan Liga Indonesia--Super League yang akan menerapkan kebijakan 11 pemain asing di musim depan, negara tetangga Malaysia justru sebaliknya.

boladunia | 20:54 WIB

Malaysia dikabarkan ingin bisa menaturalisasi pemain muda berdarah Inggris-Malaysia

boladunia | 20:45 WIB

Meski mencetak kemenangan besar, Malaysia masih harus puas menjadi tim keempat terbaik di Asia Tenggara

boladunia | 19:36 WIB

Timnas U-23 Vietnam tengah memasuki tahap akhir persiapan jelang keberangkatan ke Indonesia untuk mengikuti Piala AFF U-23 2025

boladunia | 23:29 WIB

Kylian Mbappe, yang kini mengenakan seragam putih khas Madrid, punya peluang besar untuk bergabung dalam deretan bintang yang pernah "menyakiti" mantan

boladunia | 22:51 WIB

Diogo Jota, penyerang Liverpool asal Portugal, meninggal dunia dalam kecelakaan mobil yang mengerikan bersama adik laki-lakinya, Andr Silva.

boladunia | 21:45 WIB

Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, mengungkapkan rasa bangga setelah timnya melaju ke final Piala Dunia Antarklub 2025

boladunia | 10:33 WIB

Timnas wanita Wales mengalami kecelakaan lalu lintas saat dalam perjalanan menuju stadion untuk sesi latihan melawan Prancis.

boladunia | 22:22 WIB

Salah satu nama yang mencuri perhatian dalam daftar tersebut adalah Can Armando Guner

boladunia | 22:00 WIB

Kepolisian Spanyol, Guardia Civil, pada Selasa (8/7) mengungkapkan hasil awal investigasi terkait kecelakaan maut Diogo Jota.

boladunia | 21:42 WIB

Bek muda Gabi Caschili (21 tahun) resmi tidak lagi menjadi bagian dari SC Cambuur.

boladunia | 20:06 WIB

Real Madrid akan menghadapi PSG di babak semifinal Piala Dunia Antarklub 2025, Kamis 10 Juli 2025.

boladunia | 09:55 WIB

Bintang muda Bayern Munich, Jamal Musiala, telah menjalani operasi dengan sukses setelah mengalami cedera serius

boladunia | 09:44 WIB

Masa depan Lionel Messi kembali menjadi bahan perbincangan.

boladunia | 21:41 WIB

Cristiano Ronaldo terlihat sedang menikmati liburan di atas kapal pesiar mewah

boladunia | 21:35 WIB
Tampilkan lebih banyak