Crespo Komentari Sikap Lionel Messi yang Mendominasi Argentina

Hernan Crespo mengatakan adalah sesuatu yang wajar jika skuat La Albiceleste menaruh harapan pada Lionel Messi.

Kamis, 28 Juni 2018 | 17:15 WIB
Hernan Crespo dan Messi/Instagram

Hernan Crespo dan Messi/Instagram

Bolatimes.com - Mantan pemain Timnas Argentina, Hernan Crespo mengatakan adalah sesuatu yang wajar jika skuat La Albiceleste menaruh harapan pada Lionel Messi. Hal itu diungkapkan karena Crespo melihat Barcelona juga melakukan hal yang serupa.

Argentina memang sudah banyak menerima kritikan karena terlalu bergantung pada performa Messi. Pada Piala Dunia 2018 pun itu terjadi lagi, tim besutan Jorge Sampaoli menerima kritikan karena penampilan buruk Argentina yang terlalu berharap pada Messi.

Skuat La Albiceleste tampil buruk di laga perdana dan kedua di Piala Dunia 2018. Argentina ditahan imbang Swiss dan dipermalukan oleh Kroasia. Penampilan para penggawa Argentina itu langsung menuai kiritkan, tak sedikit yang memberikan kritik pedas.

Hal itu bukan tanpa alasan. Skuat Jorge Sampaoli yang dibawa ke Rusia diisi oleh banyak pemain bintang, terutama pada lini depan Argentina. Deretan pemain tajam mengisi skuat tim Tango.

Lionel Messi, Sergio Aguero saat Argentina Vs Kroasia (sumber: twitter)

Sumber foto: Twitter

Tetapi tetap saja Argentina belum tampil maksimal dan dianggap masih bergantung pada sosok Lionel Messi.

Namun hal yang berbeda diutarakan oleh mantan pemain Timnas Argentina, Hernan Crespo. Mantan pemain yang pernah membela Parma itu menganggap hal tersebut adalah hal yang wajar jika sebuah tim bergantung pada pemain yang memiliki status sebagai pemain terbaik di dunia.

"Ini adalah logika bahwa memiliki pemain terbaik di dunia membuat Anda bergantung padanya. Barcelona juga bergantung pada Messi. Ini juga terjadi dengan Cristiano Ronaldo di Portugal dan Real Madrid. Itu normal dan logis untuk bergantung pada pemain hebat seperti itu," terang Crespo dikutip dari Scoresway.

Setelah kemenangan 2-1 atas Nigeria yang diraih dengan susah payah oleh Argentina. Tim Tango lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up Grup D Piala Dunia 2018.

Baca Juga: Legenda Jerman: Sekarang Saya Tahu Rasanya Jadi Suporter Inggris!

Pada kesempatan yang sama, Crespo juga berharap Argentina menemukan performa terbaiknya setelah lolos dari fase grup.

"Entah bagaimana, aku berharap kemenangan ini membebaskan mereka dan mereka dapat menemukan versi terbaik mereka untuk pertandingan berikutnya," tutup Crespo.

Argentina pun akan bertemu dengan Prancis di babak 16 besar. Laga itu akan berlangsung pada Sabtu (30/6/2018) pukul 21:00 WIB di Stadion Kazan Arena.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Kapan pertandingan Piala Super Eropa 2025 akan digelar?

boladunia | 22:40 WIB

Bagi Rafael, kebiasaan ini terasa mengganggu.

boladunia | 22:16 WIB

Ronaldinho, yang bermain untuk Barcelona antara 2003 hingga 2008, memang fenomena.

boladunia | 21:14 WIB

Striker Uruguay, Darwin Nunez, resmi meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan raksasa Liga Pro Saudi, Al-Hilal,

boladunia | 19:35 WIB

Bayern Munich tampil superior dalam laga persahabatan internasional melawan Tottenham Hotspur, Jumat (8/8/2025) dini hari WIB.

boladunia | 21:20 WIB

Legenda sepak bola Belanda, Ronald Koeman, akan menerima Eredivisie Oeuvre Award

boladunia | 22:45 WIB

Rekan Kevin Diks di Gladbach itu secara tegas menyatakan hanya ingin bergabung dengan Ajax Amsterdam.

boladunia | 22:34 WIB

Fortuna Sittard buat gebrakan jelang kick off Eredivisie 2025.

boladunia | 22:30 WIB

Jamory L., pelatih asal Belanda berusia 44 tahun, ditahan oleh otoritas di Siprus atas dugaan kasus pelecehan seksual

boladunia | 22:24 WIB

Dunia sepak bola berduka atas kepergian Jorge Costa, direktur sepak bola dan mantan kapten legendaris FC Porto, yang meninggal dunia

boladunia | 11:07 WIB