Rekap Hasil Piala Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol hingga DFB Pokal

Dari Piala Liga Inggris, Arsenal dan Chelsea lolos ke babak 16 besar.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 27 Oktober 2021 | 12:54 WIB
Aksi penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang saat bobol gawang Leeds United. (GLYN KIRK / AFP)

Aksi penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang saat bobol gawang Leeds United. (GLYN KIRK / AFP)

Bolatimes.com - Rekap hasil pertandingan semalam, Selasa hingga Rabu (27/10/2021) dini hari WIB. Ada sejumlah laga dari Piala Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol hingga DFB Pokal Jerman.

Dari Piala Liga Inggris, Arsenal mengalahkan Leeds United 2-0 di babak 16 besar. Kemenangan di Stadion Emirates, London tersebut membuat The Gunners lolos ke babak 16 besar.

Pada laga tersebut, keunggulan Arsenal dibuka oleh Calum Chambers pada menit ke-55 dan Edward Nketiah mencetak gol kedua The Gunners pada menit ke-69.

Baca Juga: 3 Kelemahan Australia yang Bisa Dimanfaatkan Timnas Indonesia U-23

Di laga lainnya, Chelsea membutuhkan adu penalti untuk menyisihkan Southampton dalam pertandingan babak 16 besar Piala Liga Inggris yang sebelumnya berakhir imbang 1-1.

Pada pertandingan di Stadion Stamford Bridge, London, Kai Havertz membawa Chelsea memimpin semenit jelang turun minum lewat tandukan kerasnya menyambut umpan sepak pojok Hakim Ziyech yang gagal diantisipasi kiper Fraser Forster.

Southampton menyamakan kedudukan hanya dua menit setelah babak kedua berjalan saat Che Adams tinggal menyontek bola tembakan menyilang Kyle Walker-Peters yang sudah melesat mengolongi kiper Kepa Arrizabalaga.

Baca Juga: Profil Jacob Italiano, Gelandang Liga Jerman yang Jebol Gawang Timnas U-23

Pertandingan akhirnya harus ditentukan lewat adu penalti setelah skor imbang 1-1. Chelsea akhirnya memastikan lolos ke babak berikutnya setelah menang 4-3 dalam adu penalti tersebut.

Dari ajang Liga Italia, AC Milan menang 1-0 atas Torino berkat gol tunggal Olivier Giroud. Kemenangan di San Siro tersebut membawa Milan ke puncak klasemen Liga Italia.

Sementara dari Liga Spanyol, Athletic Bilbao lolos dari kekalahan setelah menahan imbang Espanyol 1-1. Inaki Williams menyelamatkan Athletic dari kekalahan.

Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Tampil Apik saat Hadapi Australia

Dari ajang DFB Pokal, Borussia Dortmund melenggang ke babak 16 besar Piala DFB Pokal seusai menundukkan FC Ingolstadt 2-0. Dua gol tersebut dicetak oleh Dwigol yang dicetak Thorgan Hazard

Berikut rekap hasil pertandingan semalam.

Hasil Piala Liga Inggris:
Chelsea 1-1 Southampton (Kai Havertz 44'; Che Adams 47'/adu penalti 4-3)
Arsenal 2-0 Leeds United (Calum Chambers 55', Eddie Nketiah 69')
QPR 0-0 Sunderland (adu penalti 1-3)

Baca Juga: Skenario Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Piala Asia U-23 2022

Hasil Liga Italia:
Venezia 1-2 Salernitana (Mattia Aramu 14'/Federico Bonazzoli 61', Andrea Schiavone 90+5')
Spezia 1-1 Genoa (Salvatore Sirigu 66'-GBD/Domenico Criscito 86'-P)
AC Milan 1-0 Torino (Olivier Giroud 14')

Hasil Liga Spanyol:
Alaves 1-0 Elche (Mamadou Loum 47')
Espanyol 1-1 Athletic Bilbao (Raul de Tomas 33'-pen./Inaki Williams 52')
Villarreal 3-3 Cadiz (Pau Torres 43', Boulaye Dia 80', Arnaut Danjuma 90+5'/Anthony Lozano 14', 45', 52')

Hasil DFB Pokal:
Preuben Munster 1-3 Hertha Berlin
1860 Munchen 1-0 Schalke 04
Hoffenheim 5-1 Holstein Kiel
Babelsberg 0-1 RB Leipzig
Borussia Dortmund 2-0 Ingolstadt
Mainz05 3-2 Bielefeld
Nurnberg (2) 1-1 (4) Hamburg SV
Osnabruck (2) 2-2 (3) Freiburg

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pihak manajemen Udinese telah melakukan pertemuan perdana dengan perwakilan Idzes.

liga | 19:50 WIB

Untuk informasi, Keen Smith ialah rekan dari pemain keturunan Indonesia, Julian Oerip di tim U-17 dan U-19 AZ Alkmaar.

liga | 19:13 WIB

Barcelona dan Bayern Munich tengah terlibat dalam persaingan transfer yang sengit untuk mendapatkan bintang muda timnas Spanyol, Nico Williams.

liga | 20:50 WIB

Satu nama dari Asia Tenggara berhasil menjadi primadona yang menarik perhatian sejumlah klub top Eropa, Jay Idzes.

liga | 20:38 WIB

Dalam video viral, Andre Onana tampak mengenakan kaus tanpa lengan berwarna hitam dan celana pendek.

liga | 18:40 WIB

Dewan direksi Lyon menunjuk Michele Kang, pebisnis asal Amerika Serikat keturunan Korea sebagai presiden gantikan Textor.

liga | 18:27 WIB

Rasa haru tak bisa dibendung oleh pemain berbandrol Rp280 miliar usai resmi di musim depan bakal menjadi pemain tim berjersey, Merah Putih, AS Monaco.

liga | 14:46 WIB

Striker yang sempat dirumorkan memiliki darah Indonesia, Joel Piroe punya ambisi pribadi di Premier League musim depan.

liga | 14:37 WIB

Bintang muda Lamine Yamal tampaknya siap melangkah ke panggung yang lebih besar bersama FC Barcelona.

liga | 12:20 WIB

Rocco Reitz yang sejatinya bisa jadi rekan Kevin Diks di Gladbach musim depan dikabarkan jadi rebutan klub Premier League.

liga | 11:57 WIB

Luka Modric yang mengalami masa kelam saat kecil kini boleh berbangga hati karena mampu mengalahkan pesepak bola hebat

liga | 21:05 WIB

Gelandang legendaris asal Kroasia, Luka Modric, resmi bergabung dengan AC Milan untuk musim depan.

liga | 20:55 WIB

Adam Lallana, resmi mengumumkan pensiun dari dunia sepak bola pada Rabu (25/6) pagi waktu setempat.

liga | 20:44 WIB

Bek timnas Indonesia, Jay Idzes, dikabarkan semakin dekat dengan kepindahannya ke Udinese.

liga | 19:47 WIB

Real Madrid menjadi salah satu klub tersibuk di bursa transfer musim panas ini.

liga | 19:24 WIB

Arsenal bersiap menambah kekuatan di sektor penjaga gawang dengan merekrut Kepa Arrizabalaga dari Chelsea.

liga | 19:19 WIB

Sejak menembus tim utama Blaugrana pada usia 15 tahun di tahun 2023, performa Lamine Yamal terus menanjak.

liga | 16:15 WIB

Setelah resmi merekrut Dean Huijsen dan Trent Alexander-Arnold musim panas ini, Real Madrid belum berhenti memperkuat lini pertahanan mereka.

liga | 16:08 WIB
Tampilkan lebih banyak