Barcelona Dipermalukan Valencia, Berikut Klasemen Terbaru Liga Spanyol

Barcelona tumbang 0-2 dari Valencia.

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Minggu, 26 Januari 2020 | 10:10 WIB
Selerasi para pemain Valencia usai mencetak gol ke gawang Barcelona. (Twitter/@valenciacf).

Selerasi para pemain Valencia usai mencetak gol ke gawang Barcelona. (Twitter/@valenciacf).

Bolatimes.com - Hasil mengejutkan didapat Barcelona pada pekan ke-21 La Liga Spanyol 2019/2020. Bertandang ke Estadio Mestalla, Barcelona tumbang dua gol tanpa balas.

Dengan tambahan tiga poin, Valencia yang kini mengantongi 34 poin beranjak ke posisi lima. Sementara Barcelona yang mengoleksi 43 poin, tetap bertahan di puncak klasemen sementara La Liga.

Jalannya Pertandingan

Baca Juga: Teco Beberkan Persiapan Tim untuk Tampil di Dua Kompetisi

Dijamu Valencia di Estadio Mestalla, Barcelona kesulitan mengembangkan permainan. Valencia yang tampil aggresif, melancarkan tekanan bertubi-tubi sehingga pelanggaran-pelanggaran terjadi.

Puncaknya, wasit menunjuk titik putih bagi tuan rumah. Namun Maxi Gomez yang maju sebagai eksekutor gagal memaksimalkan peluang emas tersebut. Sepakannya berhasil ditepis Marc Andre ter Stegen.

Peluang emas terbuang, Valencia tak patah arang. Beberapa kali pergerakan Daniel Wass dan Maxi Gomez merepotkan barisan belakang Barca.

Baca Juga: Geram, Fans Man United Rencanakan Boikot Laga Lawan Wolves

Memasuki pertengahan babak pertama, perlahan tapi pasti, Barcelona mulai bangkit. Peluang didapat Lionel Messi di menit 28 lewat tendangan bebas, namun bola masih melayang tipis di atas mistar.

Pemain Valencia Maxi Gomez gagal mengeksekusi penalti saat menghadapi Barcelona di Estadio Mestalla, Sabtu (25/1/2020). [AFP]
Pemain Valencia Maxi Gomez gagal mengeksekusi penalti saat menghadapi Barcelona di Estadio Mestalla, Sabtu (25/1/2020). [AFP]

Di sisa waktu pertandingan, jual beli serangan diperagakan kedua tim. Namun hingga turun minum, skor kacamata tetap bertahan.

Tiga menit bola bergulir di babak kedua, Estadio Mestalla bergemuruh. Papan skor berubah setelah Jordi Alba mencatatkan gol bunuh diri. Valencia memimpin 1-0.

Baca Juga: Sah, PSSI Tiadakan Piala Presiden 2020

Tertinggal satu gol, Barcelona langsung bereaksi. Memasuki menit 50, tendangan keras dilepaskan Frenkie de Jong ke gawang Valencia, sayang bola masih berhasil di blok.

Perubahan strategi pun coba dilakukan pelatih Barcelona Quique Setien. Arthur Melo yang dinilai kurang impresif ditarik keluar dan sebagai gantinya, Setien memasukkan Arturo Vidal.

Di menit 57, papan skor nyaris berubah. Messi melepaskan tembakan keras dengan kaki kiri, namun bola masih mampu dibendung penjaga gawang. Begitu pula di menit 59 ketika Messi menerima umpan cantik dari Antoine Griezmann.

Baca Juga: Jelang Olimpiade 2020, Dua Pebulutangkis Putra Ini Diminta Jaga Fisik

Di menit 68 dan 73 peluang kembali didapat Messi. Akan tetapi pertahanan tuan rumah tak juga berhasil diruntuhkan.

Gencar mencari gol penyeimbang, Barcelona justru kembali kecolongan. Di menit 77, Maxi Gomez membayar kegagalannya mengeksekusi penalti di babak pertama dengan mencetak gol pengunci kemenangan Valencia. Skor 2-0 untuk kemenangan Valencia bertahan hingga laga usai.

Klasemen terbaru Liga Spanyol, Minggu (26/1/2020):

Klasemen terbaru La Liga Spanyol. (Dok. Flashcore).
Klasemen terbaru La Liga Spanyol. (Dok. Flashcore).

Penulis: Syaiful Rachman

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Giliran Sinem Gundogdu, istri dari gelandang Inter Milan Hakan Calhanoglu, yang buka suara.

liga | 22:51 WIB

Situasi di Inter Milan tengah memanas. Setelah kegagalan il Nerazzurri di babak perempatfinal Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 22:44 WIB

Nasib kurang mujur dialami oleh pemain yang sempat dijuluki The Next Lionel Messi, Ansu Fati.

liga | 22:25 WIB

Rencana besar AC Milan di bawah komando pelatih baru, Massimiliano Allegri, mulai terlihat jelas

liga | 22:19 WIB

Negosiasi transfer Jashari sejatinya sudah berjalan cukup lama.

liga | 22:12 WIB

Pihak manajemen Udinese telah melakukan pertemuan perdana dengan perwakilan Idzes.

liga | 19:50 WIB

Untuk informasi, Keen Smith ialah rekan dari pemain keturunan Indonesia, Julian Oerip di tim U-17 dan U-19 AZ Alkmaar.

liga | 19:13 WIB

Barcelona dan Bayern Munich tengah terlibat dalam persaingan transfer yang sengit untuk mendapatkan bintang muda timnas Spanyol, Nico Williams.

liga | 20:50 WIB

Satu nama dari Asia Tenggara berhasil menjadi primadona yang menarik perhatian sejumlah klub top Eropa, Jay Idzes.

liga | 20:38 WIB

Dalam video viral, Andre Onana tampak mengenakan kaus tanpa lengan berwarna hitam dan celana pendek.

liga | 18:40 WIB

Dewan direksi Lyon menunjuk Michele Kang, pebisnis asal Amerika Serikat keturunan Korea sebagai presiden gantikan Textor.

liga | 18:27 WIB

Rasa haru tak bisa dibendung oleh pemain berbandrol Rp280 miliar usai resmi di musim depan bakal menjadi pemain tim berjersey, Merah Putih, AS Monaco.

liga | 14:46 WIB

Striker yang sempat dirumorkan memiliki darah Indonesia, Joel Piroe punya ambisi pribadi di Premier League musim depan.

liga | 14:37 WIB

Bintang muda Lamine Yamal tampaknya siap melangkah ke panggung yang lebih besar bersama FC Barcelona.

liga | 12:20 WIB

Rocco Reitz yang sejatinya bisa jadi rekan Kevin Diks di Gladbach musim depan dikabarkan jadi rebutan klub Premier League.

liga | 11:57 WIB

Luka Modric yang mengalami masa kelam saat kecil kini boleh berbangga hati karena mampu mengalahkan pesepak bola hebat

liga | 21:05 WIB

Gelandang legendaris asal Kroasia, Luka Modric, resmi bergabung dengan AC Milan untuk musim depan.

liga | 20:55 WIB

Adam Lallana, resmi mengumumkan pensiun dari dunia sepak bola pada Rabu (25/6) pagi waktu setempat.

liga | 20:44 WIB
Tampilkan lebih banyak