CEK FAKTA: Pelatih Klub Eropa Ramai Dukung Timnas Indonesia Jelang Lawan Argentina

Benarkan Timnas Indonesia banjir dukungan pelatih Eropa?

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 08 Juni 2023 | 17:15 WIB
 CEK FAKTA: Timnas Indonesia Banjir Dukungan dari Pelatih Klub Eropa Jelang Lawan Argentina. (YouTube)

CEK FAKTA: Timnas Indonesia Banjir Dukungan dari Pelatih Klub Eropa Jelang Lawan Argentina. (YouTube)

Bolatimes.com - Beredar informasi jika Timnas Indonesia mendapatkan dukungan dari pelatih klub-klub Eropa jelang laga melawan Argentina

Informasi itu diedarkan oleh kanal YouTube GARUDA JAYA yang terlihat dari Thumbnail serta judul video yang diunggahnya.

Dalam Thumbnail video unggahannya itu, GARUDA JAYA menyertakan foto Jurgen Klopp dan Pep Guardiola yang disertai tulisan pelati top dunia ramai-ramai dukung Timnas Indonesia.

Lalu informasi tersebut terlihat jelas dari judul yang digunakan GARUDA JAYA dalam video yang diunggahnya pada Kamis (8/6).

“BIKIN TETANGGA NGIRI !! Timnas Indonesia Banjir Dukungan Dari Pelatih Klub2 Eropa Jelang vs Argent,” bunyi judul video GARUDA JAYA dikutip pada Kamis (8/6).

Hingga artikel ini dibuat, video tersebut telah ditonton sebanyak 3 ribu kali lebih dan menuai empat komentar dari netizen Indonesia.

Lantas benarkah informasi yang beredar?

PENJELASAN

Hasil penelusuran Bolatims, konten dengan narasi Timnas Indonesia banjir dukungan pelatih Eropa jelang lawan Argentina dipastikan tidak benar.

Video yang beredardibuka oleh wawancara Jurgen Klopp dan Pep Guardiola yang melayangkan pujian kepada Timnas Indonesia dan menyebut laganya melawan Argentina adalah laga fenomenal.

Baca Juga: Ikut TC Timnas Indonesia, Rafael Struick Ungkap Satu Kendala yang Dihadapinya

Usai cuplikan Klopp dan Guardiola, video dilanjutkan dengan narasi bahwa Timnas Indonesia banjir dukungan dari pelatih-pelatih internasional di Eropa, di mana nama Pep Guardiola disebut.

Kemudian video dilanjutkan dengan narasi berupa informasi bahwa Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina pada 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Selain itu, narasi video juga membeberkan informasi bahwa Timnas Indonesia juga akan menghadapi Palestina pada 14 Juni 2023.

Setelahnya, narasi video dilanjutkan dengan terkejutnya Shin Tae-yong terhadap kabar pertandingan Indonesia melawan Argentina dan Palestina.

Bahkan, video dilanjutkan dengan klaim media-media Vietnam, Thailand, dan Malaysia menyorot kesuksesan PSSI mendatangkan dua tim kuat tersebut.

Berkaca pada Thumbnail, judul, dan isi video tersebut, informasi yang diedarkan GARUDA JAYA sama sekali tak sesuai fakta di lapangan.

Meski menghadirkan cuplikan wawancara Jurgen Klopp dan Pep Guardiola dengan bahasa Inggris dan Spanyol, namun suara yang ada di video tersebut bukan suara dua pelatih top tersebut.

Apalagi tak ada kabar sama sekali mengenai komentar Jurgen Klopp dan Pep Guardiola yang membahas laga Timnas Indonesia vs Argentina di media massa manapun.

KESIMPULAN

Klaim kanal GARUDA JAYA yang terlihat dari Thumbnail dan judul video pun sama sekali tak memiliki dasar apapun atau tak sesuai kenyataan yang ada.

Selain itu, dalam narasi video tersebut tak ada pembahasan mengenai dukungan dari pelatih top, kecuali di narasi pembuka video, yang lagi-lagi tak memiliki sumber yang jelas.

Dengan penjelasan dan kesimpulan ini, maka informasi yang diedarkan oleh kanal YouTube GARUDA JAYA masuk dalam kategori hoaks karena tak sesuai

Kontributor: Felix Indrajaya
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pekan pembuka BRI Super League 2025/26 menyajikan kejutan dari kiper Persik Kediri, Leo Navacchio, yang dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga melawan Bali United

bolaindonesia | 23:16 WIB

Kiper andalan PSM Makassar, Reza Arya Pratama, baru saja mengukir rekor pribadi yang membanggakan.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Persib Bandung memulai perjalanan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Semen Padang

bolaindonesia | 22:00 WIB

Polemik rumput JIS kembali mencuri perhatian penggemar sepak bola Indonesia, mempertanyakan mengapa stadion megah berbiaya Rp2 triliun ini terus bermasalah.

bolaindonesia | 12:18 WIB

Persita Tangerang memulai BRI Super League 2025/26 dengan kekalahan telak 0-4 dari Persija Jakarta di Jakarta International Stadium

bolaindonesia | 12:09 WIB

Persija Jakarta memulai petualangan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Persita

bolaindonesia | 10:08 WIB

Persija Jakarta mengawali BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan gemilang 4-0 atas Persita Tangerang

bolaindonesia | 01:21 WIB

Kodai Tanaka, striker asal Jepang, menjadi bintang kemenangan Laskar Sambernyawa dengan gol krusialnya, menandai debut impresif di sepak bola Indonesia.

bolaindonesia | 01:13 WIB

Saya yakin kami bisa menang, tapi banyak peluang gagal jadi gol, ujar pelatih asal Belanda itu.

bolaindonesia | 01:08 WIB

Persib Bandung memulai langkah mereka di BRI Super League 2025/26 dengan hasil gemilang.

bolaindonesia | 00:57 WIB