Sekjen PSSI Terciduk Tertawa saat Timnas Indonesia U-22 Dijebol Lebanon, Komentator: Luar Biasa

Tingkah Yunus Nusi sangat 'membagongkan'. Apakah permainan Timnas Indonesia U-22 asuhan Indra Sjafri lucu, sehingga dirinya tertawa?

Irwan Febri Rialdi | Arief Apriadi
Sabtu, 15 April 2023 | 08:38 WIB
Yunus Nusi tertawa usai Timnas Indonesia U-22 kebobolan oleh Lebanon. (YouTube/ANTV)

Yunus Nusi tertawa usai Timnas Indonesia U-22 kebobolan oleh Lebanon. (YouTube/ANTV)

Bolatimes.com - Sekjen PSSI, Yunus Nusi, terciduk tertawa saat Timnas Indonesia U-22 dibobol Lebanon dalam laga uji coba, Jumat (14/4/2023) malam WIB. Komentator yang ikut melihat sampai keheranan.

Timnas Indonesia U-22 kalah 1-2 dari Lebanon dalam pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Skuad asuhan pelatih Indra Sjafri itu sejatinya sempat unggul lebih dulu berkat gol bunuh diri Ali Al Rida pda menit ke-83 sebelum kena comeback lewat gol-gol Mahdi Sabbah dan Mohammad Nasser di menit-menit akhir.

Baca Juga: Usai Nonton Timnas Indonesia U-22, Erick Thohir akan Temui Shin Tae-yong untuk Bahas Perpanjangan Kontrak

Menariknya, Sekjen PSSI Yunus Nusi yang menyaksikan pertandingan itu secara langsung di SUGBK, justru kedapat tersenyum usai Timnas Indonesia U-22 kebobolan gol kedua pada menit 90+6.

Tidak diketahui alasan apa yang menyebabkan Yunus Nusi tertawa di momen yang hampir berbarengan saat Timnas Indonesia U-22 kebobolan gol kedua oleh Lebanon.

Momen itu tertangkap kamera televisi yang kemudian viral di media sosial, salah satunya diunggah ulang oleh akun Tik Tok @nofendra_alfi.

Baca Juga: Lagi Kesulitan Adaptasi Cuaca dan Jetleg, Lebanon Tetap Mampu Bungkam Timnas Indonesia U-22

Duel Timnas Indonesia U-22 vs Lebanon dalam laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (14/4/2023). [PSSI]
Duel Timnas Indonesia U-22 vs Lebanon dalam laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (14/4/2023). [PSSI]

Dalam rekaman tersebut, terdengar pengamat sepak bola sekaligus komentator di laga tersebut yakni Tommy Welly alias Bung Towel keheranan dengan sikap Yunus Nusi.

Bung Towel heran melihat Yunus Nusi bisa-bisanya tertawa setelah Timnas Indonesia U-22 kebobolan di menit-menit akhir.

"Tapi Sekjen (PSSI) tersenyum, luar biasa," ungkap Bung Towel.

Baca Juga: Kalah 1-2 dari Lebanon, Indra Sjafri: Permainan Timnas Tidak Jelek

Dalam kolom komentar video Tik Tok tersebut, terpantau banyak warganet yang melontarkan kekesalannya.

"Heran, Yunus Nusi ini gunanya apa sih?," tulis @athal*****.

"Yunus Nusi cocok dikeluarkan dari PSSI. Tidak layak jadi pengurus," tulis @tuan****.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-22 Dipermalukan Lebanon 1-2, Satu Gol pun Dikasih Lawan

"Mukanya ngeselin," tulis @cipecin******.

Yunus Nusi belakangan memang kerap jadi sorotan warganet. Sebelum momen ini, dia ramai-ramai dihujat karena dianggap berbohong terkait status pemain naturalisasi Shayne Pattynama.

Yunus sempat menyebut proses perpindahan federasi Shayne dari Belanda (KNVB) ke PSSI sudah rampung sehingga bisa menjalani debut bersama Timnas Indonesia di FIFA Matchday periode Maret 2023 lalu.

Namun kenyataannya, proses perpindahan federasi Shayne saat itu belum rampung sehingga Shin Tae-yong terpaksa memimpin Timnas Indonesia kontra Burundi tanpa bek sayap milik klub Norwegia Viking FK tersebut.

Terlepas dari kontroversi Yunus Nusi, Timnas Indonesia U-22 akan kembali bersiap karena bakal menghadapi Lebanon dalam laga uji coba kedua yang direncanakan bergulir di SUGBK pada Minggu (16/4/2023) malam WIB.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI
Pratama Arhan dulu lebih condong memilih ke Liga Jepang
bolaindonesia | 14:00 WIB
Tommy Welly atau Bung Towel menduga bahwa pelatih timnas sepak bola Indonesia, Shin Tae-yong, menyewa buzzer. Hal ini dikarenakan setiap ia mengkritik selalu berujung diserang netizen.
bolaindonesia | 12:48 WIB
Indikasi pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan hijrah ke Korea Selatan semakin nyata. Klub yang mengincarnya, Suwon FC, melakukan hal ini
bolaindonesia | 11:01 WIB
Timnas Indonesia U-24 akan tampil dengan kekuatan terbaik saat melawan Uzbekistan. Mari saksikan perjuangan skuat Garuda Muda
bolaindonesia | 10:52 WIB
Artis ternama Indonesia, Darius Sinathrya, buka-bukaan menyebut biaya sekolah sepak bola di Prancis yang diikuti oleh kedua putranya, yakni Diego Andres dan Lionel Nathan.
bolaindonesia | 20:30 WIB
Solidaritas ditunjukkan oleh pemain naturalisasi, Herman Dzumafo, dengan menuntut permintaan maaf dari Persekat Tegal yang melanggar Silvio Escobar hingga alami kolaps di tengah lapangan.
bolaindonesia | 20:14 WIB
Momen menarik tercipta di Asian Games 2022 cabang olahraga (cabor) tenis, di mana petenis Korea Selatan, Kwon Soo-woo, mengamuk dan merusak raketnya usai tersingkir.
bolaindonesia | 20:00 WIB
Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2022 kembali menghadapi jalan terjal seiring adanya perubahan bagan di babak gugur, yang membuat tim Merah Putih berpotensi hadapi Jepang.
bolaindonesia | 18:00 WIB
Pratama Arhan akan bergabung Suwon FC pada Januari 2024
bolaindonesia | 17:00 WIB
Pelatih Shin Tae-yong mungkin saja mencoret pemain naturalisasi Sandy Walsh jelang laga play-off Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
bolaindonesia | 16:09 WIB
Indra Sjafri hadir langsung saksikan duel Uzbekistan vs Hong Kong
bolaindonesia | 14:00 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri langsung mengisyaratkan bahwa dirinya bakal mencadangkan Titan Agung setelah resmi memanggil Ramadhan Sananta ke dalam skuad.
bolaindonesia | 13:00 WIB
Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan, dilaporkan bakal bergabung klub Liga 1 Korea Selatan, Suwon FC, pada Januari 2024
bolaindonesia | 12:49 WIB
Persis Solo mengungkapkan kenapa akhirnya melepas Ramadhan Sananta ke Timnas Indonesia U-24. Ternyata bukan karena takut sanksi dari PSSI.
bolaindonesia | 12:00 WIB
Timnas Indonesia U-24 akan menghadapi Uzbekistan pada babak 16 besar Asian Games 2022 pada Kamis (28/9/2023).
bolaindonesia | 11:00 WIB
Timnas Indonesia U-24 dipastikan bakal menghadapi Uzbekistan U-24 dalam babak 16 besar Asian Games 2022. Berikut head to head kedua tim jelang laga tersebut.
bolaindonesia | 11:00 WIB
Timnas Indonsia U-24 akan menghadapi Uzbekistan dengan kekuatan terbaik, termasuk Ramadhan Saananta. Cek jadwalnya
bolaindonesia | 09:36 WIB
Inilah beberapa stadion megah di luar Jawa yang bisa digunakan untuk Timnas Indonesia
bolaindonesia | 21:00 WIB
Tampilkan lebih banyak