Profil Victor Dethan, Pemain Keturunan Kanada yang Dipanggil TC Timnas Indonesia U-20

Sosok Victor Dethan menarik dikulik karena jadi nama baru di Timnas Indonesia U-20.

Rauhanda Riyantama
Jum'at, 17 Maret 2023 | 17:45 WIB
Pemain PSM Makassar keturunan Kanada, Victor Dethan. (Instagram/victordethan777)

Pemain PSM Makassar keturunan Kanada, Victor Dethan. (Instagram/victordethan777)

Bolatimes.com - Mengenal lebih jauh sosok Victor Dethan, pemain keturunan Kanada yang belum lama ini dipanggil ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Dunia U-20 2023.

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, telah merilis 29 nama pemain yang akan dibawanya untuk melakoni TC jangka panjang.

Adapun TC jangka panjang ini akan dilakukan di dua tempat, yakni Jakarta per 20 Maret 2023 dan Korea Selatan per 1 April 2023.

Baca Juga: 7 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Dipanggil di Piala Asia tapi Absen di TC Persiapan Piala Dunia U-20

Dari 29 nama pemain yang dipanggil, pelatih asal Korea Selatan itu masih mengandalkan wajah-wajah lama di kubu skuad Garuda Nusantara.

Selain itu, ada beberapa pemain baru yang dipanggil oleh pelatih berusia 52 tahun itu. Salah satu pemain baru yang dipanggil itu adalah pemain keturunan.

Pemain yang dimaksud adalah Victor Dethan. Diketahui, ia merupakan pemain keturunan Kanada dan saat ini tercatat sebagai bagian dari PSM Makassar.

Baca Juga: Tak Kunjung Sembuh, Sandy Walsh Cedera Apa Sih?

Lantas, siapakah sosok Victor Dethan tersebut? Dari mana darah keturunan yang ia miliki itu? Berikut profilnya.

Keturunan Kanada yang Lahir di NTT

Victor Dethan merupakan pemain keturunan Kanada yang lahir di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 11 Juli 2004 dengan nama lengkap Victor Johnson Benjamin Dethan.

Baca Juga: 5 Pemain Singapura yang Pernah Main di Liga Indonesia, Ada Eks Bomber yang Dirindukan Arema FC

Darah keturunan Kanada itu didapatkan dari sang ibu yang asli negara tersebut. Sedangkan sang ayah adalah orang asli Kupang.

Sebelum menggeluti dunia sepak bola seperti saat ini, pemain berusia 18 tahun itu ternyata lebih dulu bergelut di dunia futsal.

Ia menjadi salah satu pemain futsal muda yang mampu bersinar di tingkat sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah pertama (SMP).

Baca Juga: Shin Tae-yong Resmi Coret Egy Maulana Vikri dari Timnas Indonesia Jelang Lawan Burundi, Ini Alasannya

Setelahnya, Victor kemudian mencicipi dunia sepak bola, di mana ia bermain sebagai winger atau penyerang sayap.

Kiprahnya di sepak bola bermula di akademi PSM Makassar. Tercatat, ia pernah membela tim Juku Eja di level Elite Pro Academy (EPA) di tim U-16 dan U-18.

Karena kiprahnya itu, Victor sempat merasakan pemanggilan untuk menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-16 di bawah arahan Bima Sakti.

Namun sayangnya, Victor gagal masuk ke skuad Timnas Indonesia U-16. Meski demikian, ia tetap membuktikan kapasitasnya di EPA.

Penampilannya di EPA pun membuat Bernardo Tavares selaku pelatih PSM kemudian mempromosikannya ke tim utama untuk Liga 1 2022-2023 ini.

Tercatat, Victor telah tampil sebanyak 15 kali bagi PSM dengan mayoritas sebagai pemain pengganti, dan mampu mencatatkan satu assist.

Kontributor: Felix Indrajaya

Berita Terkait

TERKINI

Dipo Alam kini sukses jadi pebisnis es krim di Amerika Serikat setelah tak lagi berkarier sebagai pesepak bola.
bolaindonesia | 14:21 WIB
Ketua PBNU Gus Yahya terima kedatangan Israel di Piala Dunia U-20 yang digelar di Indonesia, ini alasannya.
bolaindonesia | 14:00 WIB
Berikut ulasan 5 wonderkid termahal di BRI Liga 1 2022.
bolaindonesia | 13:27 WIB
Laga Timnas Indonesia vs Burundi akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pukul 20.30 WIB.
bolaindonesia | 12:30 WIB
Persebaya Surabaya vs Persikabo 1973 merupakan laga tunda pekan ke-18 yang digelar hari ini, Sabtu (25/3/2023) pukul 20.30 WIB.
bolaindonesia | 11:20 WIB
Laga Timnas Indonesia vs Burundi akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023) pukul 20.30 WIB.
bolaindonesia | 09:30 WIB
Shin Tae-yong menyebut kondisi Elkan Baggott belum fit 100 persen, bakal jadi cadangan lawan Burundi?
bolaindonesia | 09:11 WIB
Saido Berahino pernah berhadapan dengan Jordi Amat saat mereka bermain di Stoke City dan Swansea City pada periode 2018.
bolaindonesia | 08:52 WIB
Persib Bandung taklukkan Bhayangkara FC 2-1 pada laga tunda pekan ke-18.
bolaindonesia | 08:15 WIB
Ternyata, ada empat atlet Israel yang pernah tanding di Indonesia
bolaindonesia | 03:00 WIB
Pada FIFA Matchday kali ini, hanya ada tiga pemain asing saja
bolaindonesia | 21:00 WIB
Berikut ulasan 3 klub Indonesia yang dulunya berjaya tapi kini menghilang.
bolaindonesia | 19:15 WIB
PSM Makassar catatkan rekor istimewa di BRI Liga 1 2022, apa itu?
bolaindonesia | 18:23 WIB
Ngaku punya paspor Indonesia, dua pesepak bola ini nyaris dipanggil timnas.
bolaindonesia | 17:15 WIB
Berikut ulasan 7 klub Liga 1 yang kerap ganti nama.
bolaindonesia | 17:00 WIB
Jarang-jarang Indonesia memiliki striker jangkung
bolaindonesia | 16:45 WIB
Duel Persib vs Bhayangkara FC merupakan laga tunda pekan ke-18 BRI Liga 1 2022.
bolaindonesia | 16:42 WIB
Jeonbuk Hyundai dijadwalkan menghadapi PSSI All Stars pada Juni 2023 mendatang.
bolaindonesia | 16:15 WIB
Tampilkan lebih banyak