Mundur dari Jabatan Menpora, Zainudin Amali Ungkap Pesan Jokowi

Zainudin Amali mendapat pesan dari Jokowi setelah mundur dari jabatan Menpora.

Husna Rahmayunita
Senin, 13 Maret 2023 | 16:44 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali memberikan keterangan saat konferensi pers di Gedung Kemenkopolhukam, Jakarta Pusat, Senin (5/12/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali memberikan keterangan saat konferensi pers di Gedung Kemenkopolhukam, Jakarta Pusat, Senin (5/12/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Bolatimes.com - Wakil Ketum PSSI Zainudin Amali memastikan dirinya sudah tak menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) setelah menyampaikan pengunduran diri resmi kepada Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi.

Amali menerangkan dirinya telah mengantongi izin dari Jokowi untuk mundur dari jabatan Menpora.

"Senin ketemu Pak Jokowi, pagi hari ini saya sudah ketemu beliau. Beliau menyampaikan sudah menerima surat, diizinkan untuk mundur dari Menpora," ujarnya saat mendampingi Ketua Umum PSSI Erick Thohir meninjau Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Senin (13/3/2023).

Baca Juga: Kenya Tetap Klaim Bakal Lawan Burundi FIFA Matchday, Bagimana Nasib Timnas Indonesia?

Setelah hengkang dari Menpora, Amali mengatakan dirinya akan fokus mengurus sepak bola bersama pengurus PSSI lainnya.

"Saya akan konsentrasi dan fokus mengurus PSSI bersama Pak Erick Thohir dan pengurus lainnya. Kami akan fokus urus sepak bola. Per hari ini saya mohon ke teman-teman tidak pertanyaan lagi tentang itu (kejelasan jabatan Menpora)," ujarnya.

Amali pun mengaku mendapatkan sejumlah pesan dari presiden, terkait jabatan barunya sebagai Waketum PSSI. salah satu soal pengembangan kualitas sepak bola Tanah Air.

Baca Juga: Cek Kesiapan Stadion GBT untuk Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir Beri Catatan Ini

Dia pun mengaku siap mewujudkan keinginan presiden itu, terlebih sepak bola juga merupakan bidang olahraga yang sangat digemarinya.

"Pak Presiden menyampaikan kepada saya untuk memberi perhatian kepada olahraga (sepak bola), itu pasti karena passion saya ada di olahraga," ujarnya.

Sementara itu, soal siapa yang bakal mengisi kursi Menpora, Amali mengatakan hal itu merupakan wewenang dari presiden.

Baca Juga: Sebulan Lebih Tinggalkan Indonesia, Marselino Ferdinan Lega Temukan 'Harta Karun' di Belgia

Semua hal terkait perkembangan kondisi ke depan bergantung pada keputusan yang diambil oleh Presiden Jokowi.

"Tentang siapa pengganti saya, akan diumumkan Pak Presiden Jokowi," terangnya, seperti dimuat Antara.

Baca Juga: Aksi Bek Timnas Burundi, Cetak Gol di Ligue 1, Sinyal Berbahaya Buat Timnas Indonesia

Berita Terkait

TERKINI

Pengamat komentari pembatalan drawing Piala Dunia U-20 2023.
bolaindonesia | 20:39 WIB
Media Vietnam panaskan batalnya drawing Piala Dunia U-20 2023 di Bali.
bolaindonesia | 20:16 WIB
Duel Barito Putera vs PSIS Semarang dapat ditonton di sini.
bolaindonesia | 20:00 WIB
Drawing Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Bali, ini dampaknya.
bolaindonesia | 18:57 WIB
Indonesia siap-siap kena sanksi.
bolaindonesia | 17:57 WIB
Ketum PSSI bakal melapor ke Jokowi usai drawing Piala Dunia U-20 2023 dibatalkan.
bolaindonesia | 17:12 WIB
Riko Simanjuntak menjadi salah satu pemain yang mendapatkan sorotan. Ia seperti bingung dan takut berduel
bolaindonesia | 17:00 WIB
Gregoria Mariska Tunjung tatap laga selanjutnya.
bolaindonesia | 16:53 WIB
Tak seperti Timnas Indonesia, Thailand justru menelan kekalahan
bolaindonesia | 16:30 WIB
Berikut jadwal BRI Liga 1 hari ini.
bolaindonesia | 15:11 WIB
Video Marc Klok kritik Stadion Patriot mendadak hilang dari akun Instagram PSSI.
bolaindonesia | 14:11 WIB
Ada kabar bahwa empat negara ASEAN akan maju bersama untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034
bolaindonesia | 13:00 WIB
Burundi diberi kejutan Timnas Indonesia dengan dipaksa menelan kekalahan 1-3
bolaindonesia | 11:00 WIB
Saat membela Timnas Indonesia U-20, Justin Hubner merasakan kekalahan 0-6. Setelah ganti seragam Belanda, ia menang dengan skor 2-1
bolaindonesia | 10:06 WIB
Justin Hubner tampil penuh dalam laga Timnas Belanda U-20 vs Prancis
bolaindonesia | 09:35 WIB
Maguire tak ingin mengingat jumlah kekalahan itu, baginya Setan Merah sudah membawa kemenangan untuk fansnya.
bolaindonesia | 20:02 WIB
Mengenal Dipo Alam, eks Timnas Indonesia yang jadi sorotan karena sukses jadi pebisnis es krim di Amerika.
bolaindonesia | 16:30 WIB
Tampilkan lebih banyak