Jelang Laga Lawan PSIS Semarang, Gelandang Persib Bandung Khawatir dengan Rekor Tim

Kekhawatiran gelandang Persib Bandung jelang laga melawan PSIS Semarang. Apaan tuh?

Gagah Radhitya Widiaseno
Selasa, 31 Januari 2023 | 13:56 WIB
Ricky Kambuaya dipeluk oleh Marc Klok dalam sesi latihan perdananya bersama Persib Bandung. (Dok. Persib)

Ricky Kambuaya dipeluk oleh Marc Klok dalam sesi latihan perdananya bersama Persib Bandung. (Dok. Persib)

Bolatimes.com - Persib Bandung akan menjalani laga melawan PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah sore ini (31/1/2023).

Salah satu gelandang Persib Bandung, Marc Klok justru khawatir dengan rekor timnya sendiri.

Klok menyebut kalau Persib Bandung memiliki rekor tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di BRI Liga 1 2022/2023. Tentunya hal ini yang membuat khawatir.

Baca Juga: Timnas Indonesia Buka Peluang Main di Luar Negeri saat FIFA Matchday Maret 2023

Pastinya PSIS Semarang akan memutus rekor skuad asuhan Luis Milla ini. Mereka akan termotivasi untuk mengalahkan klub berjuluk Maung Bandung ini.

“Sekarang kami berada di momen yang sangat bagus. Tim yang lain juga semua tahu dengan posisi kita. Pasti semua tim mau mengalahkan kita," kata Marc Klok dilansir dari laman resmi klub.

Ia pun mewanti-wanti untuk tetap fokus demi menghasilkan hasil yang terbaik.

Baca Juga: Lepas Witan Sulaeman ke Persija Jakarta, AS Trencin Kena Getahnya

"Yang terpenting adalah kita lihat game by game, fokus di setiap pertandingan untuk ambil hasil yang baik," tambahnya.

Kedua tim memang sama-sama membutuhkan poin guna memperbaiki posisi di klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023.

Persib Bandung sendiri saat ini telah mengoleksi 39 poin dari 19 pertandingan. Skuad Maung Bandung berada di posisi ketiga klasemen sementara di bawah PSM Makassar dan Persija Jakarta.

Baca Juga: Soroti Marselino Ferdinan yang Berlabuh ke Eropa, Indra Sjafri Mengaku Terkejut

Namun skuad asuhan Luis Milla ini sedikit mendapatkan keuntungan karena mereka baru memainkan 19 pertandingan dibandingkan dengan kedua tim yang telah memainkan 21 laga.

Sedangkan PSIS Semarang sendiri berada di posisi sembilan dengan raihan 26 poin dari 19 laga yang telah dimainkan.

Kemenangan menjadi wajib buat kedua tim. Nah siapakah yang akan menjadi pemenang dalam laga ini nanti sore?

Berita Terkait

TERKINI

Tercatat adalah Jordi Amat dari Indonesia dan Youssouf Ndayishimiye dari Burundi yang jadi pemain termahal.
bolaindonesia | 20:00 WIB
"Harus waspadai semua pemain," kata Aji Santoso.
bolaindonesia | 19:53 WIB
Timnas Indonesia akan menghadapi Burundi dalam laga kedua FIFA Matchday.
bolaindonesia | 18:10 WIB
Brylian siap menghadapi PSIS.
bolaindonesia | 18:00 WIB
Begini hitungan Timnas Indonesia naik ke peringkat 148 dunia andai sanggup kalahkan Burundi malam ini.
bolaindonesia | 17:36 WIB
Tanggapan Plt Menpora soal isu Peru jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
bolaindonesia | 17:25 WIB
Persita siap tempur lawan Persija Jakarta.
bolaindonesia | 16:47 WIB
JK dukung Israel tampil di Piala Dunia U-20 2023.
bolaindonesia | 16:09 WIB
Joko Susilo bongkar penyebab kekalahan Arema FC dari Bali United.
bolaindonesia | 15:38 WIB
Rasmus Hojlund tengah jadi sorotan usai tampil gacor bersama Timnas Denmark.
bolaindonesia | 15:30 WIB
Gibran dibuat emosi dengan sejumlah kepala daerah yang tolak Timnas Israel.
bolaindonesia | 15:13 WIB
Striker Garuda Select curi ilmu dari dua rekannya.
bolaindonesia | 15:10 WIB
Enam pemain Persija tengah membela Timnas Indonesia
bolaindonesia | 14:55 WIB
Gibran pastikan Solo siap gelar drawing Piala Dunia U-20 2023 jika mendapat perintah dari PSSI dan Menpora.
bolaindonesia | 14:38 WIB
Gibraltar jadi bulan-bulanan Belanda, tetapi menariknya hanya tiga gol yang mampu bersarang di gawang
bolaindonesia | 14:00 WIB
Thomas Doll sudah terbisa pemainnya dibawa Shin Tae-yong.
bolaindonesia | 13:59 WIB
Hokky Caraka beri kritikan pedas pada para penolak kedatangan Israel yang berakibat Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia.
bolaindonesia | 13:48 WIB
Tampilkan lebih banyak