Dicoret dari Timnas Indonesia U-19, Ferdiansyah Berhasrat Bawa Persib Bandung Kalahkan Barito Putera

Ferdiansyah siap membantu Persib Bandung untuk kalahkan Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2022/2023.

Rabu, 14 September 2022 | 15:54 WIB
Ferdiansyah kembali ke Persib Bandung usai dicoret dari Timnas Indonesia U-19 (Persib.co.id)

Ferdiansyah kembali ke Persib Bandung usai dicoret dari Timnas Indonesia U-19 (Persib.co.id)

Bolatimes.com - Ferdiansyah menjadi pemain yang dicoret dari Timnas Indonesia U-19 dalam Kualifikasi Piala Asia U-20. Meski tak tampil di timnas, ia berhasrat ingin membantu Persib Bandung melawan Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2022/2023.

Penyerang 19 tahun ini tak mau meratapi nasib karena tak dipilih Shin Tae-yong. Ia langsung menatap laga yang mempertemukan Persib Bandung melawan Barito Putera yang digelar pada Jumat (16/9/2022) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Pemain kelahiran Jakarta tersebut menyatakan kesiapannya untuk tampil di laga Persib Bandung kontra Barito Putera.

Baca Juga: Pernah Kerja Sama dengan PSSI, Gopalkrishnan A S Ramasamy Beberkan Alasan Mau Latih Timor Leste U-19

Pada musim ini, Ferdi belum mendapatkan kesempatan bermain. Ia baru kembali dari pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia yang tengah bersiap menghadapi kualifikasi AFC Cup 2023.

"Saya sudah kembali fokus bersama persib Bandung. Saya sudah siap, baik fisik maupun mental untuk bermain melawan Barito Putera nanti," kata Ferdi dalam rilis resmi klub.

Ferdi merupakan pemain jebolan Akademi Persib Kota Bandung. Sejak usia 16 tahun, ia digembleng Diklat Persib di kompetisi Elite Pro Academy U-16 hingga kemudian bergabung tim Garuda Select yang berlatih di Inggris dan Italia pada 2020 lalu.

Baca Juga: 600 Personel Gabungan Kawal Laga Persis Solo vs Bali United di Liga 1 2022/2023

Kemampuan mengolah si kulit bundar pun cukup mumpuni sehingga dirinya mendapatkan kesempatan untuk berlatih bersama Timnas Indonesia U-19 dalam persiapan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Meski mendapatkan kesempatan tersebut, ternyata nasibnya tidak semulus yang dibayangkan. Ia harus dicoret dari Timnas Indonesia U-19 jelang pertandingan perdana melawan Timor Leste U-19 pada hari ini (14/9/2022).

Baca Juga: Shin Tae-yong Punya Rekor Tak Pernah Kalah Lawan Pelatih Malaysia, Timnas Indonesia U-19 Berpeluang Bantai Timor Leste

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes dan Emil Audero bawa kabar bahagia jelang ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

bolaindonesia | 00:57 WIB

Nasib Sandy Walsh di Jepang tampaknya semakin tidak menentu.

bolaindonesia | 23:40 WIB

Ole Romeny mengalami cedera serius dan dipastikan absen bela Timnas Indonesia di babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

bolaindonesia | 14:32 WIB

Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, menjadi sorotan usai membuat unggahan kontroversial

bolaindonesia | 14:17 WIB

Timnas Indonesia tergabung di Grup B ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, bersama Arab Saudi dan Irak

bolaindonesia | 01:22 WIB

Kembali bertemu Arab Saudi seperti di babak ketiga, bek Timnas Indonesia Justin Hubner kirim psywar kepada pemain Arab Saudi.

bolaindonesia | 01:13 WIB

Pemain anyar Bali United ini bisa dibilang sebagai senior dari Kevin Diks.

bolaindonesia | 22:26 WIB

Striker Timnas Indonesia, Rafael Struick melanjutkan karier ke Super League dengan bergabung ke Dewa United.

bolaindonesia | 21:40 WIB

Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan 8-0 atas Brunei pada laga pertama grup A Piala AFF U-23 2025.

bolaindonesia | 12:07 WIB

Jens Raven menjadi bintang dengan enam gol. Dua gol lainnya masing-masing disumbangkan oleh Arkhan Fikri dan Rayhan Hannan.

bolaindonesia | 22:42 WIB

Otu Abang Banatao mengaku sudah tak sabar untuk menghadapi Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025.

bolaindonesia | 22:21 WIB

Pendukung Malaysia mencak-mencak ke Indonesia pasca kekalahan Malaysia U-23 dari Filipina di Piala Asia U-23 2025.

bolaindonesia | 21:08 WIB

Timnas Indonesia U-23 akan memulai kiprah mereka di ajang Piala AFF U-23 2025 malam ini

bolaindonesia | 20:08 WIB

Meski baru akan bertanding dengan Timnas Indonesia pada matchday ketiga grup A Piala AFF U-23 2025, pelatih Malaysia, Nafuzi Zain mengaku sudah tidak sabar.

bolaindonesia | 22:48 WIB

Berapa gol yang tercipta di pertandingan Timnas Indonesia vs Brunei pada matchday pertama Piala AFF U-23 2025?

bolaindonesia | 22:39 WIB

Kapan kick off Timnas Indonesia vs Brunei di Piala AFF U-23 2025? Berikut ulasannya.

bolaindonesia | 21:30 WIB

Gerald Vanenburg tegas mengatakan bahwa Jens Raven harus bisa membuktikkan diri di Bali United.

bolaindonesia | 21:21 WIB

Dewa United resmi merekrut striker Timnas Indonesia, Rafael Struick.

bolaindonesia | 19:30 WIB
Tampilkan lebih banyak