Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Borneo FC Hajar Arema FC 3-0

Borneo FC sukses balas dendam.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Minggu, 24 Juli 2022 | 18:55 WIB
Borneo FC kalahkan Arema FC 3-0 di Liga 1 2022, Minggu (24/7/2022). (Instagram/@liga1)

Borneo FC kalahkan Arema FC 3-0 di Liga 1 2022, Minggu (24/7/2022). (Instagram/@liga1)

Bolatimes.com - Borneo FC memetik kemenangan telak 3-0 saat menjamu Arema FC di laga perdana Liga 1 yang digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (24/7/2022).

Borneo FC berhasil balas dendam selepas dikalahkan Arema FC di final Piala Presiden 2022. Dua gol cepat Pesut Etam --julukan Borneo FC-- diborong Ahmad Nur Hardianto pada menit ke-3 dan 6'.

Sementara satu gol tambahan dari Muhammad Sihran di injury time babak kedua (90+2') melengkapi pesta golBorneo FC.

Di Segiri, pertandingan baru berjalan tiga menit, Arema FC langsung kebobolan oleh serangan Borneo FC.

Umpan silang ciamik dari Terens Puhiri disambut dengan tandukan keras Ahmad Nur Hardianto yang tak mampu dihalau oleh kiper tangguh Arema FC, Adilson Maringa.

Dua menit kemudian, Hardianto kembali membobol gawang Singo Edan --julukan Arema FC-- lewat skema serangan yang hampir sama persis dengan gol pertamanya.

Kali ini, gantian Stefano Lilipaly yang mengirimkan crossing cantik dari sisi kanan pertahanan lawan, dan lagi-lagi diselesaikan dengan apik oleh tandukan pemain bernomor sembilan itu.

Masuk babak kedua, pada menit ke-82, pemain Borneo Leo Guntara diganjar kartu merah langsung oleh wasit usai melakukan pelanggaran berbahaya bak tendangan kungfu kepada Hamzah Titofani.

Lalu, di penghujung babak kedua gantian Arema yang kehilangan pemainnya usai Rizky Dwi Febrianto diusir wasit dengan kartu merah langsung setelah melanggar Arya Gerryan yang berdiri bebas untuk mencetak gol di dekat kotak penalti. Kemudian, pelanggaran itu pun berbuah gol ketiga bagi Borneo FC.

Tendangan bebas yang dieksekusi Stefano Lilipaly membentur mistar gawang, namun Muhammad Sihran langsung menanduk bola rebound di mulut gawang Arema.

Alhasil, laga ini ditutup dengan kemenangan 3-0 untuk tim tuan rumah.

Susunan Pemain:

Borneo FC (3-4-3): A. Saputra; D. Michiels, A. Prasetyo, L. Guntara; T. Puhiri, K. Hirose, H. Siswanto, M. Faturrahman; S. Lilipaly, A. Nur Hardianto, M. Pato.

Arema FC (4-3-3) Adilson; R. Febrianto, B. Agi, Sergio Silva, A. Farisi; R. Yamaguchi, E. Dimas, Gian Zola, I. Maulana, D. Santoso, M. Rafli.

(Suara.com/Rully Fauzi)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak