Profil Alfredo Vera, Pelatih Baru Persita Tangerang dan Rekam Jejaknya di Sepak Bola Indonesia

Alfredo Vera ditunjuk sebagai pelatih baru Persita

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 19 April 2022 | 14:31 WIB
Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera (Sumber: Dok Persebaya)

Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera (Sumber: Dok Persebaya)

Bolatimes.com - Alfredo Vera akhirnya diumumkan secara resmi sebagai pelatih baru Persita Tangerang untuk menggantikan tempat yang sebelumnya ditinggalkan oleh Widodo Cahyono Putro.

Perkenalan Alfredo Vera sebagai juru taktik anyar Persita Tangerang juga telah diumumkan secara resmi pada Selasa (19/4/2022).

Alfredo Vera pun menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan penuh yang diberikan oleh manajemen Persita Tangerang.

Pelatih yang sebelumnya mengasuh Persipura Jayapura ini siap memberikan seluruh kemampuan terbaiknya untuk Pendekar Cisadane, julukan Persita.
“Terima kasih sebesar-besarnya untuk kepercayaan penuh yang diberikan oleh manajemen Persita kepada saya untuk bisa melatih Persita di musim depan," kata Alfredo Vera dikutip dari rilis resmi klub.

"Semoga kita bisa selalu bersinergi untuk menghasilkan hasil yang maksimal untuk Persita,” sambungnya.

Berikut Bolatimes.com menyajikan profil Angel Alfredo Vera, pelatih baru Persita Tangerang untuk menghadapi Liga 1 musim depan.

Angel Alfredo Vera merupakan pelatih yang kiprahnya cukup panjang di dunia sepak bola Indonesia. Ia berasal dari Argentina dan punya rekam jejak yang panjang sebagai pemain.

Awalnya, Alfredo Vera datang untuk kali pertama di Indonesia pada 2005 untuk memperkuat Persekap Pasuruan hingga 2007.

Selanjutnya, ia sempat singgah ke PSAP Sigli (2007-2008) dan terakhir kali bermain untuk PSS Sleman sebelum pensiun pada 2009.

Setelah pensiun, Alfredo Vera mengantongi Lisensi Kepelatihan A dari Asosiasi Sepak Bola Argentina. 

Baca Juga: Tampil Beda, WAGs Arema FC Kenakan Hijab Langsung Banjir Pujian

Klub pertama yang menggunakan jasanya ialah Persela Lamongan (2013-2014). Setelah itu, ia sempat mampir ke Gresik United (2014), Borneo FC U-21 (2016).

Kiprahnya mulai menanjak setelah datang ke Persipura pada pertengahan musim 2016 untuk menggantikan Jafri Sastra.

Ketika itu, Persipura duduk di peringkat ketujuh. Lalu, ia sukses mengangkat performa tim Mutiara Hitam hingga akhirnya mempersembahkan trofi ISC A 2016 untuk Persipura.

Sayangnya, gelar juara itu tak disebut sebagai prestasi mayor, pasalnya ISC A 2016 bukanlah kompetisi resmi yang digulirkan PSSI seusai disanksi FIFA.

Setelah itu, Alfredo Vera bergeser ke kasta kedua untuk menangani Persebaya Surabaya di Liga 2 2017. Ia mendapat target untuk membawa Persebaya promosi ke kasta tertinggi.

Hasilnya cukup memuaskan, ia sukses membawa tim Bajul Ijo bermain di Liga 1 2018 setelah menjuarai Liga 2 2017.

Sejak saat itu, Alfredo Vera sempat berpindah-pindah klub untuk menangani Sriwijaya FC (2018), Bhayangkara FC (2019), Persiba Balikpapan (2020-2021), hingga terakhir mengasuh Persipura (2021-2022).

Kontributor: Muh Adif Setiawan

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pekan pembuka BRI Super League 2025/26 menyajikan kejutan dari kiper Persik Kediri, Leo Navacchio, yang dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga melawan Bali United

bolaindonesia | 23:16 WIB

Kiper andalan PSM Makassar, Reza Arya Pratama, baru saja mengukir rekor pribadi yang membanggakan.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Persib Bandung memulai perjalanan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Semen Padang

bolaindonesia | 22:00 WIB

Polemik rumput JIS kembali mencuri perhatian penggemar sepak bola Indonesia, mempertanyakan mengapa stadion megah berbiaya Rp2 triliun ini terus bermasalah.

bolaindonesia | 12:18 WIB

Persita Tangerang memulai BRI Super League 2025/26 dengan kekalahan telak 0-4 dari Persija Jakarta di Jakarta International Stadium

bolaindonesia | 12:09 WIB

Persija Jakarta memulai petualangan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Persita

bolaindonesia | 10:08 WIB

Persija Jakarta mengawali BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan gemilang 4-0 atas Persita Tangerang

bolaindonesia | 01:21 WIB

Kodai Tanaka, striker asal Jepang, menjadi bintang kemenangan Laskar Sambernyawa dengan gol krusialnya, menandai debut impresif di sepak bola Indonesia.

bolaindonesia | 01:13 WIB

Saya yakin kami bisa menang, tapi banyak peluang gagal jadi gol, ujar pelatih asal Belanda itu.

bolaindonesia | 01:08 WIB

Persib Bandung memulai langkah mereka di BRI Super League 2025/26 dengan hasil gemilang.

bolaindonesia | 00:57 WIB