Bagikan Video Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners Justru Diprotes Netizen

Ansan Greeners malah panen sindiran usai pamerkan momen Asnawi Mangkualam.

Jum'at, 04 Maret 2022 | 08:35 WIB
Penampilan Asnawi Mangkualam bersama Ansan Greeners. (Twitter/@KLeagueUnited)

Penampilan Asnawi Mangkualam bersama Ansan Greeners. (Twitter/@KLeagueUnited)

Bolatimes.com - Klub K League 2, Ansan Greeners baru-baru ini membagikan video Asnawi Mangkualam memamerkan skill, tetapi malah menuai respons sinis dari netizen.

Ansan Greeners malah panen sindiran seusai menampilkan momen latihan kapten Timnas Indonesia tersebut.

Melalui akun Instagramnya pada Selasa (2/3/2022), Ansan Greeners mengunggah video yang menunjukkan Asnawi sedang berlatih mengontrol bola. Dalam latihan tersebut, terlihat ada beberapa fans yang hadir.

Asnawi menunjukkan olah bola yang baik. Ia berulang kali melakukan kontrol dada yang dilanjutkan umpan dengan kaki secara bergantian.

"Ping Pong Ping Pong (Asnawi Fokus)," tulis Ansan Greeners di keterangan postingan tersebut.

Video itu kemudian direspons oleh netizen yang kebanyakan dari Indonesia. Mereka memberikan semangat kepada eks PSM Makassar ini.

Akan tetapi, ada beberapa netizen yang kurang puas dengan Ansan Greeners karena Asnawi belum diberikan banyak kesempatan bermain pada awal musim K League 2 ini.

"Posting terus, dimainan nggak," sindir akun mudh***

"Posting posting, tidak dimainin. Payah," timpal iki_***

Memang dalam dua pertandingan K League 2 terakhir, Asnawi tidak masuk menjadi starter. Ia hanya bermain dari bangku cadangan saja.

Baca Juga: Bek Eropa Sesumbar Timnas Malaysia Diuntungkan di Kualifikasi Piala Asia 2023

Terbaru Asnawi diturunkan melawan Bucheon dalam lanjutan liga kasta kedua Korea Selatan. Sayangnya Ansan Greeners kalah 1-2 atas lawannya.

Padahal dalam laga itu Asnawi sempata mempunyai peluang emas. Gagalnya pemain berusia 22 tahun ini mencetak gol sempata membuat pelatih Ansan Greeners kecewa.

Kekinian Asnawi sendiri harus berjuang lebih keras lagi agar bisa masuk starting lineup timnya. Ansan Greeners akan melanjutkan K Laegue 2 musim ini melawan Seoul E-Land pada Sabtu (5/3/2022) mendatang.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pekan pembuka BRI Super League 2025/26 menyajikan kejutan dari kiper Persik Kediri, Leo Navacchio, yang dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga melawan Bali United

bolaindonesia | 23:16 WIB

Kiper andalan PSM Makassar, Reza Arya Pratama, baru saja mengukir rekor pribadi yang membanggakan.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Persib Bandung memulai perjalanan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Semen Padang

bolaindonesia | 22:00 WIB

Polemik rumput JIS kembali mencuri perhatian penggemar sepak bola Indonesia, mempertanyakan mengapa stadion megah berbiaya Rp2 triliun ini terus bermasalah.

bolaindonesia | 12:18 WIB

Persita Tangerang memulai BRI Super League 2025/26 dengan kekalahan telak 0-4 dari Persija Jakarta di Jakarta International Stadium

bolaindonesia | 12:09 WIB

Persija Jakarta memulai petualangan di BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Persita

bolaindonesia | 10:08 WIB

Persija Jakarta mengawali BRI Super League 2025/26 dengan kemenangan gemilang 4-0 atas Persita Tangerang

bolaindonesia | 01:21 WIB

Kodai Tanaka, striker asal Jepang, menjadi bintang kemenangan Laskar Sambernyawa dengan gol krusialnya, menandai debut impresif di sepak bola Indonesia.

bolaindonesia | 01:13 WIB

Saya yakin kami bisa menang, tapi banyak peluang gagal jadi gol, ujar pelatih asal Belanda itu.

bolaindonesia | 01:08 WIB

Persib Bandung memulai langkah mereka di BRI Super League 2025/26 dengan hasil gemilang.

bolaindonesia | 00:57 WIB