Elkan Baggott Masuk Daftar Pemain Menjanjikan karena Dinilai Berkembang

Elkan Baggott masuk daftar pemain muda menjanjikan 2022.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Rabu, 05 Januari 2022 | 18:16 WIB
Bek tengah tim nasional Indonesia Elkan Baggott memberikan keterangan kepada pewarta usai berlatih di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (10/11/2021). Elkan menyampaikan beberapa hal terkait pengalamannya memperkuat skuad berjuluk ''Garuda''. (Michael Siahaan)

Bek tengah tim nasional Indonesia Elkan Baggott memberikan keterangan kepada pewarta usai berlatih di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (10/11/2021). Elkan menyampaikan beberapa hal terkait pengalamannya memperkuat skuad berjuluk ''Garuda''. (Michael Siahaan)

Bolatimes.com - Elkan Baggott masuk daftar 10 pemain muda menjanjikan 2022 versi media Inggris Ipswich Star. Performanya mendapat apresiasi.

Bukan kali pertama, bek Timnas Indonesia dinobatkan sebagai pemain muda menjanjikan di Ipswich Town. Tahun lalu, ia juga masuk daftar.

Penampilan Elkan Baggott di lapangan hijau dinilai mengalami perkembangan. Ia sempat disorot saat tampil di Piala AFF 2020.

Baca Juga: Karena Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners Kebanjiran Sponsor Baru

"Big Elkan ada di daftar ini tahun lalu, dia sudah berkembang dengan baik sejak itu," tulis laporan media Inggris tersebut.

Tidak hanya itu, media Inggris tersebut melaporkan bahwa Elkan Baggott menjadi bagian penting dari tim Ipswich Town U-18 yang mencapai empat besar FA Youth Cup.

Selain itu, pemain dengan postur 1,94 meter ini juga sudah menjalani debut di tim senior Ipswich Town pada ajang EFL Trophy. Elkan juga disebut mengesankan saat dipinjamkan ke King's Lynn Town FC.

Baca Juga: Dayen Gentenaar, Kiper Ajax Berdarah Sunda yang Ingin Bela Timnas Indonesia

Bukan hanya itu, ia juga disorot karena telah menandatangani kontrak profesional pertamanya pada bulan Januari bersama The Tractor Boys yang berdurasi hingga 2023 mendatang.

Selebrasi Elkan Baggott usai menjebol gawang Malaysia di Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)
Selebrasi Elkan Baggott usai menjebol gawang Malaysia di Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)

debut internasional Elkan Baggott di timnas Indonesia yang dicetaknya dalam ajang Piala AFF 2020 juga tak lepas dari sorotan.

"Dia menandatangani kontrak pro pertamanya pada bulan Januari dan menutup tahun dengan membuat debut internasionalnya serta mencetak gol pertamanya," tulisannya.

Baca Juga: Gaji Alexandre Polking Naik Drastis, tapi Masih Kalah dari Shin Tae-yong

Berkat perkembangan performanya sepanjang tahun 2021 yang impresif, Elkan Baggott tak ayal masuk jadi pemain muda Ipswich Town yang menjanjikan.

Media Inggris itu juga tak segan menyebut pemain keturunan Inggris-Indonesia ini akan menjadi bintang besar di masa mendatang.

Apalagi kini popularitas Elkan Baggott naik drastis, sehingga pengikutnya di Instagram lebih banyak dibanding klubnya Ipswich Town.

Baca Juga: Kehilangan Hasrat Seksual, Eks Bintang Real Madrid Ditinggal Sang Istri

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Di video yang beredar viral tersebut, Simon Tahamata tak sungkan untuk berjoget diiringi dengan lagu khas Maluku.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Lebih dari sekadar ambisi menang, Mauricio membawa filosofi permainan yang agresif, dominan, dan penuh keyakinan.

bolaindonesia | 21:50 WIB

Rekrutan anyar Persib Bandung, Adam Przybek, mulai menjalani sesi latihan perdananya bersama tim Maung Bandung.

bolaindonesia | 21:44 WIB

Nicholas memang layak untuk dipanggil oleh Nova Arianto. Pasalnya ia memiliki ketajaman sebagai seorang pemain depan.

bolaindonesia | 18:37 WIB

Timnas U-17 Indonesia mulai memanaskan mesin jelang perhelatan Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.

bolaindonesia | 18:19 WIB

Persija Jakarta resmi merekrut pemain asal Brasil, Van Basty Sousa.

bolaindonesia | 17:30 WIB

Pemain asal Semarang, Septian David Maulana, menjadi nama pertama yang digaet Laskar Kie Raha.

bolaindonesia | 20:21 WIB

Isa Warps akan meniru selebrasi gol ikonik milik striker Timnas Indonesia, Ole Romeny.

bolaindonesia | 19:55 WIB

Perekrutan rekan Eliano Reijnders di PEC itu disampaikan Bali United di platform resmi milik mereka.

bolaindonesia | 19:39 WIB

Pemain yang sempat membuat sewot Shin Tae-yong saat melatih Timnas Indonesia resmi merapat ke Semen Padang.

bolaindonesia | 19:23 WIB

Sorotan tajam mengarah pada sosok striker muda penuh talenta, Arkhan Kaka.

bolaindonesia | 19:11 WIB

Salah satu media Korea mengklaim suporter Timnas Indonesia mulai menyesal karena Shin Tae-yong dipecat.

bolaindonesia | 15:09 WIB

Tim promosi Liga 1, PSIM Yogyakarta terus bergeliat di bursa transfer.

bolaindonesia | 14:58 WIB

Persib Bandung melakukan vaksinasi termasuk pemain dan staf untuk menyambut musim 2025/26.

bolaindonesia | 05:52 WIB

Nick Kuipers ingin juara bersama Persib Bandung

bolaindonesia | 17:50 WIB

Klub promosi asal Jawa Tengah ini resmi mengumumkan perekrutan Alexis Nahuel Gomez

bolaindonesia | 17:38 WIB

Tom Haye, masih bersabar menunggu tawaran konkret dari klub baru usai kontraknya berakhir bersama Almere City

bolaindonesia | 09:54 WIB

Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu resmi bergabung dalam skuad Garuda Pertiwi jelang Kualifikasi Piala Asia Putri 2025.

bolaindonesia | 22:49 WIB
Tampilkan lebih banyak