Dirawat di Rumah Sakit, Direktur Utama PSS Sleman Alami Serangan Jantung

Marco Gracia mengalami serangan jantung setelah melakukan pertemuan dengan Sleman Fans

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 05 Oktober 2021 | 18:08 WIB
Direktur Utama (Dirut) PT PSS, Marco Garcia Paulo, di salah satu kafe di Yogyakarta, Kamis (10/9/2020). (Suara.com/Irwan Febri Rialdi).

Direktur Utama (Dirut) PT PSS, Marco Garcia Paulo, di salah satu kafe di Yogyakarta, Kamis (10/9/2020). (Suara.com/Irwan Febri Rialdi).

Bolatimes.com - Direktur Utama PT Putra Sleman Sembada (PT PSS), Marco Gracia Paulo, tengah dirawat di rumah sakit sejak, Minggu (3/10/2021). Itu karena sang direktur mengalami serangan jantung.

Marco dibawa ke rumah sakit usai melakukan pertemuan dengan Sleman Fans. Seperti diketahui, penampilan tim berjuluk Super Elang Jawa itu tengah menurun di BRI Liga 1 2021/2022 hingga membuat suporter kecewa.

Adapun pertemuan tersebut membicarakan banyak hal. Salah satunya adalah menuntut manajemen memecat Pelatih Dejan Antonic.

Baca Juga: Hari Nur Yulianto Buka Suara soal Simpang Siur Pemanggilan Timnas Indonesia

Ratusan suporter PSS Sleman menggeruduk Omah PSS, menuntut pelatih Dejan Antonic mengundurkan diri, Kamis (30/9/2021). - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)
Ratusan suporter PSS Sleman menggeruduk Omah PSS, menuntut pelatih Dejan Antonic mengundurkan diri, Kamis (30/9/2021). - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)

"Perlu observasi lanjutan karena kondisi beliau (Marco Paulo) yang masih belum stabil, naik turun khususnya di bagian jantung. Itu membutuhkan penanganan intensif lebih lanjut,” kata Kepala Departemen Medis PSS Sleman, Elwizan Aminuddin dalam rilis yang diterima Suara.com, Selasa (5/10/2021).

Dalam pemeriksaan Elektrokardiogram diketahui bahwa Marco terkena serangan jantung. Ini adalah kali ketiga mantan bos Badak Lampung tersebut mengalami serangan tersebut.

Selain itu juga dilakukan pemeriksaan foto thorax, lab dan diberikan oksigen tambahan karena Marco yang kesulitan bernapas.

Baca Juga: Rans Cilegon FC Raih Kemenangan Perdana, Berikut Klasemen Grup B Liga 2

"Hasil saturasi oksigen rendah. Hasil pemeriksaan lab dan gula dalam tubuh rendah yaitu 70mg/dl. Sangat rendah untuk ukuran orang normal, untuk melakukan aktivitas ringan pun ada resiko pingsan karena tak bertenaga,” jelasnya.

Menurut dokter Amin, sapaan akrabnya, saat bertemu dengan Sleman Fans pada hari minggu kondisi Marco Gracia Paulo sedang tidak fit. Namun, ia saat itu memaksakan diri untuk tetap menemui suporter yang kecewa.

Hingga pada akhirnya Marco pun drop dan pingsan, kemudian dibawa ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) salah satu Rumah Sakit di Bandung.

Baca Juga: Apes! Klub Bola Auto Didiskualifikasi Gara-gara Sopir Salah Tujuan

(Suara.com/Adie Prasetyo)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak