Profil Budi Sudarsono, Legenda Timnas Indonesia yang Dijuluki si Ular Piton

Menilik profil legenda timnas Budi Sudarsono hingga dijuluki si Ular Piton tentu menarik. Tak hanya julukannya yang unik dan garang, penampilannya pun begitu ikonik dengan rambut gondrong-nya.

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 29 Juni 2021 | 14:36 WIB
Mantan penyerang Timnas Indonesia di Piala AFF 2008, Budi Sudarsono. (Adek Berry/AFP).

Mantan penyerang Timnas Indonesia di Piala AFF 2008, Budi Sudarsono. (Adek Berry/AFP).

Bolatimes.com - Tidak sedikit orang yang mencari detail profil legenda timnas Budi Sudarsono hingga dijuluki si Ular Piton. Bukan tanpa sebab, julukan ini diberikan karena gaya bermainnya yang tajam, lugas, dan selalu disiplin menjaga area serang klub ataupun timnas Indonesia. Tapi sebenarnya mengapa julukan ini tersemat pada sosok Budi Sudarsono?

Profil Legenda Timnas Budi Sudarsono

Lahir di Kediri, Jawa Timur 41 tahun yang lalu, Budi Sudarsono merupakan sosok legenda untuk persepakbolaan Indonesia. Tak terhitung lagi kontribusinya untuk timnas, dalam menjalani berbagai laga di berbagai kompetisi internasional. Selain itu ia juga aktif di kompetisi nasional, dan turut menjadi punggawa andalan beberapa tim besar.

Baca Juga: Daftar Kekalahan Terbesar dalam Sejarah Sepak Bola, Ada Brasil dan Barca

Pada usia yang cukup belia, karirnya menanjak setelah bergabung dengan Persebaya Surabaya pada musim 1999/2000. Baru dua musim membela tim tersebut, ia kemudian ditarik ke tim raksasa lain, Persija Jakarta pada musim 2002/2003. Karirnya terus dilalui dengan berpindah dari satu klub ke klub lain, dan berakhir sebagai pelatih di Persik Kediri.

Meski demikian kontraknya sebagai pelatih di sana berakhir pada Februari 2021 lalu, dan klub memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak tersebut.

Asal-Usul Julukan si Ular Piton

Baca Juga: Profil Xavi Hernandez, Gelandang Top hingga Dijuluki The Puppet Master

Julukan ini berasal dari gaya bermainnya yang sangat efektif. Bermodal kecepatan, kemampuan menggiring bola, hingga gocekan maut yang sering membuat lawan kerepotan, kehadiran Budi Sudarsono selalu jadi mimpi buruk untuk pemain bertahan lawan.

Ketika menggiring bola Budi Sudarsono juga sangat sulit diganggu. Berkat kemampuan penguasaan bola yang sangat tinggi, ia bisa mengolah bola sedemikian rupa hingga mengacak-acak pertahanan lawan dan menciptakan berbagai kesempatan bagus mencetak gol.

Berkat permainannya yang sangat ikonik dan efektif, ia selalu jadi langganan penyerang untuk beberapa pelatih timnas yang pernah menangani tim Garuda. Namun karena kini usianya sudah menginjak kepala 4, nampaknya Budi Sudarsono ingin lebih fokus ke karir kepelatihan. Semoga ia lekas mendapatkan lisensi kepelatihan yang diperlukan ya. Itu tadi sedikit ulasan mengenai profil legenda timnas Budi Sudarsono hingga dijuluki si Ular Piton.

Baca Juga: Profil Persis Solo, Klub Liga 2 yang Diakusisi Anak Presiden Jokowi

Kontributor: I Made Rendika Ardian
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Di video yang beredar viral tersebut, Simon Tahamata tak sungkan untuk berjoget diiringi dengan lagu khas Maluku.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Lebih dari sekadar ambisi menang, Mauricio membawa filosofi permainan yang agresif, dominan, dan penuh keyakinan.

bolaindonesia | 21:50 WIB

Rekrutan anyar Persib Bandung, Adam Przybek, mulai menjalani sesi latihan perdananya bersama tim Maung Bandung.

bolaindonesia | 21:44 WIB

Nicholas memang layak untuk dipanggil oleh Nova Arianto. Pasalnya ia memiliki ketajaman sebagai seorang pemain depan.

bolaindonesia | 18:37 WIB

Timnas U-17 Indonesia mulai memanaskan mesin jelang perhelatan Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.

bolaindonesia | 18:19 WIB

Persija Jakarta resmi merekrut pemain asal Brasil, Van Basty Sousa.

bolaindonesia | 17:30 WIB

Pemain asal Semarang, Septian David Maulana, menjadi nama pertama yang digaet Laskar Kie Raha.

bolaindonesia | 20:21 WIB

Isa Warps akan meniru selebrasi gol ikonik milik striker Timnas Indonesia, Ole Romeny.

bolaindonesia | 19:55 WIB

Perekrutan rekan Eliano Reijnders di PEC itu disampaikan Bali United di platform resmi milik mereka.

bolaindonesia | 19:39 WIB

Pemain yang sempat membuat sewot Shin Tae-yong saat melatih Timnas Indonesia resmi merapat ke Semen Padang.

bolaindonesia | 19:23 WIB

Sorotan tajam mengarah pada sosok striker muda penuh talenta, Arkhan Kaka.

bolaindonesia | 19:11 WIB

Salah satu media Korea mengklaim suporter Timnas Indonesia mulai menyesal karena Shin Tae-yong dipecat.

bolaindonesia | 15:09 WIB

Tim promosi Liga 1, PSIM Yogyakarta terus bergeliat di bursa transfer.

bolaindonesia | 14:58 WIB

Persib Bandung melakukan vaksinasi termasuk pemain dan staf untuk menyambut musim 2025/26.

bolaindonesia | 05:52 WIB

Nick Kuipers ingin juara bersama Persib Bandung

bolaindonesia | 17:50 WIB

Klub promosi asal Jawa Tengah ini resmi mengumumkan perekrutan Alexis Nahuel Gomez

bolaindonesia | 17:38 WIB

Tom Haye, masih bersabar menunggu tawaran konkret dari klub baru usai kontraknya berakhir bersama Almere City

bolaindonesia | 09:54 WIB

Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu resmi bergabung dalam skuad Garuda Pertiwi jelang Kualifikasi Piala Asia Putri 2025.

bolaindonesia | 22:49 WIB
Tampilkan lebih banyak