Wander Luis Lelang Jersey untuk Bantu Perangi Wabah Corona

Lelang jersey Wander Luiz tersebut dibuka di angka Rp 1.000.000.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 06 Mei 2020 | 08:00 WIB
Striker Persib Bandung, Wander Luiz. (Dok. Persib).

Striker Persib Bandung, Wander Luiz. (Dok. Persib).

Bolatimes.com - Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz melelang jersey miliknya untuk membantu masyarakat terdampak virus corona yang diumumkan langsung melalui akun Instagram pribadinya @wanderluiiz_.

Jersey yang dilelang Luiz adalah yang dikenakannya saat menjalani laga pramusim 2020 bersama Maung Bandung. Bekerja sama dengan lembaga amal Explore Foundation, ia membuka harga di angka Rp 1.000.000 untuk kemudian ditawar dalam kelipatan Rp50.000.

"Lelang dibuka hari Selasa, 5 Mei 2020 pukul 07.00 WIB dan ditutup Kamis, 7 Mei 2020 pukul 19.00 WIB," tulis Luiz.

"Mohon kerja sama teman-teman untuk mengikuti Rules yang tertera, mengingat 100 persen hasil #ExploreLelang akan didonasikan pada mereka yang membutuhkan," tulis dia menambahkan.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sudah Tiba di Italia, Kode Serie A Segera Berlanjut?

Wander Luiz lelang jersey (Screenshot Instagram @wanderluiiz_)
Wander Luiz lelang jersey (Screenshot Instagram @wanderluiiz_)

Luiz sendiri merupakan salah satu pemain bola yang sempat positif virus corona. Pemain asal Brazil itu kemudian menjalani isolasi mandiri bersama ayahnya selama 14 hari. Terlebih, ia tidak merasakan gejala virus corona pada umumnya sehingga tak perlu dirawat.

Setelah menjalani isolasi dan dilakukan pemeriksaan ulang, ia bersama ayahnya kemudian dinyatakan negatif atau telah sembuh dari wabah virus corona. Kini ia telah pulang ke Brazil dan menunggu hingga ada kejelasan kompetisi.

Pada kompetisi Liga 1 2020, ia menjadi salah satu penyerang tersubur dan menempati posisi pencetak gol terbanyak sementara. Luiz telah mencetak empat gol dari tiga laga yang telah dijalani bersama Maung Bandung.

Baca Juga: Cerita Gelandang Juventus saat Terkena Corona, Panik hingga Stres Berat

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Meski berstatus pemain anyar di Liga Indonesia, Paulinho sudah mendapat cap buruk dari publik sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 22:31 WIB

Pemain anyar Arema FC Paulinho Moccelin jadi sasaran kemarahan publik sepak bola Indonesia pasca melakukan tekel brutal kepada striker Oxford United, Ole Romeny.

bolaindonesia | 22:20 WIB

Ole Romeny mengalami cedera serius di awal pertandingan.

bolaindonesia | 22:04 WIB

Mulai musim 2025/2026, Liga 1yang kini berganti nama menjadi Super Leagueakan menerapkan kebijakan kontroversial

bolaindonesia | 23:21 WIB

Meski begitu, ada kompetisi untuk pesepak bola Putri di Indonesia. Salah satunya ialah turnamen HYDROPLUS Piala Pertiwi 2025.

bolaindonesia | 11:55 WIB

Jordi Amat, resmi memulai langkah perdananya bersama Macan Kemayoran pada sesi latihan yang digelar di Persija Training Ground, Bojongsari

bolaindonesia | 10:45 WIB

Pelatih yang akrab disapa Coach RD itu percaya bahwa suatu saat nanti, level permainan Indonesia bisa menyamai atau bahkan melampaui tim-tim dari kasta kedua Liga Inggris

bolaindonesia | 21:22 WIB

Memasuki Liga 1 musim 2025/2026, pemain PSM Makassar dipersiapkan dengan matang oleh pelatih Bernardo Tavares.

bolaindonesia | 21:15 WIB

PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunjuk Takeyuki Oya sebagai General Manager (GM) Competition dan Operation.

bolaindonesia | 20:58 WIB

Salah satu media di Korea menyoroti perihal kritikan tajam yang disampaikan Andre Rosiade kepada Patrick Kluivert.

bolaindonesia | 20:39 WIB

Rekrutan anyar Persib, Alfeandra Dewangga gusar pasca kekalahan Maung Bandung di laga perdana Piala Presiden 2025.

bolaindonesia | 20:52 WIB

Persib Bandung keok saat menghadapi wakil Thailand, Port FC di laga perdana Piala Presiden 2025, Minggu (6/7).

bolaindonesia | 20:44 WIB

Rahmad Darmawan, mengaku telah melakukan analisis menyeluruh terhadap calon lawan pertama mereka di Grup A, yakni klub asal Inggris Oxford United.

bolaindonesia | 22:17 WIB

Jordi Amat penggawa Timnas Indonesia resmi bergabung ke tim Macan Kemayoran dan akan aruingi Liga Indonesia 2025/2026.

bolaindonesia | 21:17 WIB

Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat dikabarkan resmi bergabung ke Persija Jakarta.

bolaindonesia | 20:57 WIB

Nama Jordi Amat kini tidak hanya dikenal sebagai pemain sepak bola naturalisasi Timnas Indonesia, tetapi juga sebagai sosok dengan garis keturunan bangsawan dari tanah Sulawesi.

bolaindonesia | 20:47 WIB

Spekulasi akan berlabuh ke mana Jordi Amat di musim depan terjawab sudah.

bolaindonesia | 19:59 WIB

Pemain anyar Persib Bandung, Luciano Guaycochea, mengungkapkan rasa bahagianya setelah mendapat sambutan hangat dari rekan-rekan barunya.

bolaindonesia | 20:08 WIB
Tampilkan lebih banyak