Dua Petinggi PSSI Dikabarkan Berselisih, Menpora Ogah Ikut Campur

Waduh, kenapa lagi ini PSSI?

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 28 April 2020 | 12:00 WIB
Logo PSSI. [laman resmi PSSI]

Logo PSSI. [laman resmi PSSI]

Bolatimes.com - Kabar tidak sedap datang dari PSSI. Pimpinan tertinggi PSSI saat ini sedang dirumorkan sedang clash satu sama lain.

Baru-baru ini sempat geger Wakil Ketua Umum PSSI, Cucu Somantri yang juga merupakan Direktur Utama PT LIB, dikabarkan membawa sang anak, Pradana Aditya Wicaksana untuk menjabat General Manager (GM) PT LIB. 

Terkait hal ini, Cucu telah memberikan keterangan resmi dan membantahnya.

Baca Juga: Luis Milla Sulit Cari Tim Lagi usai Latih Timnas Indonesia

Hanya saja, beberapa petinggi PT LIB mengaku sudah melihat Pradana di beberapa event yang dibuat perusahaan operator kompetisi Liga 1 2020 itu, sebelum kegaduhan ini muncul.

Sebelumnya, praktis nepotisme pun diyakini sudah terjadi di ranah pucuk tertinggi PSSI. 

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan disebut-sebut punya andil besar menjadikan adik iparnya, Maaike Ira Puspita, sebagai Wakil Sekjen PSSI.

Baca Juga: Berikut Lima Pemain Terbaik Timnas Indonesia Versi AFC, Setuju?

Yang perlu dicatat, jabatan tersebut sejatinya tidak pernah ada pada kepengurusan-kepengurusan PSSI sebelumnya.

Tak berhenti sampai di situ, beberapa kali Cucu Somanti dianggap salah bicara kepada media. Salah satunya kala Cucu mengklaim jika Maaike ira bakal mengisi posisi Sekjen PSSI pasca Ratu Tisha Destria mundur baru-baru ini.

Pernyataan Cucu tersebut langsung dibantah oleh beberapa anggota Exco PSSI. Bahkan, Cucu juga dicibir harus lebih paham lagi soal statuta PSSI.

Baca Juga: Ada Makna Mendalam di Balik Jersey Terbaru Timnas Indonesia, Apa Itu?

Terkait kegaduhan ini, Menpora Zainudin Amali angkat bicara.

Zainudin tidak mau terlalu mencampuri masalah internal PSSI. Namun demikian, ia yakin PSSI bisa menyelesaikan permasalahan apapun.

Ini berkaca dari tahun 2015 lalu, di mana PSSI mampu bangkit meski sempat mendapat sanksi dari FIFA.

Baca Juga: Eks Timnas Inggris Meninggal Dunia usai Positif Virus Corona

Menpora, Zainudin Amali. (Dok : Kemenpora)
Menpora Zainudin Amali. (Dok : Kemenpora)

"Itu urusan internal PSSI, tentu pemerintah tidak bisa ikut campur. Saya pribadi masih melihat bahwa teman-teman pengurus PSSI bisa mengatasi setiap permasalahan yang muncul," tutur Zainudin kepada wartawan, Senin (27/4/2020).

"Dulu saja kan masalahnya malah lebih berat, bahkan sempat disanksi oleh FIFA. Tapi, akhirnya kan bisa diselesaikan," sambungnya enteng.

Lebih lanjut, Menpora yakin berbagai permasalahan di PSSI tidak akan mengganggu proyek-proyek ke depan, termasuk persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

"PSSI adalah organisasi olahraga yang sudah cukup dewasa, usianya saja sudah 90 tahun. Jadi, saya masih berkeyakinan federasi sepakbola kita masih bisa serius mempersiapkan pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021 nanti," pungkas Menpora.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Bek Persib Bandung Kakang Rudianto langsung terbang ke Dubai untuk bergabung bersama Tim Nasional U-23 Indonesia dalam ajang Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Timnas mengawalinya dengan pemusatan latihan di Dubai

bolaindonesia | 12:49 WIB

Pelatih Tim Nasional U-23 Indonesia Shin Tae-yong masih mempunyai pekerjaan rumah sebelum menjalani debut di Piala Asia U-23 2024 di Qatar

bolaindonesia | 14:34 WIB

Nathan Tjoe-A-On, pemain asal klub Eredivisie Belanda, SC Heerenveen menjadi nama terakhir yang dipanggil Shin Tae-yong bersama 27 pemain timnas Indonesia guna menjalani persiapan Piala Asia U23 2024 di Qatar.

bolaindonesia | 20:34 WIB

Pelatih timnas Indonesia U23, Shin Tae-yong memberi apresiasi bantuan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan para pemilik klub Liga 1 Indonesia.

bolaindonesia | 20:06 WIB

Pelatih Tim Nasional U-23 Indonesia, Shin Tae-yong sampaikan terimakasih kepada klub peserta Liga 1 yang sudah memberikan dukungan penuh untuk timnya tampil dalam Piala Asia U-23 Qatar 2024.

bolaindonesia | 16:37 WIB

Pemain Persib Beckham Putra Nugraha kembali batal memperkuat Tim Nasional Indonesia akibat cedera. Sebelumnya absen dalam ajang Asia Games 2023, kali ini tak tampil di Piala Asia U-23 di Qatar

bolaindonesia | 15:45 WIB

Pemain keturunan Seharga Rp31,29 Miliar mengaku sedang melakukan proses naturalisasi, bakal jadi amunisi baru timnas Indonesia kontra Irak?

bolaindonesia | 12:19 WIB

Gelandang Persib Bandung Beckham Putra Nugraha akan fokus untuk menghadapi Bhayangkara FC sebelum berkonsentrasi bersama Tim Nasional U-23 Indonesia dalam AFC U23 Cup 2024 di Qatar

bolaindonesia | 12:40 WIB

Pertandingan Persib kontra Bhayangkara akan jadi pertandingan alumni Seri A Italia

bolaindonesia | 20:34 WIB

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok mengalami cedera dan harus menjalani pemulihan di Singapura.Kondisi itu membuat Klok tak ikut dalam dalam rombongan Tim Nasional Indonesia untuk menghadapi Vietnam

bolaindonesia | 19:26 WIB

Setelah pemanggilan pada Sabtu (23/3/2024) pukul 02.44 WIB, hari ini Ernando Ari sudah terlihat ikut berlatih bersama rekan-rekan Timnas lainnya di Hanoi, Vietnam.

bolaindonesia | 09:19 WIB

Jelang laga lawan Vietnam, Timnas Indonesia hadapkan krisis pemain. Sehingga STY memanggil punggawa tambahan untuk terbang ke Vietnam.

bolaindonesia | 13:47 WIB

Dalam pertandingan putaran pertama, pada Jumat, (22/3/2024) berakhir imbang 1-1, Arkhan Kaka sama sekali tidak mencetak gol akibat rapatnya pertahanan timnas China.

bolaindonesia | 12:35 WIB

Kabarnya, Timnas Indonesia harus kehilangan lima pemain sekaligus lantaran kondisi kesehatan yang terganggu.

bolaindonesia | 08:45 WIB

Lama tak ada kabar soal kebersamaannya bersama Timnas Indonesia, gelandang Persib, Marck Klok tiba-tiba memberi kabar tak sedap.Pemain berdarah Belanda itu mengaku jika dirinya meninggalkan Timnas Indonesia karena alasan pribadi.

bolaindonesia | 07:15 WIB

Timnas U20 Indonesia bermain dengan formasi 4-3-3 di pertandingan ini. Indra Sjafri memposisikan Arkhan Kaka sebagai striker utama, didukung oleh Afrisal dan Ariansyah di sampingnya.

bolaindonesia | 06:15 WIB

ek tim nasional Indonesia, Jay Idzes dalam laga itu mendapat pujian netizen lantaran permainan yang apik.Dia mampu menunjukkan sikap rendah hati setelah mendapat pujian lantaran mampu memimpin lini belakang secara baik.

bolaindonesia | 16:39 WIB

Shin Tae-yong membuat kaget para fans Timnas Indonesia dengan memasang Hokky Caraka sebagai starter, ternyata dibalik semua itu ada ada alasan ini

bolaindonesia | 13:59 WIB
Tampilkan lebih banyak