Satu Pemain UEA Dicoret Jelang Hadapi Timnas Indonesia, Ini Penyebabnya

Majid Sorour melakukan indisipliner karena dianggap melanggar instruksi dari staf teknis dan administrasi tim nasional.

Selasa, 08 Oktober 2019 | 18:00 WIB
Para pemain Timnas UEA. (Dok. Vocketfc)

Para pemain Timnas UEA. (Dok. Vocketfc)

Bolatimes.com - Timnas Uni Emirat Arab (UEA) resmi mencoret satu pemain menjelang pertandingan melawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Dia adalah Majid Ibrahim Surour dari klub Al Sharjah.

Menurut laman resmi FA UEA, Majid Sorour didepak dari skuat karena perilaku indisipliner. Bek 22 tahun itu dianggap melanggar instruksi dari staf teknis dan administrasi tim nasional.

Sebagai gantinya, Bert van Marwijk selaku nakhoda UEA, memanggil dua pemain anyar untuk bergabung dalam pemusatan latihan, yakni Shahin Abdulrahman (Al Sharjah) dan Ismail Al Hammadi (Al-Ahli).

Baca Juga: Soal Cedera Hugo Lloris, Begini Kabar Terbaru dari Tottenham

Tanpa Majid Sorour, kekuatan UEA tampaknya tidak akan bayak berkurang. Sebab, bek bertinggi 178 cm itu bukanlah pemain bertahan utama UEA.

Dia hanya menjadi pemain pengganti saat UEA meraih kemenangan 2-1 atas Malaysia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (10/9/2019). Ia masuk menggantikan Jassim Al Balooshi pada menit ke-88.

UEA saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara Grup G dengan raihan tiga poin dari satu pertandingan. Mereka dipastikan akan memanfaatkan status tuan rumah untuk meraih kemenangan demi menggeser Thailand dari puncak.

Baca Juga: Man United Babak Belur, Arief Muhammad: Sudah Cabut dari Liga Inggris?

Indonesia sendiri sedang krisis percaya diri setelah menelan kekalahan dalam dua pertandingan kandang. Skuat Garuda tumbang 2-3 dari Malaysia dan dibantai 0-3 oleh Thailand.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak