Dituding Pura-pura Cedera, Greg Nwokolo Beri Pernyataan Menohok

Greg mengalami cedera saat pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia dalam persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Malaysia (5 Agustus 2019) dan Thailand (10 Agustus 2019).

Senin, 02 September 2019 | 18:15 WIB
Pemain Timnas Indonesia Greg Nwokolo (kedua kanan) dan Riko Simanjuntak (kiri) menggiring bola dalam latihan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (19/3/2019). Timnas senior mengadakan latihan intensif termasuk akan uji coba dengan klub Bali United menjelang laga persahabatan menghadapi Myanmar pada 25 Maret 2019. (ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana)

Pemain Timnas Indonesia Greg Nwokolo (kedua kanan) dan Riko Simanjuntak (kiri) menggiring bola dalam latihan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (19/3/2019). Timnas senior mengadakan latihan intensif termasuk akan uji coba dengan klub Bali United menjelang laga persahabatan menghadapi Myanmar pada 25 Maret 2019. (ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana)

Bolatimes.com - Penyerang Madura United, Greg Nwokolo dituduh pura-pura cedera hingga dicoret dari Timnas Indonesia agar bisa bermain untuk Laskar Sappe Kerab. Tuduhan itupun langsung mendapat reaksi dari sang pemain.

Greg mengalami cedera saat pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia dalam persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Malaysia (5 Agustus 2019) dan Thailand (10 Agustus 2019) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Kondisi itu membuat Simon McMenemy sebagai pelatih Timnas Indonesia mencoret Greg dari daftar TC skuat Garuda. Sebagai gantinya, pelatih asal Skotlandia itu memanggil winger lincah Pahang FA, Saddil Ramdani.

Baca Juga: Ini 23 Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Disiapkan untuk Hadapi Iran

Namun, di tengah kondisi cedera, Greg justru tampil saat Madura United menang 2-1 atas Kalteng Putra pada pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Minggu (1/9/2019). Alhasil, Greg mendapat tudingan-tudingan yang kurang sedap.

Greg pun menjelaskan alasannya tampil bersama Madura United di Instagram pribadinya, Senin (2/9/2019). Ia meminta para pecinta sepak bola Tanah Air tidak men-judge yang tidak-tidak mengenai keputusannya bermain. Ia juga memastikan memiliki rasa cinta yang besar terhadap Indonesia.

Greg Nwokolo.
Greg Nwokolo.

"Saya tidak keluar dari Timnas Indonesia dengan kemauan sendiri ataupun minta dicoret. Saya datang ke Timnas Indonesia dengan kondisi masih cedera dan dalam proses penyembuhan," tulis Greg Nwokolo.

Baca Juga: Lukaku Dapat Pelecehan Rasial, Begini Reaksi Conte

"Staf pelatih Timnas Indonesia melihat progres saya pas latihan, mereka datang dan bicara dengan saya agar lebih baik kembali ke Madura United dahulu karena kondisi saya belum bisa bermain di level Internasional. Menurut saya pertandingan melawan Malaysia adalah laga yang sangat penting."

"Lebih baik pemain yang 100 persen bisa bermain melawan Malaysia. Saya sangat paham dengan keputusan dari tim pelatih timnas Indonesia."

"Kalau untuk level Liga 1 itu, kondisi 50 persen mungkin bisa bermain, tapi untuk Internasional tidak. Kemarin pas Madura United bermain, kalau saya fit pasti saya bermain sejak menit pertama, bukan babak kedua."

Baca Juga: Arsenal vs Spurs Berakhir Imbang, Ini Hasil Klasemen Pekan Keempat

"Sejak saya di sini, saya tidak pernah masalah tentang timnas Indonesia. Kalau saya dipanggil, saya akan datang. Kalau saya tidak dipanggil, saya akan terus mendukung. Jangan setiap apa-apa kalian judge terlalu personal dan rasis."

"Saya cinta Indonesia. Sekali lagi saya tidak ambil keputusan sendiri untuk keluar dari Timnas Indonesia," tegasnya menutup.

Baca Juga: Begini Kata Romelu Lukaku Usai Kembali Cetak Gol untuk Inter Milan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Meski berstatus pemain anyar di Liga Indonesia, Paulinho sudah mendapat cap buruk dari publik sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 22:31 WIB

Pemain anyar Arema FC Paulinho Moccelin jadi sasaran kemarahan publik sepak bola Indonesia pasca melakukan tekel brutal kepada striker Oxford United, Ole Romeny.

bolaindonesia | 22:20 WIB

Ole Romeny mengalami cedera serius di awal pertandingan.

bolaindonesia | 22:04 WIB

Mulai musim 2025/2026, Liga 1yang kini berganti nama menjadi Super Leagueakan menerapkan kebijakan kontroversial

bolaindonesia | 23:21 WIB

Meski begitu, ada kompetisi untuk pesepak bola Putri di Indonesia. Salah satunya ialah turnamen HYDROPLUS Piala Pertiwi 2025.

bolaindonesia | 11:55 WIB

Jordi Amat, resmi memulai langkah perdananya bersama Macan Kemayoran pada sesi latihan yang digelar di Persija Training Ground, Bojongsari

bolaindonesia | 10:45 WIB

Pelatih yang akrab disapa Coach RD itu percaya bahwa suatu saat nanti, level permainan Indonesia bisa menyamai atau bahkan melampaui tim-tim dari kasta kedua Liga Inggris

bolaindonesia | 21:22 WIB

Memasuki Liga 1 musim 2025/2026, pemain PSM Makassar dipersiapkan dengan matang oleh pelatih Bernardo Tavares.

bolaindonesia | 21:15 WIB

PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunjuk Takeyuki Oya sebagai General Manager (GM) Competition dan Operation.

bolaindonesia | 20:58 WIB

Salah satu media di Korea menyoroti perihal kritikan tajam yang disampaikan Andre Rosiade kepada Patrick Kluivert.

bolaindonesia | 20:39 WIB

Rekrutan anyar Persib, Alfeandra Dewangga gusar pasca kekalahan Maung Bandung di laga perdana Piala Presiden 2025.

bolaindonesia | 20:52 WIB

Persib Bandung keok saat menghadapi wakil Thailand, Port FC di laga perdana Piala Presiden 2025, Minggu (6/7).

bolaindonesia | 20:44 WIB

Rahmad Darmawan, mengaku telah melakukan analisis menyeluruh terhadap calon lawan pertama mereka di Grup A, yakni klub asal Inggris Oxford United.

bolaindonesia | 22:17 WIB

Jordi Amat penggawa Timnas Indonesia resmi bergabung ke tim Macan Kemayoran dan akan aruingi Liga Indonesia 2025/2026.

bolaindonesia | 21:17 WIB

Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat dikabarkan resmi bergabung ke Persija Jakarta.

bolaindonesia | 20:57 WIB

Nama Jordi Amat kini tidak hanya dikenal sebagai pemain sepak bola naturalisasi Timnas Indonesia, tetapi juga sebagai sosok dengan garis keturunan bangsawan dari tanah Sulawesi.

bolaindonesia | 20:47 WIB

Spekulasi akan berlabuh ke mana Jordi Amat di musim depan terjawab sudah.

bolaindonesia | 19:59 WIB

Pemain anyar Persib Bandung, Luciano Guaycochea, mengungkapkan rasa bahagianya setelah mendapat sambutan hangat dari rekan-rekan barunya.

bolaindonesia | 20:08 WIB
Tampilkan lebih banyak