Kisah Klub Jepang Albirex Niigata Main di Liga Singapura, Begini Asal Usulnya

Albirex Niigata tercatat merajai Liga Singapura.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 03 Mei 2023 | 10:15 WIB
Potret pemain Albirex Niigata yang mentas di Liga Singapura. (Instagram/albirexsingapore)

Potret pemain Albirex Niigata yang mentas di Liga Singapura. (Instagram/albirexsingapore)

Bolatimes.com - Albirex Niigata menjadi salah satu klub terunik di dunia karena bermain pada liga sepak bola di luar negara asal klub tersebut berdiri.

Didirikan pada 2004, klub ini merupakan tim satelit dari klub asal Jepang dengan nama yang sama, Albirex Niigata, yang mentas di Liga Singapura.

Tentu menjadi pertanyaan besar mengapa klub asal Jepang ini bisa berkompetisi di Liga Singapura, bahkan mendominasi gelar juara dalam 8 tahun terakhir.

Federasi Sepak Bola Singapura (FAS) mengundang klub tim luar negeri pada 2004 yang saat itu jatuh pada Albirex Niigata. Lantas, seperti apa perjalanan dari Albirex Niigata Singapura?

Sepak Terjang Albirex Niigata

Albirex Niigata Singapore FC berdiri sejak 2004 setelah mendapat undangan dari FAS untuk tampil di Liga Singapura.

Sejak berdiri di Singapura, Albirex Niigata telah banyak berkontribusi memajukan sepak bola Singapura. Bahkan mereka membuat sekolah dance, Cheer Dance School dan akademi sepak bola.

Sejak bergabungnya Albirex ke Singapore Premier League, tim ini sukses merengkuh gelar tiga kali berturut-turut mulai musim 2016 hingga 2018.

Bahkan di musim 2018, tim ini sukses keluar sebagai kampiun Liga Singapura dengan status tanpa terkalahkan, 21 kali kemenangan dan tiga hasil imbang.

Selain itu gelar juara Liga Singapura juga sukses diraih Albirex Niigata pada 2020 dan kembali direngkuhnya pada tahun 2022.

Baca Juga: Klasemen Terbaru Liga Inggris: Arsenal Kembali ke Puncak usai Hajar Chelsea 3-1

Bukan cuma gelar Liga Singapura, Albirex Niigata juga mengoleksi 4 gelar Piala Singapura, 4 trofi Piala Liga Singapura, dan 4 kali juara Community Shield Singapura.

Keperkasaan Albirex Niigata di Liga Singapura pun mulai terlihat lagi di musim 2023. Untuk sementara Albirex Niigata memimpin klasemen Liga Singapura 2023 dengan 21 poin tanpa terkalahkan dari 8 pertandingan.

Profil Singkat Albirex Niigata

Nama: Albirex Niigata Singapore FC

Berdiri: 2004

Julukan: White Swans

Alamat: 21 Jurong East Street 31

Stadion: Jurong East Stadium

Kapasitas Stadion: 2700

Manajer: Kazuaki Yoshinaga

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Kapan pertandingan Piala Super Eropa 2025 akan digelar?

boladunia | 22:40 WIB

Bagi Rafael, kebiasaan ini terasa mengganggu.

boladunia | 22:16 WIB

Ronaldinho, yang bermain untuk Barcelona antara 2003 hingga 2008, memang fenomena.

boladunia | 21:14 WIB

Striker Uruguay, Darwin Nunez, resmi meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan raksasa Liga Pro Saudi, Al-Hilal,

boladunia | 19:35 WIB

Bayern Munich tampil superior dalam laga persahabatan internasional melawan Tottenham Hotspur, Jumat (8/8/2025) dini hari WIB.

boladunia | 21:20 WIB

Legenda sepak bola Belanda, Ronald Koeman, akan menerima Eredivisie Oeuvre Award

boladunia | 22:45 WIB

Rekan Kevin Diks di Gladbach itu secara tegas menyatakan hanya ingin bergabung dengan Ajax Amsterdam.

boladunia | 22:34 WIB

Fortuna Sittard buat gebrakan jelang kick off Eredivisie 2025.

boladunia | 22:30 WIB

Jamory L., pelatih asal Belanda berusia 44 tahun, ditahan oleh otoritas di Siprus atas dugaan kasus pelecehan seksual

boladunia | 22:24 WIB

Dunia sepak bola berduka atas kepergian Jorge Costa, direktur sepak bola dan mantan kapten legendaris FC Porto, yang meninggal dunia

boladunia | 11:07 WIB