3 Pelatih yang Cocok Gantikan Paulo Bento di Timnas Korea Selatan

Kursi pelatih Timnas Korea Selatan tengah kosong pasca kepergian Paulo Bento

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 09 Desember 2022 | 12:15 WIB
Pelatih Timnas Korea Selatan U-23, Kim Hak-bum, di Olimpiade. (Jung Yeon-je/AFP)

Pelatih Timnas Korea Selatan U-23, Kim Hak-bum, di Olimpiade. (Jung Yeon-je/AFP)

Bolatimes.com - Paulo Bento mengumumkan mundur dari jabatannya sebagai pelatih Timnas Korea Selatan. Keputusan ini diambil setelah Taeguk Warrior disingkirkan Brasil di 16 besar Piala Dunia 2022.

Korea Selatan hancur lebur dikalahkan Selecao dengan skor 4-1 di Stadion 974, Selasa (6/12/2022) dini hari WIB. Laga ini nyatanya sekaligus menjadi pertandingan terakhir Bento sebagai nakhoda Korea Selatan.

"Mulai sekarang, kita hanya harus memikirkan masa depan dan itu tidak akan bersama tim nasional Korea Selatan," kata Bento usai pertandingan, seperti dikutip dari Sky Sport.

"Saya baru saja mengumumkan kepada para pemain dan presiden federasi Korea Selatan dan ini adalah keputusan yang sudah saya ambil sejak September yang sudah ditetapkan," kata pelatih berusia 53 tahun itu.

Untuk mengisi kekosongan kursi pelatih Korea Selatan, sejumlah nama muncul sebagai kandidat. Siapa saja mereka yang berpotensi menjadi pengganti Paulo Bento?

1. Kim Hak-bum

Sosok berusia 62 tahun ini merupakan salah satu pelatih senior di Korea Selatan. Ia sudah menjadi pelatih sejak 1992 dan terakhir kali menjabat sebagai pelatih Korea Selatan U-23.

Prestasi yang diberikan Hak-bum juga tak main-main. Ia mengantarkan Korea Selatan U-23 meraih medali emas Asian Games 2018 dan juara Piala Asia U-23 2020.

Tak cuma itu, Kim Hak-bun juga mampu membawa Korea Selatan U-23 menembus perempat final Olimpiade Tokyo 2020. Torehan ini jelas bisa menjadi pertimbangan untuk menunjuknya menjadi pelatih timnas senior Korea Selatan.

2. Choi Yong-soo

Yong-soo merupakan eks pesepakbola Korea Selatan yang berkarier dari 1994 hingga 2006. Ia juga mengantongi 69 caps buat Timnas Korea Selatan.

Ia baru memulai karier kepelatihan pada 2011 dengan menjadi pelatih FC Seoul. Setelah sukses membawa FC Seoul mejuarai Liga Korea dan Piala FA Korea, ia sempat melatih tim China, Jiangsu Suning. Saat ini, Choi Yong-soo sedang menukangi Gangwon FC.

3. Kim Ki-dong

Pelatih berusia 50 tahun tersebut merupakan mantan asisten Shin Tae-yong di Timnas senior dan U-23 Korea Selatan dari periode 2015-2016.

Setelah bertugas dari skuad Korea Selatan, Ki-dong menjadi pelatih tim junior Pohang Steelers selama 2016-19. Ia lalu ditunjuk menjadi pelatih tim utama hingga sekarang.

Diketahui bahwa kontrak Kim Ki-dong akan habis pad Desember 2022, sehingga ia berpotensi menjadi pengganti Paulo Bento di kursi pelatih Korea Selatan.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Presiden kehormatan FAM, Sri Hamidin Mohd Amin optimis Harimau Malaya dalam waktu tiga tahun akan tembus 100 besar ranking FIFA.

boladunia | 20:39 WIB

Malaysia U-23 telan pil pahit pada laga perdana grup A Piala AFF U-23 2025.

boladunia | 19:57 WIB

Chelsea sukses mengukir sejarah baru dengan menjuarai Piala Dunia Antarklub 2025 usai mengalahkan PSG.

boladunia | 18:52 WIB

Joao Pedro langsung catatkan sejarah bersama Chelsea dengan menjadi juara Piala Dunia Antarklub 2025.

boladunia | 18:44 WIB

Luis Enrique langsung memberikan klarifikasi dan melakukan pembelaan diri.

boladunia | 14:41 WIB

Berikut daftar Pemain Argentina U-17 di Turnamen U-20 LAlcudia

boladunia | 14:11 WIB

Mantan pelatih top dunia asal Belanda, Louis van Gaal, mengungkapkan bahwa dirinya telah berhasil melewati masa sulit melawan kanker

boladunia | 22:51 WIB

Eliano Reijnders dkk telah melakoni dua laga uji coba dengan meraih hasil imbang dan kemenangan.

boladunia | 22:44 WIB

Calvin Verdonk, bek Timnas Indonesia itu awalnya dirumorkan akan hengkang daru NEC di bursa transfer musim panas ini.

boladunia | 22:30 WIB

Enzo Fernandez mengaku sempat jatuh ke tanah karena pusing akibat suhu panas ekstrem yang disebutnya sangat berbahaya.

boladunia | 16:29 WIB

Lionel Messi dikabarkan akan kembali ke markas Barcelona, Nou Camp. Namun, La Pulga kembali bukan sebagai pemain.

boladunia | 15:56 WIB

Nahuel Molina dan keluarga menjadi korban perampokan bersenjata.

boladunia | 23:21 WIB

Berbeda dengan Liga Indonesia--Super League yang akan menerapkan kebijakan 11 pemain asing di musim depan, negara tetangga Malaysia justru sebaliknya.

boladunia | 20:54 WIB

Malaysia dikabarkan ingin bisa menaturalisasi pemain muda berdarah Inggris-Malaysia

boladunia | 20:45 WIB

Meski mencetak kemenangan besar, Malaysia masih harus puas menjadi tim keempat terbaik di Asia Tenggara

boladunia | 19:36 WIB

Timnas U-23 Vietnam tengah memasuki tahap akhir persiapan jelang keberangkatan ke Indonesia untuk mengikuti Piala AFF U-23 2025

boladunia | 23:29 WIB

Kylian Mbappe, yang kini mengenakan seragam putih khas Madrid, punya peluang besar untuk bergabung dalam deretan bintang yang pernah "menyakiti" mantan

boladunia | 22:51 WIB

Diogo Jota, penyerang Liverpool asal Portugal, meninggal dunia dalam kecelakaan mobil yang mengerikan bersama adik laki-lakinya, Andr Silva.

boladunia | 21:45 WIB
Tampilkan lebih banyak