Ousmane Dembele Danai Pembangunan Masjid di Tanah Kelahirannya

Ousmane Dembele dikabarkan menyumbang dana untuk pembangunan masjid di negara asalnya usai Timnas Prancis yang dibelanya menjuarai Piala Dunia 2018.

Galih Priatmojo | Andiarsa Nata | BolaTimes.com
Selasa, 24 Juli 2018 | 13:20 WIB
Ousmane Dembele saat sesi latihan di Ekaterinburg Arena (20/7/) [Franck Fife/AFP]

Ousmane Dembele saat sesi latihan di Ekaterinburg Arena (20/7/) [Franck Fife/AFP]

Bolatimes.com - Ousmane Dembele dikabarkan menyumbang dana pembangunan masjid di negara asalnya usai Prancis, tim yang dibelanya menjuarai Piala Dunia 2018.

Sudah satu pekan lebih gelaran Piala Dunia 2018 berakhir. Ajang empat tahunan itu berhasil dimenangkan oleh Prancis. Tim besutan Didier Deschamps mengalahkan Kroasia dengan skor 4-2 di Luzhniki Stadium pada Minggu (15/7/2018).

Berkat keberhasilan mempersembahkan kampium Piala Dunia untuk kedua kalinya bagi Prancis, para skuat Les Bleus pun dibanjiri bonus sebagai imbalan atas kerja kerasnya di Rusia kemarin.

Menurut laporan laman About Islam, para penggawa Timnas Prancis yang berhasil menjuarai Piala Dunia 2018 mendapat hadiah sebesar 38 juta dolar Amerika atau sekitar Rp 552 miliar.

Namun alih-alih menghabiskan uang tersebut untuk bersenang-senang atau membeli sesuatu yang diinginkan, Ousmane Dembele justru memakai uang hadiah untuk mendanai pembangunan masjid di tanah kelahirannya.

Sebagai rasa syukurnya, Dembele dikabarkan berencana membangun masjid di tempat kelahirannya, Mauritania Selatan.

Mauritania adalah tempat kelahiran Dembele. Sebuah negara Muslim di Afrika Barat. Ibu Dembele memiliki darah campuran Mauritania dan Senegal, sementara sang ayah adalah orang Mali.

Penyerang Barcelona ini pun mewarisi agama kedua orang tuanya yang beragama islam.

Ousmane Dembele bukanlah pemain Prancis pertama yang diketahui menyumbang hasil jerih payahnya di Piala Dunia 2018 untuk kegiatan sosial.

Sebelumnya Kylian Mbappe juga diketahui menyumbang seluruh gajinya di Piala Dunia 2018 untuk kegiatan amal. Ia melakukan hal tersebut karena baginya membela negara di ajang Internasional tidak seharusnya digaji.

Baca Juga: Gaji Buffon di PSG Lebih Besar Dibanding di Juventus

Hadiah yang Mbappe terima usai menjuarai Piala Dunia 2018 pun dikabarkan disumbangkan ke kaum disabilitas di Prancis.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Kapan pertandingan Piala Super Eropa 2025 akan digelar?

boladunia | 22:40 WIB

Bagi Rafael, kebiasaan ini terasa mengganggu.

boladunia | 22:16 WIB

Ronaldinho, yang bermain untuk Barcelona antara 2003 hingga 2008, memang fenomena.

boladunia | 21:14 WIB

Striker Uruguay, Darwin Nunez, resmi meninggalkan Liverpool untuk bergabung dengan raksasa Liga Pro Saudi, Al-Hilal,

boladunia | 19:35 WIB

Bayern Munich tampil superior dalam laga persahabatan internasional melawan Tottenham Hotspur, Jumat (8/8/2025) dini hari WIB.

boladunia | 21:20 WIB

Legenda sepak bola Belanda, Ronald Koeman, akan menerima Eredivisie Oeuvre Award

boladunia | 22:45 WIB

Rekan Kevin Diks di Gladbach itu secara tegas menyatakan hanya ingin bergabung dengan Ajax Amsterdam.

boladunia | 22:34 WIB

Fortuna Sittard buat gebrakan jelang kick off Eredivisie 2025.

boladunia | 22:30 WIB

Jamory L., pelatih asal Belanda berusia 44 tahun, ditahan oleh otoritas di Siprus atas dugaan kasus pelecehan seksual

boladunia | 22:24 WIB

Dunia sepak bola berduka atas kepergian Jorge Costa, direktur sepak bola dan mantan kapten legendaris FC Porto, yang meninggal dunia

boladunia | 11:07 WIB