Arena
Fanny Ghassani Pamer Momen Olahraga, Kucing Peliharaannya Curi Atensi
Tingkah kucing Fanny Ghassani mencuri atensi para netizen.
Arif Budi Setyanto
![Fanny Ghassani [Instagram]](https://media.bolatimes.com/thumbs/2021/06/16/93782-fanny-ghassani-instagram/730x480-img-93782-fanny-ghassani-instagram.jpg)
Bolatimes.com - Presenter olahraga Fanny Ghassani belum lama ini membagikan video singkat ketika olahraga. Namun, videonya itu mencuri atensi netizen karena kucing peliharaannya.
Melalui akun Instagramnya, Fanny Ghassani membagikan momen olahraga di sebuah rooftop. Presenter berusia 30 tahun tersebut tampil mengenakan sportwear hitam dengan sepatu merah.
Baca Juga
Thomas Tuchel Bongkar Alasan Chelsea Pikir Ulang Dapatkan Erling Haaland
Hasil Denmark Open 2021: Kejutan! Kevin/Marcus Tumbang dari Juniornya
PSIS Semarang Bungkam Barito Putera, Ian Andrew Gillan Puji Kiper
Profil Heri Setiawan, Pemain AHHA PS Pati yang Dilarang Main Selama 6 Bulan
5 Cara Mengenali Mana Platform Perdagangan Andal dan Mana Penipuan
Dalam videonya tersebut, Fanny Ghasasani terlihat berolahraga dengan meloncat ke atas box yang sudah disiapkan.
Nah, ketika meloncat, muncul kucing peliharaannya yang mengikuti gerakannya. Kucing Fanny ikut melonjak dan sontak hal itu membuatnya tertawa.
"Gimana nih, apa kucing boleh ikutan lompat di lylo boxnya? hahaha," tulis Fanny Ghassani di keterangan postingannya.
Tak ayal, tingkah menggemaskan kucing peliharaan Fanny Ghassani itu mencuri atensi para netizen yang melihat unggahannya.
"Kucingnya keren," tulis eltu***
"Lah malah udahan gara-gara si pus," komentar sigitc***
"Si Grey (kucing) gak mau kalah sama momynya," seru maria***
Nah, Fanny Ghassani memang sering membagikan momen olahraga di media sosial. Mulai dari workout, yoga, hingga angkat beban dilakoninya.
Presenter berusia 30 tahun ini sempat mengatakan gara-gara muay thai dirinya jadi cinta melakukan olahraga. Pantas saja, kalau postur tubuhnya terjaga.