Barcelona Terdepak dari Liga Champions, Xavi Hernandez: Masih Banyak Trofi yang Mesti Direbut

Barcelona lagi-lagi gagal lolos ke 16 besar Liga Champions.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Kamis, 27 Oktober 2022 | 12:30 WIB
Xavi Hernandez saat mengawasi sesi latihan pemain Barcelona. [AFP]

Xavi Hernandez saat mengawasi sesi latihan pemain Barcelona. [AFP]

Bolatimes.com - Pelatih Barcelona Xavi Hernadez meminta anak suhnya bangkit usai tersingkir secara menyakitkan dari fase grup Liga Champions 2022/2023.

Barcelona gagal lolos ke 16 besar Liga Champions selama dua musim beruntun. Teranyar, Blaugrana kalah saing dengan Inter Milan usai ditekuk oleh Bayern Munchen.

Sebelum dibantai Bayern Munich 0-3 dalam matchday kelima Grup C di Camp Nou, Kamis (27/10/2022), Barcelona sudah hilang harapan untuk lolos usai Inter Milan menang 4-0 atas Viktoria Plzen.

Hasil ini membuat Barcelona mengakhiri fase grup Champions League 2022-2023 diurutan ketiga. Mereka untuk sementara mengoleksi empat poin, dan tak mungkin lagi mengejar perolehan poin Bayern (15) dan Inter (10).

Situasi itu bikin Barcelona turun kasta ke babak play-off 16 besar Liga Europa 2022-2023. Ini menjadi kali kedua secara beruntun Blaugrana tersingkir dari fase grup Champions League dan berakhir di kompetisi kasta kedua klub Eropa tersebut.

Barcelona kali terakhir gagal lolos dari fase grup Champions League dua musim beruntun ketika diasuh Louis van Gaal pada edisi 1997-98 dan 1998-99, sebagaimana dikutip dari Opta.


"Kami tenggelam dalam grup yang sangat rumit ini, dan rasanya seperti banyak hal yang melawan kami di Champions League musim ini," kata Xavi Hernandez dikutip dari laman resmi UEFA, Kamis (27/10/2022).

"Sepak bola kejam bagi kami. Pada hari-hari sulit lainnya kami berkompetisi, tetapi tidak di sini."

Meski kecewa, Xavi Hernandez meminta anak asuhnya untuk segera bangkit. Dia menyebut kompetisi bukan hanya Champions League, tim Catalan masih harus fokus meraih prestasi di kancah domestik terutama Liga Spanyol di mana mereka saat ini menduduki peringkat dua klasemen.

"Musim tidak berakhir pada Oktober - ada lebih banyak trofi yang harus diperebutkan. Kami harus tetap bersatu," kata Xavi Hernandez.

"Ini cara yang kejam untuk meninggalkan Liga Champions tetapi jika Anda menganalisis beberapa pertandingan kami yang lain, kami pantas mendapatkan hasil lebih baik dari ini," imbuhnya.

(Suara.com/Arief Apriadi)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Manchester United terus meracik strategi untuk memperkuat skuad jelang Premier League musim baru.

liga | 22:12 WIB

Luka Modric, resmi mendarat di Milan, Italia pada Senin (14/7) pagi waktu setempat untuk merampungkan kepindahannya ke AC Milan.

liga | 19:15 WIB

Eks rekan Elkan Baggott di Ipswich Town itu melayangkan gugatan pada 9 Juli 2025

liga | 19:08 WIB

The Gunners akhirnya mencapai kesepakatan untuk mendatangkan Viktor Gyokeres dari Sporting CP.

liga | 18:59 WIB

Terbaru, Barcelona resmi mendatangkan Roony Bardghji, winger muda berbakat asal Swedia, dari FC Copenhagen.

liga | 18:21 WIB

Masa depan Marc-Andre ter Stegen sudah menjadi topik hangat di kalangan penggemar dan media

liga | 14:48 WIB

Spekulasi masa depan Rodrygo Goes di Real Madrid semakin memanas usai kegagalan Los Blancos di ajang Piala Dunia Antarklub 2025.

liga | 13:10 WIB

Atletico Madrid bersiap melakukan perombakan besar menjelang musim 2025/26.

liga | 13:07 WIB

Napoli bergerak cepat dalam bursa transfer musim panas ini.

liga | 13:02 WIB

Roony Bardghji, winger muda asal Swedia keturunan Suriah itu sudah terlihat mengikuti tes medis awal musim bersama para pemain Barcelona B.

liga | 23:45 WIB

Masa depan bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott makin tak menentu di Ipswich Town.

liga | 23:38 WIB

Penyerang Manchester United, Marcus Rashford dikaitkan serius dengan Barcelona

liga | 23:16 WIB

Masa depan Dusan Vlahovic bersama Juventus semakin tidak menentu.

liga | 23:10 WIB

Masa depan Jack Grealish di Manchester City masih jadi teka-teki.

liga | 23:05 WIB

Eks striker Timnas Inggris, Andy Carroll, resmi membuat kejutan besar dalam kariernya.

liga | 22:59 WIB

Salah satu nama yang menyita perhatian dari daftar pemain yang dipanggil adalah Jay Idzes

liga | 22:32 WIB

Masa depan Mees Hilgers bersama FC Twente semakin tak pasti.

liga | 22:22 WIB

Rumor terbaru menyebut Jay Idzes masuk radar Napoli, peraih scudetto musim lalu.

liga | 22:12 WIB
Tampilkan lebih banyak