Begini Momen Saat Ronaldo Ajak Messi Makan Malam Bersama

Ronaldo dan Messi ternyata sama-sama memendam perasaan rindu.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Jum'at, 30 Agustus 2019 | 15:00 WIB
Ronaldo dan Messi. (Dok. Sky Sports).

Ronaldo dan Messi. (Dok. Sky Sports).

Bolatimes.com - Persaingan abadi yang terjadi antara Cristiano Ronaldo dengan Lionel Messi ternyata memiliki cerita indah saat keduanya saling bertemu dan duduk berdampingan di acara drawing Liga Champions.

Seperti diketahui, selama lebih dari satu dekade terakhir, jagat sepak bola dunia punya dua ikon pemain yang disebut sebagai yang terbaik. Mereka adalah Ronaldo dan Messi.

Rivalitas kedua pemain ini muncul saat sama-sama berkompetisi di La Liga Spanyol. Ronaldo yang berseragam Real Madrid dan Lionel Messi yang membela Barcelona seperti menjadi jalan takdir yang makin menguatkan persaingan kedua pemain ini.

Baca Juga: Satu Grup dengan Barcelona, Cita-cita Pemain Dortmund Terkabul

Meski, kini Ronaldo telah menyebrang ke Serie A bersama Juventus, toh aroma rivalitasnya dengan Messi nyatanya tak kunjung mereda.

Publik sepak bola dunia hingga saat ini masih kerap membicarakan dan membandingkan terkait sosok kedua pemain ini.

Tapi siapa sangka, rivalitas Ronaldo dan Messi tak seseram yang dibayangkan lho. Di balik persaingannya di lapangan hijau, kedua pemain ini justru memendam kerinduan bahkan berencana ingin makan malam bersama.

Baca Juga: Resmi, Alexis Sanchez Berseragam Inter Milan

"Kami telah berbagi panggung selama 15 tahun. Saya tidak tahu apakah itu terjadi sebelumnya dua orang yang sama sepanjang waktu," ujar Ronaldo yang duduk bersebelahan bersama Messi di acara drawing Liga Champions di Monako, seperti dikutip dari Youtube BT Sport, Kamis (29/8/2019) malam.

 

"Kami bersaing di Spanyol secara tak langsung saya mendorongnya untuk lebih baik begitu pula sebaliknya. Jadi bagus untuk menjadi bagian dari sejarah sepak bola," lanjutnya.

Baca Juga: Soal Pemain Terbaik UEFA, Van Dijk: Semua Berkat Liverpool

"Tentu kami memiliki hubungan yang baik, tetapi kami hanya belum makan malam bersama, ya mungkin akan terjadi nanti setelah ini atau di masa yang akan datang," disambut senyum Messi dan tepuk tangan para tokoh sepak bola yang hadir di acara tersebut.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Klub Eredivisie Belanda, Vitesse, resmi memecat pelatih tim U-19 karena kasus pelecehan anak di bawah umur.

bolatainment | 22:51 WIB

Georgina Rodriguez, pasangan setia megabintang sepak bola Cristiano Ronaldo, kembali menyita perhatian publik

bolatainment | 16:48 WIB

Suasana penuh duka menyelimuti Anfield saat Rute Cardoso, istri mendiang Diogo Jota, mengunjungi stadion Liverpool

bolatainment | 16:22 WIB

Pep Guardiola tampil santai dan penuh gaya saat menghadiri konser reuni band legendaris Oasis

bolatainment | 16:14 WIB

Pemain Australia, Josh Cavallo mengaku sebagai penyuka sesama jenis alia gay.

bolatainment | 10:28 WIB

Eleonora Incardona, presenter DAZN berusia 34 tahun, menjadi bahan perbincangan panas di media sosial.

bolatainment | 22:12 WIB

Grup band legendaris asal Inggris, Oasis, memberikan penghormatan menyentuh untuk Diogo Jota

bolatainment | 21:47 WIB

Ia disebut menyiksa korban selama enam tahun dan memperkosanya lebih dari 39 kali, serta menjadikannya sebagai budak seksual.

bolatainment | 19:36 WIB

Duka mendalam menyelimuti dunia sepak bola setelah kepergian tragis penyerang Liverpool, Diogo Jota, dan adiknya, Andr Silva

bolatainment | 19:16 WIB

Rumor hubungan antara bintang Real Madrid, Vinicius Jr., dengan influencer transgender Isabella Ladera jadi sorotan.

bolatainment | 13:23 WIB

Lionel Messi kini memiliki pemasukan baru yakni menjadi penjual wine premium.

bolatainment | 19:24 WIB

Di laga kontra Porto, Pauline membawa papan bertuliskan, Messi, mau nikah sama aku?

bolatainment | 18:57 WIB

Meski tengah menganggur sebagai pesepak bola, Mario Balotelli justru mencuri perhatian publik dunia.

bolatainment | 15:24 WIB

Megabintang Argentina, Lionel Messi merayakan ulang tahun yang ke-38, Selasa (24/6).

bolatainment | 08:02 WIB

Momen bahagia bintang Arsenal, Martin Odegaard, berubah menjadi insiden memalukan.

bolatainment | 21:22 WIB

si pemuda menyindir serangan roket sebagai siaran pertandingan sepak bola, lengkap dengan narasi dan komentar

bolatainment | 19:57 WIB

Kondisi cuaca di Piala Dunia Antarklub 2025 di Amerika Serikat sangat ekstrem.

bolatainment | 08:50 WIB

Nama Lamine Yamal kembali menjadi sorotan publik karena isu hubungan dengan akrtis film dewasa.

bolatainment | 17:41 WIB
Tampilkan lebih banyak