Fernando Valente: Akhiri Tren Buruk Arema FC, Lalu Dijegal Anak Sendiri

Persaingan ayah dan anak di Liga 1 2023/2024

Irwan Febri Rialdi
Kamis, 28 September 2023 | 11:05 WIB
Pelatih Arema FC, Fernando Valente. (Dok. Arema FC)

Pelatih Arema FC, Fernando Valente. (Dok. Arema FC)

Bolatimes.com - Entah mimpi apa yang didapatkan oleh Fernando Valente dalam beberapa malam terakhir. Usai membawa Arema FC bangkit, kini dirinya justru dijegal oleh anaknya sendiri, Ze Valente.

Fernando Valente harus menerima putranya, Ze Valente, menjegal langkahnya saat melakoni Derby Jatim antara Persebaya Surabaya vs Arema FC, Sabtu (23/9) sore WIB.

Dalam duel yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) itu, Persebaya mampu menundukkan lawannya dengan skor telak, 3-1.

Persebaya yang bermain di hadapan pendukungnya sendiri, mampu unggul terlebih dahulu lewat Bruno Moreira di menit ke-27 yang kemudian ditimpali gol Dusan Stevanovic di menit ke-45+5.

Lalu di awal paruh kedua, tim berjuluk Bajul Ijo itu kembali menambah golnya lewat sontekan indah Ze Valente dari luar kotak penalti di menit ke-50 yang memastikan kemenangan tuan rumah.

Meski Arema FC mampu memperkecil kedudukan menjadi 1-3 lewat Dedik Setiawan di menit ke-65, tetap saja ketertinggalan dua gol sulit untuk dikejar atau disamakan.

Tak ayal, kemenangan 3-1 yang dibuat Persebaya ini mengakhiri catatan positif Fernando Valente bersama Arema FC sejak resmi melatih di Liga 1 2023/2024 pada pekan ke-10.

Uniknya, catatan positif Fernando Valente di Arema FC ini dijegal oleh anaknya sendiri, Ze Valente yang mencetak gol indah ke gawang Arema FC lewat sepakan First Time-nya.

Dijegal Anak Sendiri

Andai Ze Valente tak mencetak gol ketiga atau gol kemenangan Persebaya itu, ada potensi Fernando Valente membawa Arema FC meraih minimal satu poin di Derby Jatim ini.

Pasalnya, Fernando Valente mampu membuat Arema FC hampir mengimbangi Persebaya, dengan membuat empat tembakan ke gawang dan menguasai 49 persen penguasaan bola menurut Lapangbola.

Secara statistik, catatan ini menandakan Arema FC bisa saja mencetak gol ke gawang Persebaya dan memaksa hasil imbang andai lini depannya bisa tampil klinis dan lini belakangnya tampil solid.

Sayangnya, gol ketiga Persebaya yang dicetak Ze Valente itu seakan meruntuhkan semangat para penggawa Arema FC, kendati mampu mencetak gol lewat Dedik Setiawan.

Tak ayal, kekalahan dari Persebaya ini menjadi kekalahan perdana bagi Fernando Valente sejak tiba di Liga 1 2023/2024 sejak akhir Agustus 2023 kemarin.

Tercatat dalam empat laga yang dijalaninya bersama Arema FC, Fernando Valente telah membawa tim berjuluk Singo Edan itu meraih dua kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan.

Dua kemenangan didapat di dua pertandingan awalnya sebagai pelatih Arema FC yakni di pekan ke-10 kontra Persikabo 1973 (1-0) dan di pekan ke-11 kontra Bhayangkara FC (2-0).

Lalu di pekan ke-12 yang jadi laga ketiganya sebagai pelatih Arema FC, Fernando Valente hanya meraih satu poin usai timnya bermain imbang 0-0 kontra Persita Tangerang.

Barulah kekalahan perdana dirasakan pelatih berusia 64 tahun itu di laga keempatnya bersama Arema FC, yakni melawan Persebaya Surabaya di Derby Jatim yang dibela putranya, Ze Valente.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI
Terungkap alasan Shin Tae-yong menumpuk pemain naturalisasi di posisi belakang, ketimbang mengambil penyerang keturunan untuk memperkuat Timnas Indonesia.
bolaindonesia | 16:31 WIB
Legenda Persebaya Surabaya datang langsung ke Stadion GBLA untuk memberikan dukungan kepada Persib Bandung, tim yang dibela oleh putranya, Rachmat Irianto. Bejo Sugiantoro datang bersama keluarga dan kompak kenakan jersey Persib.
bolaindonesia | 14:49 WIB
Manajemen Persib mengibau agar pendukung Persik menyaksikan pertandingan dari rumah atau menggelar nonton bareng. Persib memastikan tidak mengalokasikan tiket pertandingan untuk suporter tim tamu pada Ahad 10 Desember 2023.
bolaindonesia | 14:00 WIB
Jika 13 pemain abroad ini datang, maka Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 bermateri rasa Eropa, siapa saja mereka? Berikut daftar namanya.
bolaindonesia | 13:40 WIB
Bhayangkara FC ketiban untuk pertandingan Persib vs PSM. Gara-gara itu, pelatih Bhayangkara FC, Mario Gomez pun optimis dan percaya diri anak asuhnya bisa meraih tiga poin dari PSM, hari ini di Stadion BJ Habibie, Parepare.
bolaindonesia | 13:22 WIB
Persib kehilangan satu pemain pilar saat hadapi Persik. Sebagai gantinya, Stefano Beltrame bisa menjadi solusi, tetapi Bojan Hodak masih belum memastikan keikutsertaan pemain Italia tersebut di awal laga. Berikut prediksi susunan pemain Persib.
bolaindonesia | 12:42 WIB
Jepang menjadi lawan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Grup D, mereka akan saling menghantam untuk meraih poin maksimal, berikut jadwal pertandingannya.
bolaindonesia | 12:00 WIB
Ada 6 pemain Persik yang disorot oleh pelatih Persib Bojan Hodak jelang pertemuan kedua tim di pekan 22 Liga 1 2023/2024, di Stadion GBLA, Ahad 10 Desember 2023. Salah satunya yaitu pemain senior, Irfan Bachdim yang menurutnya berbahaya.
bolaindonesia | 11:00 WIB
Perekrutan Kevin Ray Mendoza oleh Persib Bandung tentunya bukan tanpa sebab. Kevin Ray Mendoza mengaku mempunyai beberapa kelebihan sebagai seorang penjaga gawang. Hal tersebut ia tawarkan kepada mantan pelatihnya, Bojan Hodak.
bolaindonesia | 10:30 WIB
Dengan fakta itu, artinya Dedi Kusnandar harus melewatkan di pertandingan Persib kontra Persik yang jadwalnya akan berlangsung di Stadion GBLA pada Minggu, 10 Desember 2023.
bolaindonesia | 10:26 WIB
Shayne Pattynama susul Ronaldo Kwateh, hingga warganet menyarankan klub Liga 1 untuk tak usah merayu bek kiri Timnas Indonesia tersebut.
bolaindonesia | 10:23 WIB
Pemain Persib Ezra Walian punya cara untuk menghadapi Generasi Z. Pemain bernomor punggung 9 inipun menyampaikan pesan untuk bobotoh dalam acara The 2nd Indonesia Marketing Convention di Jakarta.
bolaindonesia | 10:00 WIB
Persib sebenarnya bisa menguasai puncak klasemen sementara Liga 1, akan tetapi hingga saat ini belum terlaksana lantaran mereka selalu tertahan.
bolaindonesia | 09:31 WIB
Berikut 3 pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang memiliki garis keturunan dari daerah Jawa.
bolaindonesia | 09:26 WIB
Terlihat jelas, Bojan Hodak mengutak-atik beberapa hal yang dinilai kurang berdasar hasil evaluasi pascaditahan imbang tanpa gol oleh PSM Makassar pada pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (4/12/2024).
bolaindonesia | 08:47 WIB
DT09 akan membawa Persib ke Jepang. Grup band asal Bandung tersebut mendapat dukungan penuh dari Persib dengan merilis dua desain merchanidse edisi spesial, yaitu "Persib x DT09: Japan Tour" dan "Kebanggaan Bandung: Persib dari Masa ke Masa".
bolaindonesia | 08:45 WIB
Aktor kenamaan Indonesia, Iko Uwais melancarkan protes kepada mantan pemain Persib yang membagikan sebuah video sepak bola. Aktor yang membintangi film Mile 22 rupanya tidak diajak bermain sepak bola bersama sebuah klub bernama Komando FC.
bolaindonesia | 07:45 WIB
Pemain Timnas Indonesia Jordi Amat merasa tidak bahagia ketika melihat rumput Stadion Bukit Jalil Malaysia, ternyata ini penyebabnya.
bolaindonesia | 07:13 WIB
Tampilkan lebih banyak