Pelatih Asing yang Disemprot Sumardji Gara-gara Tahan Pemain Gabung Timnas Indonesia

Pelatih asing beri pesan menohok ke pelatih asing.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Jum'at, 11 Agustus 2023 | 10:42 WIB
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares. (dok.LIB)

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares. (dok.LIB)

Bolatimes.com - Dua pelatih asing di BRI Liga 1 2023/2024 kena semprot Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji yang dibuat geram usai pemain Timnas Indonesia U-23 ditahan.

Lewat nada bicara menggebu-gebu, Sumardji seolah tengah menahan amarah besar kurang lebih selama 10 menit di depan para pewarta.

Sumardji menyasar dua pelatih kenamaan Liga BRI 1 2023, Thomas Doll dan Bernardo Tavares yang disebut menahan pemainnya.

Baca Juga: Sumardji Sebut Thomas Doll Tak Dukung Program Timnas Indonesia, Ini Sebabnya

Pelatih Persija Jakarta dan PSM Makassar itu dianggap sudah menghalangi pemanggilan pemainnya ke Timnas Indonesia U-23.

Seperti yang diketahui saat ini Timnas Indonesia U-23 tengah menjalani pemusatan latihan untuk Piala AFF U-23 2023.

Sumardji tidak senang dengan keputusan Thomas Doll menahan Rizky Ridho, begitu juga Bernardo Tavares yang menahan Dzaky Asraf.

Baca Juga: 6 Pemain Belum Gabung TC Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong Ogah Ambil Pusing

Keduanya termasuk dalam enam pemain yang belum hadir di pemusatan latihan dari 23 nama yang sudah dipanggil.

"Nah, ini sudah ada kepastian mereka akan datang.

"Artinya kami pun juga bisa memaklumi kehadirannya walaupun itu ditunda dikarenakan masih mengikuti jadwal pertandingan di klub masing-masing.

Baca Juga: Tak Lepas Pemain ke Timnas Indonesia U-23, Sumardji Semprot Persija Jakarta dan PSM Makassar

"Tetapi, yang membuat kami prihatin, saya sangat kecewa dengan tidak hadirnya dua pemain dengan alasan berbagai macam.

"Pertama Persija Jakarta, yang kedua PSM Makassar.

"Yang perlu saya sampaikan, saya informasikan, untuk kepentingan nasional, hanya dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23, itu saja sama pelatihnya ditahan, tidak dilepas.

Baca Juga: Bikin Rugi, Shin Tae-yong Terang-terangan Minta Piala AFF U-23 Dihapus

"Bangsa ini membutuhkan tenaga, pikiran para pemain yang memang dibutuhkan.

"Akan tetapi, kalau pelatih asingnya yang ada di negara ini, yang cari makan di negara ini mempersulit, saya kira masyarakat bisa menilai.

"Dan ini akan saya laporkan ke Ketua PSSI agar supaya ada tindakan ke belakang seperti apa. Tidak boleh kita biarkan.

"Orang pelatih asing cari makan di negara kita, tetapi mempersulit Timnas Indonesia U-23, Kalau bicara timnas ini bicara negara.

"Sudah berulang kali, ini dua kali kami dipersulit oleh pelatih Persija dan pelatih PSM," imbuhnya.

Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup B Piala AFF U-23 2023 yang digelar di Thailand, bersama Malaysia dan Timor Leste.

Skuad Garuda Muda bakal menjalani laga perdana fase grup pada Jumat (18/8/2023) melawan Malaysia di Stadion Provinsi Rayong.

Kontributor: Eko
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB

Striker keturunan siap membela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:54 WIB

Timnas Indonesia U-16 masih mampu memberikan perlawanan sengit meski kalah dari Australia

bolaindonesia | 06:25 WIB

Timnas Indonesia U-19 menelan kekalahan tak terduga

bolaindonesia | 18:46 WIB

KMSK Deinze cuci gudang dengan melepas 11 pemain

bolaindonesia | 18:37 WIB

Klub kasta kedua Liga Inggris, Oxford United mengincar dua pemain timnas Indonesia, Marselino dan Nathan.

bolaindonesia | 16:09 WIB

Peluang timnas Indonesia perbaiki ranking FIFA terbuka lebar.

bolaindonesia | 17:00 WIB

Menjelang Liga 1 2024/2025 bergulir awal Agustus mendatang Persib Bandung mengadakan diskusi keuangan dengan Bobotoh di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Jumat (28/6) lalu. Acara bertajuk Sampurasun Persib ini menghadirkan pemain, Ryan Kurnia.

bolaindonesia | 22:41 WIB

Timnas Indonesia mendapatkan amunisi baru di lini depan untuk menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia

bolaindonesia | 07:12 WIB

Shin Tae-yong resmi memperpanjang kontraknya bersama Timnas Indonesia. Buat Korea Selatan meringis

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak