Profil Singkat 3 Lawan Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2022, Tak Ada yang Mudah

Timnas Indonesia segrup dengan Kirgistan, Korea Utara, dan Taiwan.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Jum'at, 04 Agustus 2023 | 20:15 WIB
Timnas Indonesia U-23 membantai Filipina 4-0 dalam laga ketiga Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (13/5/2022) sore WIB. [PSSI]

Timnas Indonesia U-23 membantai Filipina 4-0 dalam laga ketiga Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (13/5/2022) sore WIB. [PSSI]

Bolatimes.com - Tiga lawan tangguh sudah menanti Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2022, hasil drawing yang menempatkan skuad Garuda Muda di tempat sulit.

Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup F Asian Games 2023, bersama Kirgistan, Korea Utara dan Chinese Taipei atau Taiwan.

Indra Sjafri selaku pelatih Timnas Indonesia U-23 merasa tak masalah dengan lawan yang dihadapi di fase grup Asian Games 2023.

Baca Juga: Berkaca dari Laga Kontra Bali United, Ini Perbedaan Taktik Bojan Hodak dan Luis Milla di Persib Bandung

Meski disadari bahwa lawan di grup tersebut bukanlah tim yang mudah untuk dikalahkan, namun hal itu menjadi semangat untuknya.

"Bismillah. Saya melihat tidak ada grup yang mudah," ucap Indra Sjafri.

"Akan tetapi, kita optimistis dan semakin semangat dalam menghadapi Asian Games nanti." imbuhnya.

Baca Juga: Catatan Kiper Asing di BRI Liga 1 2023/2024, Siapa Paling Baik?

Lantas seberapa kuat lawan-lawan skuad Garuda Muda di fase Grup F Asian Games 2023? berikut profil singkat mereka.

1. Kirgistan

Kirgistan U-23 menjadi lawan pertama yang bakal dihadapi Timnas Indonesia U-23 di fase grup ini, tim langganan Asian Games.

Baca Juga: SEA V League 2023: Duel Sengit, Timnas Voli Putri Indonesia Dihajar Thailand 0-3

Dalam tiga edisi terakhir selalu menjadi kontestan, meski selalu hanya sampai di babak penyisihan grup.

Tujuan Kirgistan di Asian Games 2023 jelas medali emas, hal itu ancaman nyata bagi skuad Garuda Muda asuhan Indra Sjafri.

2. Korea Utara

Baca Juga: Semakin Tenar usai Bela Timnas Indonesia, Rafael Struick Beri Respons Santuy

Pengalaman panjang bermain di Asian Games adalah modal utama bagi Korea Utara, di edisi 2018 lalu tim ini mampu mencapai babak perempat final.

Sementara pencapaian terbaik Korea Utara adalah meraih medali emas di edisi 1978, saat itu Asian Games masih menurunkan pemain senior.

Selain itu Korut juga sudah meraih dua medali perak, keduanya diraih di edisi 1990 dan 2014, tentu bukan prestasi sembarangan.

3. Taiwan

Meski Taiwan terlihat mudah disepelekan, akan tetapi negara ini sudah pernah mengoleksi dua medali emas Asian games.

Capaian itu diraih Taiwan di Asian Games edisi 1954 dan 1958, di mana saat itu ajang ini masih menggunakan pemain senior.

Sementara itu di Asian Games 2018, Taiwan hanya mampu bertahan hingga babak penyisihan grup.

Kontributor: Eko
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak