Berstandar FIFA, Stadion Gelora Bung Tomo Siap Gelar Laga Piala Dunia U-17 2023

Setelah Stadion Manahan, Stadion GBT siap jadi venue Piala Dunia U-17 2023.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Rabu, 28 Juni 2023 | 11:25 WIB
Potret Stadion Gelora Bung Tomo yang masuk jadi calon venue Piala Dunia U-20 2023. (Instagram/gelorabungtomo)

Potret Stadion Gelora Bung Tomo yang masuk jadi calon venue Piala Dunia U-20 2023. (Instagram/gelorabungtomo)

Bolatimes.com - Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) dipastikan siap andai dipilih menjadi venue Piala Dunia U-17 2023. Hal itu disampaikan oleh Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi .

Eri mengklaim Stadion GBT udah seusai dengan standar  Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA). Karenanya, bisa digunakan untuk Piala Dunia U-17 2023.

"Pada waktu pertama kali ada pengumuman Indonesia ditunjuk sebagai U-17, Ketua PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia) Pak Erick Thohir kontak saya dan saya menyampaikan, Surabaya siap dan mengajukan diri untuk menjadi venue," kata Eri Cahyadi dalam keterangan tertulisnya di Surabaya, Selasa.

Baca Juga: Senggol Shin Tae-yong, Arya Sinulingga Diserbu Netizen: Exco PSSI Kok Gitu

"Yang dihubungi Pak Erick itu saya dan Wali Kota Solo dan kami berdua pada waktu itu sama-sama menyampaikan kesediaan kita untuk digunakan sebagai venue U-17," ujarnya.

Ia mengatakan menjadi sebuah kebanggaan bagi negara Indonesia karena ditunjuk sebagai tuan rumah pertandingan Piala Dunia U-17. Apalagi, kata dia, di Surabaya ini terkenal sebagai kota olahraga.

"Jadi Insya Allah ketika ditunjuk, diminta untuk membuat surat pernyataan, kami pun akan siap untuk itu," kata Cak Eri panggilan akrabnya.

Baca Juga: Rencana Lawan Portugal, Timnas Indonesia Bikin Gempar Publik Malaysia dan Vietnam

Terlebih, Eri juga memastikan bahwa seluruh fasilitas di Stadion GBT sudah sesuai standar internasional. Termasuk kesiapan transportasi yang sebelumnya sempat diuji coba dalam FIFA Matchday Timnas Indonesia melawan Palestina pada 14 Juni 2023.

"Dan itu sudah menjadi alur internasional yang sudah disepakati. Nanti Insya Allah dalam pelaksanaan akan seperti itu," ujarnya.

Cak Eri menyatakan, Piala Dunia U-17 di Surabaya ini juga akan dikembangkan dalam bentuk wisata. Juga, berkaitan dengan merchandise atau suvenir Piala Dunia U-17 yang akan dikerjakan oleh pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Surabaya.

Baca Juga: Hindari Konflik Kepentingan, Aga Thohir Mundur dari Persis Solo

"Jadi kami jadikan ini pengembangan wisata, juga pengembangan ekonomi. Karena ini akan bisa mengungkit, membangkitkan ekonomi di Surabaya," ucapnya.

(Antara)

Baca Juga: Musuh Bebuyutan Timnas Indonesia Ingin Tantang Negara Ranking 29 FIFA, Yakin Menang?

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Terbaru, Maung Bandung resmi mendatangkan bek tengah asal Argentina, Patricio Martin Matricardi

bolaindonesia | 22:32 WIB

Melawan Pakistan, Timnas Indonesia kalah 0-2.

bolaindonesia | 22:17 WIB

Pemain Timnas Indonesia yang juga kapten Persib Bandung, Marc Klok buka suara perihal klub anyar Shayne Pattynama.

bolaindonesia | 18:10 WIB

Di video yang beredar viral tersebut, Simon Tahamata tak sungkan untuk berjoget diiringi dengan lagu khas Maluku.

bolaindonesia | 22:05 WIB

Lebih dari sekadar ambisi menang, Mauricio membawa filosofi permainan yang agresif, dominan, dan penuh keyakinan.

bolaindonesia | 21:50 WIB

Rekrutan anyar Persib Bandung, Adam Przybek, mulai menjalani sesi latihan perdananya bersama tim Maung Bandung.

bolaindonesia | 21:44 WIB

Nicholas memang layak untuk dipanggil oleh Nova Arianto. Pasalnya ia memiliki ketajaman sebagai seorang pemain depan.

bolaindonesia | 18:37 WIB

Timnas U-17 Indonesia mulai memanaskan mesin jelang perhelatan Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.

bolaindonesia | 18:19 WIB

Persija Jakarta resmi merekrut pemain asal Brasil, Van Basty Sousa.

bolaindonesia | 17:30 WIB

Pemain asal Semarang, Septian David Maulana, menjadi nama pertama yang digaet Laskar Kie Raha.

bolaindonesia | 20:21 WIB

Isa Warps akan meniru selebrasi gol ikonik milik striker Timnas Indonesia, Ole Romeny.

bolaindonesia | 19:55 WIB

Perekrutan rekan Eliano Reijnders di PEC itu disampaikan Bali United di platform resmi milik mereka.

bolaindonesia | 19:39 WIB

Pemain yang sempat membuat sewot Shin Tae-yong saat melatih Timnas Indonesia resmi merapat ke Semen Padang.

bolaindonesia | 19:23 WIB

Sorotan tajam mengarah pada sosok striker muda penuh talenta, Arkhan Kaka.

bolaindonesia | 19:11 WIB

Salah satu media Korea mengklaim suporter Timnas Indonesia mulai menyesal karena Shin Tae-yong dipecat.

bolaindonesia | 15:09 WIB

Tim promosi Liga 1, PSIM Yogyakarta terus bergeliat di bursa transfer.

bolaindonesia | 14:58 WIB

Persib Bandung melakukan vaksinasi termasuk pemain dan staf untuk menyambut musim 2025/26.

bolaindonesia | 05:52 WIB

Nick Kuipers ingin juara bersama Persib Bandung

bolaindonesia | 17:50 WIB
Tampilkan lebih banyak